Salin Artikel

Polisi Kantongi Identitas Penusuk Lansia di Kebon Jeruk

JAKARTA, KOMPAS.com - Polisi mengantongi identitas penusuk lansia berinisial MS (71) di salah satu mushala di daerah Kedoya Utara, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Kamis (16/5/2024).

“Kita sudah mengantongi identitas pelaku,” tegas Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Barat AKBP Andri Kurniawan saat dikonfirmasi, Kamis (23/5/2024).

Berdasarkan hasil penyelidikan, perkiraan usia pelaku di bawah 30 tahun dengan kulit sawo matang.

“Tinggi sekitar 173 sentimeter, ada kalung,” ujar Andri.

Berbekal informasi dan sketsa wajah, Andri memastikan bahwa Satreskrim Polres Metro Jakarta Barat segera menangkap pelaku.

"Kita akan kejar terus," ujarnya.

Secara terpisah, menurut keterangan saksi bernama Hasan Basri (72), korban sempat berteriak usai ditusuk pelaku.

"Dia teriak, enggak lama saya turun dari mushala ke arah tempat wudhu," ucap Hasan saat ditemui di lokasi.

Hasan mengatakan, korban mengalami luka tusuk di pinggang sebelah kanan.

"Dia masih jalan tuh usai ditusuk, MS bilang ke saya merasa ditonjok, enggak tahunya ditusuk. Bajunya penuh darah," katanya.

Video mengenai penusukan ini sebelumnya viral di media sosial. Rekaman closed circuit television (CCTV) yang diunggah oleh akun Instagram @jakbarviral memperlihatkan seorang pria memakai kaus dan celana pendek tengah berlari.

Pria yang wajahnya tak terlihat dengan jelas itu diduga merupakan pelaku penusukan MS.

https://megapolitan.kompas.com/read/2024/05/23/15445451/polisi-kantongi-identitas-penusuk-lansia-di-kebon-jeruk

Terkini Lainnya

Polisi Tangkap Pembunuh Pedagang Perabot di Duren Sawit, Ternyata Anak Kandung Sendiri

Polisi Tangkap Pembunuh Pedagang Perabot di Duren Sawit, Ternyata Anak Kandung Sendiri

Megapolitan
Diduga Korsleting, Bengkel Motor Sekaligus Rumah Tinggal di Cibubur Terbakar

Diduga Korsleting, Bengkel Motor Sekaligus Rumah Tinggal di Cibubur Terbakar

Megapolitan
Kardinal Suharyo Tegaskan Gereja Katolik Tak Sama dengan Ormas Keagamaan

Kardinal Suharyo Tegaskan Gereja Katolik Tak Sama dengan Ormas Keagamaan

Megapolitan
Ditawari Izin Tambang, Kardinal Suharyo: Itu Bukan Wilayah Kami

Ditawari Izin Tambang, Kardinal Suharyo: Itu Bukan Wilayah Kami

Megapolitan
Pemuda yang Sekap dan Aniaya Kekasihnya di Pondok Aren Ditangkap Polisi

Pemuda yang Sekap dan Aniaya Kekasihnya di Pondok Aren Ditangkap Polisi

Megapolitan
Pengelola Rusunawa Marunda Lapor Polisi soal Penjarahan Sejak 2023

Pengelola Rusunawa Marunda Lapor Polisi soal Penjarahan Sejak 2023

Megapolitan
Paus Fransiskus Kunjungi Indonesia: Waktu Singkat dan Enggan Naik Mobil Antipeluru

Paus Fransiskus Kunjungi Indonesia: Waktu Singkat dan Enggan Naik Mobil Antipeluru

Megapolitan
Pedagang Perabot di Duren Sawit Tewas dengan Luka Tusuk

Pedagang Perabot di Duren Sawit Tewas dengan Luka Tusuk

Megapolitan
Tak Disangka, Grafiti Bikin Fermul Belajar Mengontrol Emosi

Tak Disangka, Grafiti Bikin Fermul Belajar Mengontrol Emosi

Megapolitan
Sambut Positif jika Anies Ingin Bertemu Prabowo, PAN: Konsep 'Winner Takes All' Tidak Dikenal

Sambut Positif jika Anies Ingin Bertemu Prabowo, PAN: Konsep "Winner Takes All" Tidak Dikenal

Megapolitan
Seniman Grafiti Ingin Buat Tembok Jakarta Lebih Berwarna meski Aksinya Dicap Vandalisme

Seniman Grafiti Ingin Buat Tembok Jakarta Lebih Berwarna meski Aksinya Dicap Vandalisme

Megapolitan
Kunjungan Paus ke Indonesia Jadi yang Kali Ketiga Sepanjang Sejarah

Kunjungan Paus ke Indonesia Jadi yang Kali Ketiga Sepanjang Sejarah

Megapolitan
Kardinal Suharyo: Kunjungan Paus Penting, tapi Lebih Penting Mengikuti Teladannya

Kardinal Suharyo: Kunjungan Paus Penting, tapi Lebih Penting Mengikuti Teladannya

Megapolitan
Paus Fransiskus Akan Berkunjung ke Indonesia, Diagendakan Mampir ke Istiqlal hingga GBK

Paus Fransiskus Akan Berkunjung ke Indonesia, Diagendakan Mampir ke Istiqlal hingga GBK

Megapolitan
Warga Langsung Padati CFD Thamrin-Bundaran HI Usai Jakarta Marathon

Warga Langsung Padati CFD Thamrin-Bundaran HI Usai Jakarta Marathon

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke