Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Saksi Mata Sebut Penembak Pengemudi Go-Jek Bawa Senpi Warna Silver

Kompas.com - 13/02/2016, 22:35 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Salah seorang warga yang menjadi saksi, Adi (30), mengaku melihat penembak Reonaldo Agustin, pengemudi Go-Jek, membawa senjata api (senpi) berwarna silver.

Dia menyebut senpi yang digunakan pelaku ukurannya lebih besar dibanding pistol milik polisi.

"Saya takut mau menolong, pas lihat ada pistol warna silver itu. Bentuk pistolnya sedikit lebih besar dari pistolnya polisi," kata Adi, di Jalan Kemang Utara, Jakarta Selatan, Sabtu (13/2/2016) malam.

Saat kejadian, ia mengaku tengah menjaga konter HP. Lokasi tempat kerjanya persis di depan tempat kejadian perkara (TKP). Sehingga, dia mengetahui kronologi peristiwa itu.

Saat itu, dia melihat Reonaldo adu jotos dengan pelaku. Tak lama kemudian, Reonaldo ditodong senjata api berwarna silver.

Adi mengaku terkejut mendengar suara letusan tembakan disusul teriakan minta tolong.

"Polisi sempat nanya ke saya sambil nunjukin pistol miliknya, ditanya 'seperti ini enggak bentuknya (pistol)?'. Saya jawab, besaran dikitlah. Siapa yang enggak seram lihat pistol," kata Adi terbata-bata.

Adi menjelaskan, warga tak ada yang menolong Reonaldo karena ketakutan. Setelah pelaku bersenjata kabur, barulah warga menolong.

"Kemudian korban sudah jatuh, sama warga ditolongi dan diangkat ke gedung Yayasan Seni yang disamping lokasi. Motor korban juga ikut diamanin di situ," kata Adi.

Kemudian Reonaldo dilarikan ke Rumah Sakit Jakarta Medical Center (JMC) dan mendapat perawatan intensif.

Kompas TV Pengemudi Go-Jek Ditembak Orang Tak Dikenal

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Sebelum Tewas, Giri Masih Sempat Ucapkan Syahadat Saat Dievakuasi dari Bawah Tembok Roboh

Megapolitan
Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Tewas Tertimpa Tembok Roboh di Kramatjati, Giri Dikenal sebagai Orang Baik dan Jujur

Megapolitan
Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Sedang Renovasi, Tembok Rumah Warga di Kramatjati Roboh dan Timpa Dua Pekerja

Megapolitan
Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Bule AS Kagum dengan Budaya Memberikan Kursi untuk Wanita di KRL: Ini Luar Biasa!

Megapolitan
Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja 'Citayam Fashion Week' Pindah ke Kota Tua

Tak Lagi di Dukuh Atas, Remaja "Citayam Fashion Week" Pindah ke Kota Tua

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Aktor Rio Reifan Ditangkap Lagi, Polisi Amankan Sabu, Ekstasi, dan Obat Keras

Megapolitan
Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Marak Penjambretan di Sekitar JIS, Polisi Imbau Warga Tak Pakai Perhiasan Saat Bepergian

Megapolitan
Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Sudah 5 Kali Ditangkap Polisi, Rio Reifan Belum Lepas dari Jerat Narkoba

Megapolitan
Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Marak Kasus Pemalakan Sopir Truk, Polisi Rutin Patroli

Megapolitan
Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Sopir Truk Dipalak Rp 200.000 di Kapuk Muara, Pelaku Masih Diburu Polisi

Megapolitan
Pesinetron 'Tukang Bubur Naik Haji' Rio Reifan Positif Sabu

Pesinetron "Tukang Bubur Naik Haji" Rio Reifan Positif Sabu

Megapolitan
Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Aktor Rio Reifan Ditangkap Kelima Kalinya, Lagi-lagi Kasus Narkoba

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Brigadir RAT Bunuh Diri, Sudah Tak di Manado Sejak 10 Maret karena Izin Kunjungi Kerabat

Megapolitan
Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Rumah TKP Brigadir RAT Bunuh Diri Pernah Dimiliki Fahmi Idris, Lalu Kini Dihuni Bos Tambang

Megapolitan
Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Cara Daftar Online Urus KTP dan KK di Tangsel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com