Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Petugas Dishub Jaga Gerbang Parkir Kalijodo, Pengunjung Lega

Kompas.com - 08/05/2017, 16:16 WIB
Sherly Puspita

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Beberapa petugas berseragam dari Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishub) DKI Jakarta turut melakukan penjagaan di sekitar gerbang parkir RPTRA (Ruang Publik Terpadu Ramah Anak) Kalijodo.

Kehadiran para petugas Dishub itu ternyata mendapatkan penilaian positif dari para pengunjung kawasan yang terletak di Jakarta Barat tersebut.

"Perubahannya cakep, tadi saya lihat ada petugas pake seragam Dishub itu di depan. Saya jadi lega," ujar salah satu pengunjung Kalijodo, Suwarsita (30) kepada Kompas.com, Senin (8/5/2017).

Suwarsita yang merupakan warga Cengkareng, Jakarta Barat ini mengatakan, kehadiran para petugas Dishub tersebut seolah memberi jaminan pada para pengunjung bahwa dana parkir yang telah mereka keluarkan tak akan jatuh pada tangan yang salah.

Baca: Dishub DKI Mulai Terapkan Sistem Gate Parking di RPTRA Kalijodo

"Ya jadi jaminan aja buat kami, kalau uang parkir itu sampe ke pemerintah gitu lho. Enggak diambil orang yang enggak bener," tandasnya.

Hal senada juga diungkapkan pengunjung lain, Emilia (42) yang cukup puas dengan pelayanan petugas "gate parking" Kalijodo ini.

"Ya peningkatan lah ya. Ada petugas juga bagus," kata Emilia ketika ditemui di tempat yang sama.

Emilia pun tak mempermasalahkan dengan digantinya mesin terminal parkir elektronik (TPE) dengan sistem gate parking ini, meskipun dalam penerapannya tetap menggunakan sistem tarif progresif.

Baca: Tanggapan Anies soal Munculnya Parkir Liar di Kalijodo

"Iya enggak apa-apa. Setimpal lah sama fasilitasnya," lanjutnya.

Seperti telah diketahui, pada hari ini Dinas Perhubungan dan Transportasi Provinsi DKI Jakarta mulai mengoperasikan palang pintu parkir otmatis atau gate parking di RPTRA Kalijodo.

Kompas TV Isu maraknya parkir liar di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak Kalijodo, Jakarta Utara, ditanggapi dengan cepat oleh Pemprov DKI Jakarta.
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Minta Diskusi Baik-baik, Ketua RW di Kalideres Harap SK Pemecatannya Dibatalkan

Minta Diskusi Baik-baik, Ketua RW di Kalideres Harap SK Pemecatannya Dibatalkan

Megapolitan
Ada 292 Aduan Terkait Pembayaran THR 2024 Lewat Website Kemenaker

Ada 292 Aduan Terkait Pembayaran THR 2024 Lewat Website Kemenaker

Megapolitan
Bantah Gonta-ganti Pengurus Tanpa Izin, Ketua RW di Kalideres: Sudah Bersurat ke Lurah

Bantah Gonta-ganti Pengurus Tanpa Izin, Ketua RW di Kalideres: Sudah Bersurat ke Lurah

Megapolitan
Pelaku Pelecehan Payudara Siswi di Bogor Diduga ODGJ, Kini Dibawa ke RSJ

Pelaku Pelecehan Payudara Siswi di Bogor Diduga ODGJ, Kini Dibawa ke RSJ

Megapolitan
Longsor di New Anggrek 2 GDC Depok, Warga: Sudah Hubungi Semua Pihak, Tidak Ada Jawaban

Longsor di New Anggrek 2 GDC Depok, Warga: Sudah Hubungi Semua Pihak, Tidak Ada Jawaban

Megapolitan
Cuaca Panas Ekstrem di Arab Saudi, Fahira Idris Minta Jemaah Haji Jaga Kondisi Fisik

Cuaca Panas Ekstrem di Arab Saudi, Fahira Idris Minta Jemaah Haji Jaga Kondisi Fisik

Megapolitan
Mahasiswa Dikeroyok di Tangsel, Setara Institute Minta Hentikan Narasi Kebencian Pemicu Konflik

Mahasiswa Dikeroyok di Tangsel, Setara Institute Minta Hentikan Narasi Kebencian Pemicu Konflik

Megapolitan
Khawatir Kalah karena Politik Uang, Hanya 1 Kader PKB Daftar Pilkada Bogor

Khawatir Kalah karena Politik Uang, Hanya 1 Kader PKB Daftar Pilkada Bogor

Megapolitan
Dari 11, 4 Aduan Pekerja di Jakarta Terkait Pembayaran THR 2024 Telah Ditindaklanjuti

Dari 11, 4 Aduan Pekerja di Jakarta Terkait Pembayaran THR 2024 Telah Ditindaklanjuti

Megapolitan
Ketum PITI Diperiksa Polisi Terkait Laporan Terhadap Pendeta Gilbert

Ketum PITI Diperiksa Polisi Terkait Laporan Terhadap Pendeta Gilbert

Megapolitan
Lurah di Kalideres Tak Masalah jika Digugat soal Penonaktifan Ketua RW, Yakin Keputusannya Tepat

Lurah di Kalideres Tak Masalah jika Digugat soal Penonaktifan Ketua RW, Yakin Keputusannya Tepat

Megapolitan
Polisi Selidiki Kepemilikan Pelat Putih Mobil Dinas Polda Jabar yang Kecelakaan di Tol MBZ

Polisi Selidiki Kepemilikan Pelat Putih Mobil Dinas Polda Jabar yang Kecelakaan di Tol MBZ

Megapolitan
Hanya 1 Kader Daftar Pilkada Bogor, PKB: Khawatir Demokrasi Rusak seperti Pemilu

Hanya 1 Kader Daftar Pilkada Bogor, PKB: Khawatir Demokrasi Rusak seperti Pemilu

Megapolitan
Pemkot Tangsel Bakal Evaluasi Ketua RT-RW Imbas Pengeroyokan Mahasiswa

Pemkot Tangsel Bakal Evaluasi Ketua RT-RW Imbas Pengeroyokan Mahasiswa

Megapolitan
Meski Tersangka Sudah Ditetapkan, Polisi Sebut Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna STIP Belum Final

Meski Tersangka Sudah Ditetapkan, Polisi Sebut Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna STIP Belum Final

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com