JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan Pekan Raya Jakarta (PRJ) di kawasan JIExpo Kemayoran tetap aman untuk dikunjungi. Selasa (5/6/2018), salah satu gedung di kawasan JIExpo mengalami kebakaran.
"Saya rasa masih aman," ujar Anies di Terminal Pulogebang, Rabu (6/6/2018).
Anies mengatakan, kebakaran yang terjadi kemarin bisa tertangani dengan baik. Namun dia tetap meminta ada investigasi untuk menyelidiki penyebab kebakaran.
Dia mengimbau kepada PT JIExpo untuk lebih berhati-hati. Jangan sampai kebakaran kembali melanda gedung yang ada di kawasan JIExpo.
Baca juga: Pemprov DKI Minta Penyebab Kebakaran di JIExpo Diinvestigasi
"Kita minta kepada PT Jakarta International Expo untuk lebih berhati-hati dalam mengelola," kata dia.
Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno sendiri juga berharap insiden kebakaran di JIExpo Kemayoran tak menurunkan minat masyarakat mengunjungi Jakarta Fair. Sandiaga mengatakan, Jakarta Fair amat penting dalam menggerakkan roda perekonomian Ibu Kota.
"Harapan kita dari kejadian hari ini tidak mengakibatkan adanya jumlah pengunjung yang menurun atau jumlah omset yang menurun juga yang kita harapkan akan menopang perekonomian DKI dan membuka lapangan kerja," kata Sandiaga.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.