Salin Artikel

Sepinya Pembeli Buat Penjual Kerupuk di Bekasi Nekat Curi Kotak Amal Masjid

Akibatnya, RK nyaris diamuk warga yang geram dengan tindakannya tersebut.

Kronologi

Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Untung Riswaji mengatakan, RK melakukan aksinya seorang diri.

"Cuma satu orang (diamankan), (dia melakukan) spontan, yang kami amankan kotak amal, obeng," kata Untung saat dikonfirmasi, Kamis (1/2/2024).

Berdasarkan keterangan pelaku, kata Untung, RK berpikiran untuk mencuri kotak amal karena melihat kondisi masjid sedang sepi.

Kemudian, ia memasuki masjid dan berusaha mengambil uang di kotak amal dengan menggunakan obeng.

"Menurut si pelaku, dia berdagang kerupuk, muter-muter ya melihat ada kotak amal, masjidnya kosong, kemudian dia berusaha masuk ke masjid dengan mengambil congkel-congkel pakai obeng," ujarnya.

Namun, belum sempat mengambil uang yang ada di dalam kotak amal, aksi yang dilakukan RK keburu tepergok marbot masjid dan warga sekitar yang langsung mengamankan RK.

"Belum (diambil), jadi sudah ketahuan, baru percobaan pencurian," papar Untung.

Untung menuturkan, pihaknya telah mengamankan pelaku dan obeng yang digunakan sebagai alat untuk mencongkel kotak amal.

Sepi pembeli

Untung menjelaskan, RK mengaku nekat melakukan aksinya karena kerupuk yang ia jual sepi pembeli.

"Pelaku (jualan) mobile (berkeliling), itu habis dagang kerupuk kurang laku, dia lihat ada masjid ada kotak amal, dibongkar," jelas Untung.

Untung menuturkan, aksi percobaan pencurian kotak amal masjid ini juga baru pertama kali dilakukan pelaku.

"Iya (pertama kali), dia (keseharian) cuma dagang kerupuk (keliling)," ucapnya.

Saat ini RK ditahan di Mapolsek Bekasi Selatan. Polisi masih menunggu laporan resmi warga atau pengurus masjid untuk penyelidikan lebih lanjut.

(Tim Redaksi: Firda Janati, Irfan Maullana, Jessi Carina)

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/02/01/19261581/sepinya-pembeli-buat-penjual-kerupuk-di-bekasi-nekat-curi-kotak-amal

Terkini Lainnya

Bantah Pernyataan Ketua STIP Soal Tak Ada Lagi Perpeloncoan, Alumni: Masih Ada, tapi pada Enggak Berani Berkoar

Bantah Pernyataan Ketua STIP Soal Tak Ada Lagi Perpeloncoan, Alumni: Masih Ada, tapi pada Enggak Berani Berkoar

Megapolitan
Remaja Tusuk Seorang Ibu di Bogor Hingga Pisau Patah

Remaja Tusuk Seorang Ibu di Bogor Hingga Pisau Patah

Megapolitan
Jukir Liar Minimarket Ikhlas “Digusur” Asal Pemerintah Beri Pekerjaan Baru

Jukir Liar Minimarket Ikhlas “Digusur” Asal Pemerintah Beri Pekerjaan Baru

Megapolitan
Warga Bekasi Tewas Tertabrak Kereta di Kemayoran karena Terobos Palang Pelintasan

Warga Bekasi Tewas Tertabrak Kereta di Kemayoran karena Terobos Palang Pelintasan

Megapolitan
Manjakan Lansia, Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Tak Lagi Pakai Tempat Tidur Tingkat

Manjakan Lansia, Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Tak Lagi Pakai Tempat Tidur Tingkat

Megapolitan
KAI Commuter: Perjalanan Commuter Line Rangkasbitung-Tanah Abang Picu Pertumbuhan Ekonomi Lokal

KAI Commuter: Perjalanan Commuter Line Rangkasbitung-Tanah Abang Picu Pertumbuhan Ekonomi Lokal

Megapolitan
Tiga Jenazah ABK Kapal yang Terbakar di Muara Baru Telah Dijemput Keluarga

Tiga Jenazah ABK Kapal yang Terbakar di Muara Baru Telah Dijemput Keluarga

Megapolitan
Gangguan Jiwa Berat, Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Dirawat di RSJ

Gangguan Jiwa Berat, Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Dirawat di RSJ

Megapolitan
Jika Profesinya Dihilangkan, Jukir Liar Minimarket: Rawan Maling Motor dan Copet!

Jika Profesinya Dihilangkan, Jukir Liar Minimarket: Rawan Maling Motor dan Copet!

Megapolitan
Polisi: Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Alami Gangguan Kejiwaan Berat

Polisi: Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Alami Gangguan Kejiwaan Berat

Megapolitan
Imbas Tanah Longsor, Warga New Anggrek 2 GDC Depok Khawatir Harga Rumah Anjlok

Imbas Tanah Longsor, Warga New Anggrek 2 GDC Depok Khawatir Harga Rumah Anjlok

Megapolitan
Kisah Iyan, Korban Banjir Cipayung yang Terpaksa Mengungsi ke Rumah Mertua 2 Bulan Lamanya...

Kisah Iyan, Korban Banjir Cipayung yang Terpaksa Mengungsi ke Rumah Mertua 2 Bulan Lamanya...

Megapolitan
Maling Motor 'Ngadu' ke Ibunya Lewat 'Video Call' Saat Tertangkap Warga: Mak, Tolongin...

Maling Motor 'Ngadu' ke Ibunya Lewat 'Video Call' Saat Tertangkap Warga: Mak, Tolongin...

Megapolitan
Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Sediakan Alat Pijat dan 'Treadmill' untuk Calon Jemaah Haji

Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Sediakan Alat Pijat dan "Treadmill" untuk Calon Jemaah Haji

Megapolitan
Penampakan Rumah TKP Penusukan Seorang Ibu oleh Remaja Mabuk di Bogor, Sepi dan Tak Ada Garis Polisi

Penampakan Rumah TKP Penusukan Seorang Ibu oleh Remaja Mabuk di Bogor, Sepi dan Tak Ada Garis Polisi

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke