Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anies Dapat Dukungan dari Forum Guru Swasta DKI

Kompas.com - 03/03/2017, 15:05 WIB
Akhdi Martin Pratama

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com -
Forum Komunitas Guru Swasta DKI Jakarta menyatakan dukungannya untuk calon gubernur DKI Jakarta nomor pemilihan tiga, Anies Baswedan. Dukungan itu dideklarasikan di Wisma Fit, Jakarta Barat, Jumat (3/3/2017) siang.

Anggota forum tersebut, Asep, mengungkapkan dukungan diberikan karena Anies memiliki latar belakang yang sama, yakni sebagai tenaga pengajar.

Selain karena latar belakang yang sama, Asep menilai Anies dan cawagubnya Sandiaga Uno merupakan pribadi yang santun. Dia berharap sifat dari keduanya itu bisa menjadi cerminan bagi para siswa dan warga di Jakarta.

"Komunitas pendidikan terutama siswa kita agar punya figur di pucuk pimpinan atas seorang gubernur yang kata-katanya santun sehingga bisa ditiru," ujar Asep.

"(Gubernur) yang sekarang kasar. Ketika kita marahi anak murid, anak jawabnya 'gubernurnya aja kayak gitu Pak'," ucap Asep.

(Baca: Anies Juga Adakan Pertemuan Tertutup untuk Galang Dukungan)

Selain itu, Asep berharap jika Anies terpilih nanti dapat memerhatikan kesejahteraan guru yang mengajar di sekolah swasta. Menurut Asep, Pemprov DKI Jakarta saat ini hanya memerhatikan guru yang mengajar di sekolah negeri.

"Harapan kami, kesejahteraan guru swasta bisa lebih baik di bawah Pak Anies," ungkap Asep.

Anies yang menghadiri acara tersebut mengapresiasi adanya dukungan dari Forum Komunitas Guru Swasta. Dia berjanji akan menampung aspirasi dari para guru sekolah swasta tersebut.

"Kami ingin bangun manusianya di Jakarta. Untuk itu kalau kita ingin memikirkan anak-anaknya, guru-gurunyanya juga harus dipikirkan. Caranya, nanti kami cari terobosannya. Jakarta pasti bisa, ini masalah kemauan mau mengubah atau tidak," kata Anies.

Kompas TV Menjelang putaran kedua Pilkada Jakarta, Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyatakan telah meraih sejumlah komitmen dukungan dari partai pengusung calon gubernur nomor urut satu Agus Harimurti Yudhoyono-Sylviana Murni. Komitmen dukungan yang diperoleh pasangan Anies-Sandi membuat Anies dan timnya yakin memasuki putaran kedua Pilkada Jakarta. Dalam beberapa hari terakhir, baik Anies maupun partai pengusungnya Gerindra dan PKS terus melakukan pendekatan ke sejumlah tokoh dan partai politik untuk mendapatkan dukungan di pilkada Jakarta.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Polisi Tangkap Pembunuh Pedagang Perabot di Duren Sawit, Ternyata Anak Kandung Sendiri

Polisi Tangkap Pembunuh Pedagang Perabot di Duren Sawit, Ternyata Anak Kandung Sendiri

Megapolitan
Diduga Korsleting, Bengkel Motor Sekaligus Rumah Tinggal di Cibubur Terbakar

Diduga Korsleting, Bengkel Motor Sekaligus Rumah Tinggal di Cibubur Terbakar

Megapolitan
Kardinal Suharyo Tegaskan Gereja Katolik Tak Sama dengan Ormas Keagamaan

Kardinal Suharyo Tegaskan Gereja Katolik Tak Sama dengan Ormas Keagamaan

Megapolitan
Ditawari Izin Tambang, Kardinal Suharyo: Itu Bukan Wilayah Kami

Ditawari Izin Tambang, Kardinal Suharyo: Itu Bukan Wilayah Kami

Megapolitan
Pemuda yang Sekap dan Aniaya Kekasihnya di Pondok Aren Ditangkap Polisi

Pemuda yang Sekap dan Aniaya Kekasihnya di Pondok Aren Ditangkap Polisi

Megapolitan
Pengelola Rusunawa Marunda Lapor Polisi soal Penjarahan Sejak 2023

Pengelola Rusunawa Marunda Lapor Polisi soal Penjarahan Sejak 2023

Megapolitan
Paus Fransiskus Kunjungi Indonesia: Waktu Singkat dan Enggan Naik Mobil Antipeluru

Paus Fransiskus Kunjungi Indonesia: Waktu Singkat dan Enggan Naik Mobil Antipeluru

Megapolitan
Pedagang Perabot di Duren Sawit Tewas dengan Luka Tusuk

Pedagang Perabot di Duren Sawit Tewas dengan Luka Tusuk

Megapolitan
Tak Disangka, Grafiti Bikin Fermul Belajar Mengontrol Emosi

Tak Disangka, Grafiti Bikin Fermul Belajar Mengontrol Emosi

Megapolitan
Sambut Positif jika Anies Ingin Bertemu Prabowo, PAN: Konsep 'Winner Takes All' Tidak Dikenal

Sambut Positif jika Anies Ingin Bertemu Prabowo, PAN: Konsep "Winner Takes All" Tidak Dikenal

Megapolitan
Seniman Grafiti Ingin Buat Tembok Jakarta Lebih Berwarna meski Aksinya Dicap Vandalisme

Seniman Grafiti Ingin Buat Tembok Jakarta Lebih Berwarna meski Aksinya Dicap Vandalisme

Megapolitan
Kunjungan Paus ke Indonesia Jadi yang Kali Ketiga Sepanjang Sejarah

Kunjungan Paus ke Indonesia Jadi yang Kali Ketiga Sepanjang Sejarah

Megapolitan
Kardinal Suharyo: Kunjungan Paus Penting, tapi Lebih Penting Mengikuti Teladannya

Kardinal Suharyo: Kunjungan Paus Penting, tapi Lebih Penting Mengikuti Teladannya

Megapolitan
Paus Fransiskus Akan Berkunjung ke Indonesia, Diagendakan Mampir ke Istiqlal hingga GBK

Paus Fransiskus Akan Berkunjung ke Indonesia, Diagendakan Mampir ke Istiqlal hingga GBK

Megapolitan
Warga Langsung Padati CFD Thamrin-Bundaran HI Usai Jakarta Marathon

Warga Langsung Padati CFD Thamrin-Bundaran HI Usai Jakarta Marathon

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com