Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahok Sebut 27 Gedung di Kota Tua Direvitalisasi seperti Wujud Awal

Kompas.com - 17/04/2015, 16:01 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com — Sebanyak 27 gedung di 10 lokasi di kawasan Kota Tua, Jakarta Barat, tengah direvitalisasi untuk dibangun seperti wujud aslinya. Hal ini diungkapkan oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama dan Direktur Utama PT Pembangunan Kota Tua Lin Che Wei seusai mengadakan pertemuan perihal revitalisasi kawasan Kota Tua, Jumat (17/4/2015) siang ini. 

"Jadi, satu bulan ini, kami membuat lelang dan kami minta Pak Purba (Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI) untuk mempersiapkan dokumen lelang (revitalisasi gedung di Kota Tua)," kata Ahok, sapaan Basuki. 

Dalam lelang tender itu, DKI bersama PT Pembangunan Kota Tua akan mengundang pengusaha dan menentukan harga sewa revitalisasi gedung.

Harga sewa gedung-gedung kepemilikan BUMN itu akan disesuaikan dengan luas masing-masing gedung. Nantinya, jika dalam proses lelang tender ada gedung yang tidak laku dan tidak diminati pengusaha, Basuki menginstruksikan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan DKI untuk membeli gedung tersebut. Rencananya, gedung itu akan dipergunakan untuk pembangunan bioskop film pendek atau dijadikan pusat pelatihan film pendek.

"Kami cuma sanggup (revitalisasi gedung) di 10 lokasi, termasuk Gedung Tjipta Niaga. Dua tahun ini rampung, kan (revitalisasi) sudah berjalan 8 bulan," kata Lin. 

Lebih lanjut, Lin menjelaskan, pada 31 Maret 2015 lalu, PT Pembangunan Kota Tua telah menandatangani nota kesepahaman dengan Perusahaan Perdagangan Indonesia (PPI) atau BUMN yang memiliki gedung-gedung di Kota Tua.

Adapun desain revitalisasi gedung-gedung di Kawasan Kota Tua sudah selesai. "Jadi, sebenarnya, saya sudah kasih ke Pak Gubernur bahwa desain sudah keluar. Mungkin bersamaan dengan makan malam nanti, kami tunjukkan semua desain bangunannya itu. Proses konstruksinya sudah mulai," kata Lin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Megapolitan
Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Megapolitan
Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Megapolitan
Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Megapolitan
Pesinetron 'Tukang Bubur Naik Haji' Rio Reifan Positif Sabu

Pesinetron "Tukang Bubur Naik Haji" Rio Reifan Positif Sabu

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Megapolitan
Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Megapolitan
Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Megapolitan
Preman Perusak Gerobak Bubur di Jatinegara adalah Warga Setempat

Preman Perusak Gerobak Bubur di Jatinegara adalah Warga Setempat

Megapolitan
Polisi Kantongi Identitas Preman Perusak Gerobak Bubur Pakai Celurit di Jatinegara

Polisi Kantongi Identitas Preman Perusak Gerobak Bubur Pakai Celurit di Jatinegara

Megapolitan
Preman Penghancur Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Preman Penghancur Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Megapolitan
Jambret Beraksi di Depan JIS, Salah Satu Pelaku Diduga Wanita

Jambret Beraksi di Depan JIS, Salah Satu Pelaku Diduga Wanita

Megapolitan
Kondisi Terkini TKP Brigadir RAT Bunuh Diri: Sepi dan Dijaga Polisi

Kondisi Terkini TKP Brigadir RAT Bunuh Diri: Sepi dan Dijaga Polisi

Megapolitan
Wanita Jatuh ke Celah Peron dan Gerbong KRL di Stasiun Manggarai

Wanita Jatuh ke Celah Peron dan Gerbong KRL di Stasiun Manggarai

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com