Salin Artikel

Minyak Goreng Bersubsidi Minyakita Mulai Langka dan Naik Harga, Wali kota Tangerang Akan Gelar Bazar

TANGERANG, KOMPAS.com - Pemerintah Kota Tangerang akan menggelar bazar murah untuk menekan kenaikan harga minyak goreng subsidi pemerintah, Minyakita, di Kota Tangerang.

Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, bazar murah bermanfaat untuk membuat harga produk tersebut stabil di pasar dan masih bisa dibeli masyarakat.

Untuk itu, Pengawasan Perusahaan Daerah (PD) Pasar dan Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi (Indagkop) dikerahkan untuk membuat bazar sembako murah bagi masyarakat.

"Sementara ini juga teman-teman PD Pasar, Indagkop akan bikin bazar-bazar yang harganya lebih rendah ya. Supaya harga di pasaran itu bisa ikut turun," ujar Arief saat dijumpai di GOR Gondrong, Selasa (31/1/1023).

Selain menekan harga minyak goreng subsidi Minyakita itu, bazar juga ditargetkan dapat menekan inflasi di Kota Tangerang secara keseluruhan, karena daya beli masyarakat bisa tetap stabil.

Arief menjelaskan, adanya kenaikan harga minyak goreng subsidi ini terjadi karena suplai produk tersebut yang juga mulai berkurang.

Ia menambahkan, berdasarkan informasi yang ia terima bahwa suplai produk minyak subsidi di Kota Tangerang turun dari 500 ton menjadi 300 ton saat ini.

Atas penurunan suplai produk minyak subsidi itu, Pemerintah Kota Tangerang sedang mengupayakan mendorong adanya penambahan kapasitas dan suplai produk kembali.

Sebab, kata dia, jika suplai produk subsidi ini terkendala dan langka maka bisa mengakibatkan harganya naik di pasaran.

Hal ini juga terjadi di salah satu pasar di Kota Tangerang, yakni Pasar Anyar.

Berdasarkan pantauan Kompas.com, hanya satu lapak toko sembako yang menjual minyak goreng subsidi Minyakita ini.

Namun, harganya pun sudah naik daripada harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan dalam produk kemasan, yakni dari Rp 14.000 menjadi Rp 17.000 hari ini.

https://megapolitan.kompas.com/read/2023/01/31/21530871/minyak-goreng-bersubsidi-minyakita-mulai-langka-dan-naik-harga-wali-kota

Terkini Lainnya

Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Megapolitan
Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Megapolitan
Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Megapolitan
Pesinetron 'Tukang Bubur Naik Haji' Rio Reifan Positif Sabu

Pesinetron "Tukang Bubur Naik Haji" Rio Reifan Positif Sabu

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Megapolitan
Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Megapolitan
Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Megapolitan
Preman Perusak Gerobak Bubur di Jatinegara adalah Warga Setempat

Preman Perusak Gerobak Bubur di Jatinegara adalah Warga Setempat

Megapolitan
Polisi Kantongi Identitas Preman Perusak Gerobak Bubur Pakai Celurit di Jatinegara

Polisi Kantongi Identitas Preman Perusak Gerobak Bubur Pakai Celurit di Jatinegara

Megapolitan
Preman Penghancur Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Preman Penghancur Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Megapolitan
Jambret Beraksi di Depan JIS, Salah Satu Pelaku Diduga Wanita

Jambret Beraksi di Depan JIS, Salah Satu Pelaku Diduga Wanita

Megapolitan
Kondisi Terkini TKP Brigadir RAT Bunuh Diri: Sepi dan Dijaga Polisi

Kondisi Terkini TKP Brigadir RAT Bunuh Diri: Sepi dan Dijaga Polisi

Megapolitan
Wanita Jatuh ke Celah Peron dan Gerbong KRL di Stasiun Manggarai

Wanita Jatuh ke Celah Peron dan Gerbong KRL di Stasiun Manggarai

Megapolitan
Tepergok Curi Motor di Kelapa Gading, Pelaku Tembaki Sekuriti dengan Airsoft Gun

Tepergok Curi Motor di Kelapa Gading, Pelaku Tembaki Sekuriti dengan Airsoft Gun

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke