Kejadian tersebut dilaporkan terjadi di Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur, Minggu (22/3/2015). Salah satu tetangga korban, Wi (53), membenarkan kejadian ini.
Menurut Wiwi, korban dianiaya oleh ibu tirinya, Su. "Namanya DA, anaknya itu digosokin setrika di pipi kiri sama ibu tirinya. Kepalanya juga benjol-benjol kena pukul," kata Wiwi, di depan rumah korban kepada Kompas.com, Senin (23/3/2015).
Wiwi mengatakan, DA merupakan anak pasangan Uk (45) dan SN (43). Namun, setelah keduanya bercerai dua tahun lalu, DA tinggal bersama Uk yang menikah lagi dengan Su. "DA sudah ngikut setahun belakangan," ujar Wi.
Wiwi belum tahu pasti apa motif Suhemi tega menganiaya anaknya. Ia memperkirakan persoalan kenakalan anak. "Persisnya saya kurang tahu. Tapi katanya gara-gara pergi main dari jam 12 sampai jam 2," ujar Wi.
Wiwi mengaku sempat menemani SN mengantar DA ke RS Polri di Kramat Jati untuk visum. aat ini kedua orangtua korban sedang dimintai keterangan di Polres Metro Jakarta Timur.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.