Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menteri PU Minta Jokowi Segera Urus Pembebasan Lahan

Kompas.com - 27/12/2013, 12:58 WIB
Fabian Januarius Kuwado

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pekerjaan Umum Djoko Kirmanto berharap Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo dapat secepatnya membebaskan lahan untuk pembangunan seksi IV tol JORR W2. Adapun, seksi I, II dan III telah resmi beroperasi.

"Pak Jokowi, kami letakkan harapan ke Bapak untuk bisa sesegera mungkin melaksanakan pembebasan lahannya," ujar Djoko saat meresmikan jalan tol JORR W2 ruas Kebon Jeruk-Ciledug di Meruya, Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Jumat (27/12/2013).

Tol JORR W2 melintang dari Kebon Jeruk ke Ulujami sepanjang 7,78 kilometer dengan empat paket proyek. Sepanjang 5,73 kilometer telah beroperasi, sementara sisanya yakni 2,05kilometer dari Ciledug-Ulujami masih terkendala lahan.

Menurut data Kemen PU, ada sembilan bidang tanah dengan luas 1.500 meter persegi milik sembilan orang yang masih diurus pembebasan lahannya oleh Tim Pembebasan Tanah (TPT) yang dibentuk oleh Wali Kota Jakarta Barat dan Jakarta Selatan.

Jika ruas tersebut berhasil disambungkan, beberapa ruas tol seperti JORR W1 (tol TB Simatupang), tol inner ring road (tol dalam kota) serta tol Jakarta-Merak, terkoneksi satu sama lain. Dengan demikian, mampu mengurangi beban kendaraan di tol lain. Djoko menargetkan, Oktober 2014 paket IV segera dibangun.

"Fungsi JORR W2 ini sangat luar biasa. Kita harap, peresmian seksi ini (Kebon Jeruk-Ciledug) bisa mendorong mempercepat pembebasan lahan yang masih ada di ruas seksi IV," harap Djoko.

Pada kesempatan yang sama, Joko Widodo mengungkapkan, pihaknya terus berupaya membebaskan lahan. Saat ini, dari sembilan pemilik lahan yang terkendala, delapan di antaranya masih terkendala urusan administrasi dokumen. Sedangkan satu pemilik di antaranya tinggal melakukan negosiasi harga.

"Februari (2014) saya kira sudah selesai (pembebasan lahan). Rampung, pasti rampung, percaya deh," ucap Jokowi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Beli Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang, Warga Tergiur DP dan Cicilan Murah

Beli Rumah Subsidi Proyek Jokowi di Cikarang, Warga Tergiur DP dan Cicilan Murah

Megapolitan
Wanita di Citayam Dibegal Setelah Antar Suami ke Stasiun

Wanita di Citayam Dibegal Setelah Antar Suami ke Stasiun

Megapolitan
Aksi Nekat Pengendara Motor, Tak Pakai Helm Melintas di Jalan Tol MBZ Berujung Ditilang

Aksi Nekat Pengendara Motor, Tak Pakai Helm Melintas di Jalan Tol MBZ Berujung Ditilang

Megapolitan
Seorang Ibu di Bogor Mengalami Kerusakan Otak usai Operasi Caesar

Seorang Ibu di Bogor Mengalami Kerusakan Otak usai Operasi Caesar

Megapolitan
Kronologi Pengendara Motor Tak Pakai Helm Lawan Arah di Jalan Layang Tol MBZ

Kronologi Pengendara Motor Tak Pakai Helm Lawan Arah di Jalan Layang Tol MBZ

Megapolitan
Warga Keluhkan Air di Perumahan Subsidi Jokowi Kerap Kotor dan Berbau

Warga Keluhkan Air di Perumahan Subsidi Jokowi Kerap Kotor dan Berbau

Megapolitan
Aset di 500 Unit Rusunawa Marunda Dijarah, Eks Pengelola: Jangan Asal Lapor

Aset di 500 Unit Rusunawa Marunda Dijarah, Eks Pengelola: Jangan Asal Lapor

Megapolitan
Pakai Identitas Palsu, Polisi Kesulitan Cari Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental

Pakai Identitas Palsu, Polisi Kesulitan Cari Pelaku Penggelapan Mobil Bos Rental

Megapolitan
Ubin Rumah Subsidi Proyek Jokowi Retak-retak, Penghuni: Mungkin Urukan Belum Padat Sudah Dibangun

Ubin Rumah Subsidi Proyek Jokowi Retak-retak, Penghuni: Mungkin Urukan Belum Padat Sudah Dibangun

Megapolitan
6 Event Liburan Sekolah di Mal Tangerang

6 Event Liburan Sekolah di Mal Tangerang

Megapolitan
Niat Bubarkan Tawuran, Pria di Kalideres Pukul Remaja Pakai Balok Hingga Tewas

Niat Bubarkan Tawuran, Pria di Kalideres Pukul Remaja Pakai Balok Hingga Tewas

Megapolitan
Aksi Heroik Babinsa di Bogor Selamatkan Pria yang Hendak Bunuh Diri di Jembatan

Aksi Heroik Babinsa di Bogor Selamatkan Pria yang Hendak Bunuh Diri di Jembatan

Megapolitan
Heru Budi Minta Anak Buahnya Tindak Tegas Pelaku Penjarahan Aset Rusunawa Marunda

Heru Budi Minta Anak Buahnya Tindak Tegas Pelaku Penjarahan Aset Rusunawa Marunda

Megapolitan
Sebelum Kebakaran, Pencuri di Minimarket Depok Sempat Bakar Rokok Curiannya

Sebelum Kebakaran, Pencuri di Minimarket Depok Sempat Bakar Rokok Curiannya

Megapolitan
Seorang Perempuan Tewas Tertabrak Truk Trailer di Cilincing Jakut

Seorang Perempuan Tewas Tertabrak Truk Trailer di Cilincing Jakut

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com