Pasar Blora berada di sebelah Stasiun Sudirman dan kondisinya pun tidak terawat. "Ada lima pasar yang mau kita revitalisasi, salah satunya Pasar Blora," kata Basuki di Balaikota Jakarta, Jumat (21/6/2013).
Sementara itu, Kepala PD Pasar Jaya Djangga Lubis mengatakan, pihaknya akan mendesain Pasar Blora untuk terkoneksi dengan transportasi massal berbasis rel atau mass rapid transit (MRT) sehingga pengunjung pasar tersebut dapat memiliki kemudahan untuk mengakses MRT.
Jumlah pedagang Pasar Blora, kata dia, semakin berkurang sebab area tersebut tidak berada di area permukiman warga.
"Desain Pasar Blora nantinya akan diubah dan menyesuaikan sesuai jalur MRT. Pasar Blora merupakan pasar yang sangat padat di tengah kota dan diapit gedung-gedung tinggi," kata Djangga.
Oleh karena itu, ia masih akan menunggu desain dan rute pembangunan MRT tahap pertama dari PT MRT Jakarta sehingga nantinya akan ada kecocokan antara desain dan revitalisasi pasar.
Jika direvitalisasi sebelum adanya kecocokan dengan desain pembangunan MRT, Pasar Blora akan tergusur dan terbongkar akibat pembangunan fisik transportasi massal tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.