Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kemensos: Ibu dari Soni dan Marcel Sedang dalam Kemalangan

Kompas.com - 05/01/2017, 21:35 WIB
Kahfi Dirga Cahya

Penulis

TANGERANG, KOMPAS.com - Direktur Rehabilitasi Sosial Anak (RSA) Kementerian Sosial, Nahar, mengatakan saat ini M, ibu dari Soni (16) dan Marcel (3), kakak-beradik telantar di Tangerang, belum memungkinkan untuk mengurus kedua anaknya tersebut.

“Masalahnya, orangtua asli (M) itu belum memungkinkan asuh anak ini karena sedang ada kemalangan. Baru saja ditinggal (meninggal) suami (kedua),” kata Nahar di Rumah Singgah Anak, Tangerang, Kamis (5/1/2017).

Dari informasi yang didapat, M memerlukan proses hingga 40 hari lagi untuk bertemu Soni dan Marcel. Kondisi ini dianggap kian menyulitkan pihak Kementerian Sosial dan Dinas Sosial Kota Tangerang untuk mempertemukan kakak-beradik itu dengan M.

Padahal saat ini pertemuan itu dibutuhkan untuk memulihkan kondisi psikologis dan traumatis kedua anak tersebut, terutama Soni. Soni berulangkali menyatakan ingin bertemu sang ibu,

"Oleh karena itu, kalau ditanya waktu, proses waktu 40 hari itulah kami akan memantau nanti tindak lanjut baiknya seperti apa,” kata Nahar.

Nahar melanjutkan, jika dalam proses itu petugas melihat kelayakan M dalam mengasuh anak. Kelayakan itu dilihat lewat serangkaian pertimbangan seperti apakah sering melakukan penelantaran, meninggalkan anak hingga tak menafkahi.

“Semoga 40 hari bisa berjalan dengan baik ke tempat awal, ada ibunya, tantenya yang tidak mengalami masalah kejiwaan dan (kemudian) hidup layak seperti dulu,” kata dia.

Ayah dari Soni dan Marcel meninggalkan dua tahun lalu. Ibu mereka kemudian menikah lagi dan meninggalkan mereka tidak terurus. Kementerian Sosial dan Dinas Sosial Tangerang pada Rabu kemarin membawa kedua anak itu ke rumah singgah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polresta Bogor Tangkap Selebgram yang Promosikan Judi 'Online'

Polresta Bogor Tangkap Selebgram yang Promosikan Judi "Online"

Megapolitan
Warga Terpukau Kemeriahan Puncak HUT Ke-497 Jakarta

Warga Terpukau Kemeriahan Puncak HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Setelah PKS-PKB, Anies Optimistis Ada Partai Lain yang Bakal Usung Dirinya di Pilkada Jakarta

Setelah PKS-PKB, Anies Optimistis Ada Partai Lain yang Bakal Usung Dirinya di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Polisi Sebut Pelaku Pembakaran Rumah di Jakbar Tak Gunakan Bensin, Hanya Korek Api

Polisi Sebut Pelaku Pembakaran Rumah di Jakbar Tak Gunakan Bensin, Hanya Korek Api

Megapolitan
Kesal Ditinggal Istri, AS Nekat Bakar Pakaian Hingga Menyebabkan Kebakaran di Jakbar

Kesal Ditinggal Istri, AS Nekat Bakar Pakaian Hingga Menyebabkan Kebakaran di Jakbar

Megapolitan
PKS Usung Anies pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Pilihan yang Realistis

PKS Usung Anies pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Pilihan yang Realistis

Megapolitan
Polisi Sempat Kesulitan Tangkap Pembakar Rumah di Jalan Semeru, Pelaku Kerap Berpindah

Polisi Sempat Kesulitan Tangkap Pembakar Rumah di Jalan Semeru, Pelaku Kerap Berpindah

Megapolitan
Gagap Teknologi, Orangtua Calon Siswa Keluhkan PPDB Online Jakarta

Gagap Teknologi, Orangtua Calon Siswa Keluhkan PPDB Online Jakarta

Megapolitan
Dishub Jakpus Arahkan Bus Wisata Parkir di Lapangan Banteng agar Tak Kena Ketok Pungli Parkir Liar

Dishub Jakpus Arahkan Bus Wisata Parkir di Lapangan Banteng agar Tak Kena Ketok Pungli Parkir Liar

Megapolitan
Permintaan Siswi SMK Lingga Kencana Sebelum Kecelakaan: Ingin Ulang Tahunnya Dirayakan

Permintaan Siswi SMK Lingga Kencana Sebelum Kecelakaan: Ingin Ulang Tahunnya Dirayakan

Megapolitan
Atasi Permasalahan Stunting, Dharma Wanita PAM Jaya Raih Penghargaan dari Wali Kota Jakarta Pusat

Atasi Permasalahan Stunting, Dharma Wanita PAM Jaya Raih Penghargaan dari Wali Kota Jakarta Pusat

Megapolitan
Terkait Permasalahan Judi Online, Heru Budi : Ini Prioritas untuk Ditangani Serius

Terkait Permasalahan Judi Online, Heru Budi : Ini Prioritas untuk Ditangani Serius

Megapolitan
Polisi Tangkap Ketua Panitia Konser Lentera Festival yang Diduga Gelapkan Uang Tiket

Polisi Tangkap Ketua Panitia Konser Lentera Festival yang Diduga Gelapkan Uang Tiket

Megapolitan
Diusung Jadi Cagub Pilkada Jakarta, Anies: Terima Kasih PKS, Kita Berjuang Sama-sama

Diusung Jadi Cagub Pilkada Jakarta, Anies: Terima Kasih PKS, Kita Berjuang Sama-sama

Megapolitan
Akibat Bakar Pakaian Istrinya, AS Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Kebakaran di Jalan Semeru Raya

Akibat Bakar Pakaian Istrinya, AS Ditetapkan Jadi Tersangka Kasus Kebakaran di Jalan Semeru Raya

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com