JAKARTA, KOMPAS.com - Kartunis senior harian Kompas GM Sudarta meninggal dunia pada Sabtu (30/6/2018) pukul 08.25 WIB. GM Sudarta meninggal di usia 73 tahun. GM Sudarta adalah pencipta karakter kartun Oom Pasikom yang rutin menghiasi harian Kompas.
Informasi ini disampaikan pihak harian Kompas melalui akun Twitter resmi mereka, @hariankompas.
Telah meninggal dunia karikaturis Gerardus Mayela Sudarta (GM Sudarta), Sabtu (30/6/2018) pukul 8.25 WIB. GM Sudarta dikenal melalui karyanya, tokoh Oom Pasikom, yang menghiasi harian Kompas sejak tahun 1967, #RIP #OomPasikom pic.twitter.com/xBQHsKWXcB
— Harian Kompas (@hariankompas) 30 Juni 2018
Pemimpin Redaksi Harian Kompas Budiman Tanuredjo sebelumnya telah mengonfirmasi meninggalnya GM Sudarta ini.
"Telah berpulang ke rumah Bapa, Bapak GM Sudarta, kartunis Kompas, pencipta tokoh Om Pasikom, hari Sabtu (30/6/2018) pukul 08.25 WIB. Jenazah dibawa ke Rumah Duka Sinar Kasih, Batu Tulis, Bogor," demikian informasi yang disampaikan redaksi Kompas.
UPDATE: Jenazah Kartunis GM Sudarta Disemayamkan di Rumah Duka Sinar Kasih Bogor
Sudarta dikenal melalui karyanya, tokoh Oom Pasikom, yang menghiasi harian Kompas sejak 1967.
Baca juga: Kepahitan GM Sudarta, Diserbu Panser dan Penyakit Aneh
Secara memikat, ia mampu melontarkan celetukan-celetukan cerdas bahkan sering kali mengejutkan.
Kemampuannya di bidang karikatur membawa Sudarta berulang kali dia menerima penghargaan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.