Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tak Tahu Kereta Bandara Tak Beroperasi, Warga Belanda Ini Kebingungan

Kompas.com - 07/02/2018, 13:19 WIB
Nursita Sari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Seorang warga negara Belanda, Maiike, tidak tahu bahwa kereta Bandara Soekarno-Hatta tidak beroperasi setelah tembok di Jalan Perimeter Selatan, Tangerang ambrol pada Senin (5/2/2018) lalu.

Dia tampak kebingungan saat petugas sekuriti menghadangnya di tempat masuk Stasiun Sudirman Baru dan menginformasikan kereta bandara tak beroperasi.

"Saya dari bandara ke sini menggunakan kereta tetapi sekarang saya tidak bisa balik ke sana menggunakan kereta lagi," kata Maiike kepada Kompas.com.

Baca juga : Kereta Bandara Tak Beroperasi, Penumpang Bisa Refund Tiket

Maiike menjelaskan, dia menggunakan kereta bandara Soekarno-Hatta ke Stasiun Sudirman Baru dua hari lalu. Dia datang ke Jakarta setelah berlibur di Bali.

Hari ini, dia akan pergi ke Thailand untuk melanjutkan liburannya. Dia hendak menggunakan kereta bandara menuju Bandara Soekarno-Hatta.

"Tidak semua orang mengetahui stasiunnya tutup, seperti saya. Padahal, keretanya bagus, jadi tidak terkena macet," kata Maiike.

Setelah mengetahui kereta bandara tidak beroperasi sementara imbas ambrolnya tembok di Jalan Perimeter Selatan, Bandara Soekarno-Hatta, Maiike meminta petugas parkir untuk memesankan taksi online buatnya. Dia tidak mau menggunakan taksi berargo karena khawatir tarifnya terlalu mahal.

Seorang petugas sekuriti, Umar, menyampaikan, dia sengaja menjaga akses masuk menuju stasiun untuk menginformasikan kepada calon penumpang yang tidak mengetahui bahwa kereta bandara tak beroperasi. Menurut dia, sudah ada belasan orang yang datang ke stasiun.

"Tadi ada sekitar 15 orang yang datang. Sebagian yang sudah beli (tiket) online," kata Umar.

Kereta bandara Soekarno-Hatta masih belum beroperasi setelah tembok terowongan di Jalan Perimeter Selatan, ambrol Senin lalu. Calon penumpang yang sudah terlanjur membeli tiket keberangkatan, dapat melakukan pembatalan pemesanan melalui situs info@railink.co.id.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Megapolitan
Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi 'Online' di Depok yang Jual Koin Slot lewat 'Live Streaming'

Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi "Online" di Depok yang Jual Koin Slot lewat "Live Streaming"

Megapolitan
Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Megapolitan
Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Megapolitan
Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi Mulai Mei 2024

Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi Mulai Mei 2024

Megapolitan
Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Megapolitan
Dua Rumah Kebakaran di Kalideres, Satu Orang Tewas

Dua Rumah Kebakaran di Kalideres, Satu Orang Tewas

Megapolitan
Curhat Pedagang Bawang Merah Kehilangan Pembeli Gara-gara Harga Naik Dua Kali Lipat

Curhat Pedagang Bawang Merah Kehilangan Pembeli Gara-gara Harga Naik Dua Kali Lipat

Megapolitan
PAN Ajak PDI-P Ikut Usung Dedie Rachim Jadi Calon Wali Kota Bogor

PAN Ajak PDI-P Ikut Usung Dedie Rachim Jadi Calon Wali Kota Bogor

Megapolitan
Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Kelakar Chandrika Chika Saat Dibawa ke BNN Lido: Mau ke Mal, Ada Cinta di Sana...

Megapolitan
Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Pemilik Toko Gas di Depok Tewas dalam Kebakaran, Saksi: Langsung Meledak, Enggak Tertolong Lagi

Megapolitan
Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Sowan ke Markas PDI-P Kota Bogor, PAN Ajak Berkoalisi di Pilkada 2024

Megapolitan
Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Penjelasan Pemprov DKI Soal Anggaran Restorasi Rumah Dinas Gubernur DKI yang Capai Rp 22 Miliar

Megapolitan
Kebakaran Tempat Agen Gas dan Air di Depok, Satu Orang Meninggal Dunia

Kebakaran Tempat Agen Gas dan Air di Depok, Satu Orang Meninggal Dunia

Megapolitan
Banyak Warga Berbohong: Mengaku Masih Tinggal di Jakarta, padahal Sudah Pindah

Banyak Warga Berbohong: Mengaku Masih Tinggal di Jakarta, padahal Sudah Pindah

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com