Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sempat Ada Razia Polisi, Kondisi Kampung Ambon Kini Sudah Normal

Kompas.com - 25/01/2016, 20:50 WIB
Andri Donnal Putera

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Suasana di dalam dan sekitar Kompleks Permata, Cengkareng, Jakarta Barat, sudah tampak normal kembali, Senin (25/1/2016).

Setelah sekian lama tempat tersebut dinyatakan bersih dari narkoba, pada Sabtu (23/1/2016) lalu, polisi mendadak melakukan razia atau menyisir tempat yang juga dikenal sebagai Kampung Ambon itu. Penyisiran terkait peredaran narkoba.

Dari penyisiran selama kurang lebih dua jam, polisi mengamankan tiga pria yang ditemukan berikut dengan bong atau alat hisap dan senjata tajam.

Selain itu, ada juga dua gram narkoba jenis sabu yang ikut diamankan. Pantauan Kompas.com, tidak ada pengamanan khusus di kawasan Kompleks Permata, hari ini.

Pada sore menjelang petang tadi, warga di dalam kompleks terlihat beraktivitas seperti biasa. Banyak anak-anak juga yang bermain di sekitar kompleks sembari ditemani oleh orangtuanya.

Sedangkan di luar kompleks, beberapa pria dewasa duduk bersantai di warung sambil berbincang-bincang. Tidak terlihat ada polisi yang berjaga di lokasi.

"Dari hari Minggu (24/1/2016) di sini juga sudah normal lagi. Itu saya enggak tahu orang yang dibawa polisi dari mana, enggak pernah lihat," kata salah satu penghuni, Ryan (35).

Menurut Ryan, sebagian besar warga tidak khawatir dengan apa yang terjadi dua hari lalu.

Warga mengakui di Kompleks Permata memang belum benar-benar bersih dari peredaran narkoba. Namun dibandingkan pada zaman dulu, kondisi saat ini sudah jauh lebih baik. Banyak pemakai narkoba yang sudah direhabilitasi dan menjalani hidup baru di sana.

Warga lain, Cindy (41), menilai polisi sudah akrab dengan warga di Kompleks Permata. Jika suatu saat memang ada penyisiran atau penangkapan, dia akan mendukung penuh upaya pihak kepolisian.

"Justru bagus, Mas, yang enggak benar itu ditangkep-tangkepin biar direhab sampai sembuh," tutur Cindy. (Baca: Sisir Kampung Ambon, Polisi Amankan Tiga Pria dengan Bong dan Senjata Tajam)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Petugas Gabungan Tertibkan Parkir Liar di Senen, 25 Motor Diangkut

Petugas Gabungan Tertibkan Parkir Liar di Senen, 25 Motor Diangkut

Megapolitan
Warga di Pondok Aren Mengaku Tak Bisa Tidur Usai Temukan Mayat di Toren Air Rumahnya

Warga di Pondok Aren Mengaku Tak Bisa Tidur Usai Temukan Mayat di Toren Air Rumahnya

Megapolitan
Sebelum Mayat Dalam Toren Air di Pondok Aren Ditemukan, Warga Sempat Dengar Suara Jeritan

Sebelum Mayat Dalam Toren Air di Pondok Aren Ditemukan, Warga Sempat Dengar Suara Jeritan

Megapolitan
Kemen PPPA Beri Pendampingan Hukum untuk Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan di Kalideres

Kemen PPPA Beri Pendampingan Hukum untuk Siswi SLB yang Jadi Korban Pemerkosaan di Kalideres

Megapolitan
Tuntut Pembatalan Bintang Empat Prabowo, Koalisi Masyarakat Sipil: Punya Rekam Jejak Buruk

Tuntut Pembatalan Bintang Empat Prabowo, Koalisi Masyarakat Sipil: Punya Rekam Jejak Buruk

Megapolitan
2 Anggota Satgas Pelajar Jadi Korban Tawuran di Bogor

2 Anggota Satgas Pelajar Jadi Korban Tawuran di Bogor

Megapolitan
Polisi Tangkap 11 Pelajar yang Terlibat Tawuran di Bekasi

Polisi Tangkap 11 Pelajar yang Terlibat Tawuran di Bekasi

Megapolitan
Polisi Lacak Penadah Sindikat Pencurian Motor di Palmerah

Polisi Lacak Penadah Sindikat Pencurian Motor di Palmerah

Megapolitan
Sindikat Pencuri di Palmerah Incar Motor Warga yang Diparkir di Gang

Sindikat Pencuri di Palmerah Incar Motor Warga yang Diparkir di Gang

Megapolitan
Gugat Kenaikan Pangkat Prabowo, LBH Jakarta: Rawan Konflik Kepentingan

Gugat Kenaikan Pangkat Prabowo, LBH Jakarta: Rawan Konflik Kepentingan

Megapolitan
Soal Dugaan Mayat Dalam Toren Terkait Penggerebekan Kasus Narkoba, Polisi: Fokus Identifikasi Dulu

Soal Dugaan Mayat Dalam Toren Terkait Penggerebekan Kasus Narkoba, Polisi: Fokus Identifikasi Dulu

Megapolitan
Ponsel Pria Dalam Toren di Pondok Aren Hilang, tetapi Masih Aktif

Ponsel Pria Dalam Toren di Pondok Aren Hilang, tetapi Masih Aktif

Megapolitan
Satu Pelajar Kritis Usai Terlibat Tawuran di Bekasi

Satu Pelajar Kritis Usai Terlibat Tawuran di Bekasi

Megapolitan
Sindikat Curanmor di Palmerah Bobol 4 Motor Tiap Semalam Selama Tiga Bulan

Sindikat Curanmor di Palmerah Bobol 4 Motor Tiap Semalam Selama Tiga Bulan

Megapolitan
Agenda Pemeriksaan SYL dalam Kasus Firli Besok Terhalang Jadwal Sidang

Agenda Pemeriksaan SYL dalam Kasus Firli Besok Terhalang Jadwal Sidang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com