Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Banyak Pasien Sembuh, Kapasitas RS Brimob Depok untuk Penanganan Covid-19 Masih Tersedia Separuhnya

Kompas.com - 11/05/2020, 16:42 WIB
Vitorio Mantalean,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

DEPOK, KOMPAS.com - Wakil Direktur RS Bhayangkara/Brimob Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Kompol Arinando mengklaim bahwa ada separuh kapasitas rumah sakit yang masih bisa menampung pasien Covid-19.

"Kapasitas masih cukup banyak, lebih dari 50 persen, karena sudah banyak yang kami nyatakan sembuh," jelas Arinando ketika dihubungi Kompas.com pada Senin (11/5/2020).

"Awalnya kami sempat merawat 115 pasien, artinya sekitar 80 persen penuh," imbuh dia.

Baca juga: Alat Tes dengan Metode PCR di RS Brimob Depok Diklaim Bisa Lakukan 200 Pemeriksaan Sehari

Arinando melanjutkan, saat ini RS Brimob punya 145 tempat tidur untuk penanganan Covid-19.

Dari jumlah itu, ia membaginya ke dalam tiga zona, yaitu 10 tempat tidur untuk zona merah, 40 zona kuning, dan 100 zona hijau.

Keterbatasan tenaga ditambah dengan surutnya jumlah pasien membuat RS Brimob mengurangi kapasitas zona merah dari 10 menjadi 5 tempat tidur saat ini.

"Zona merah untuk pasien-pasien yang membutuhkan perawatan lebih lanjut seperti membutuhkan ventilator, kalau zona kuning butuh pemantauan, zona hijau mungkin untuk yang mandiri," tutur Arinando.

Baca juga: [UPDATE] - Pergerakan Data Harian Covid-19 di Indonesia

Ia mengklaim, para pasien yang mulanya dirawat di zona merah seluruhnya berhasil sembuh.

Begitu pula dengan zona kuning, lanjut Arinando, sebagian besar pasien dinyatakan sembuh setelah 2 kali berturut-turut memperoleh hasil negatif Covid-19 ketika diperiksa.

"Sekarang berangsur-angsur sudah pada pulang setelah kami nyatakan. Ruangan juga mulai banyak kosong," ujar dia.

Baca juga: [UPDATE] Data Kasus Covid-19 di DKI Jakarta per Kelurahan

"Jumlah staf medis juga saat ini cukup karena jumlah pasien sudah menurun. Kalau kemarin saat jumlah pasien tinggi, kami kekurangan," tutul Arinando.

Sebagai informasi, Pemerintah Provinsi Jawa telah menetapkan 10 rumah sakit di Depok sebagai rumah sakit penanganan Covid-19, termasuk RS Brimob, dengan kapasitas total lebih dari 300 pasien.

Sementara itu, data terbaru per Minggu (10/5/2020), Kota Depok telah mencatat 355 warganya positif Covid-19 dan 719 pasien berstatus dalam pengawasan.

Baca juga: RS Brimob Tunggu Izin Pemerintah Jadi Laboratorium Rujukan Tes Covid-19

Sebanyak 57 pasien yang sempat didiagnosis positif Covid-19 sembuh, 21 lainnya meninggal dunia.

Selain itu, 60 pasien dalam pengawasan (PDP) meninggal dunia dengan status diduga (suspect) terjangkit Covid-19, sejak 18 Maret 2020.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok : Harusnya Tidak Ada Pengangguran

Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok : Harusnya Tidak Ada Pengangguran

Megapolitan
Keterlibatan 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP, dari Panggil Korban sampai 'Kompori' Tegar untuk Memukul

Keterlibatan 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP, dari Panggil Korban sampai "Kompori" Tegar untuk Memukul

Megapolitan
Puncak Kasus DBD Terjadi April 2024, 57 Pasien Dirawat di RSUD Tamansari

Puncak Kasus DBD Terjadi April 2024, 57 Pasien Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Ahok : Buat Tinggal di Jakarta, Gaji Ideal Warga Rp 5 Juta

Ahok : Buat Tinggal di Jakarta, Gaji Ideal Warga Rp 5 Juta

Megapolitan
Ahok: Saya Mendorong Siapa Pun yang Jadi Gubernur Jakarta Harus Serahkan Nomor HP Pribadi ke Warga

Ahok: Saya Mendorong Siapa Pun yang Jadi Gubernur Jakarta Harus Serahkan Nomor HP Pribadi ke Warga

Megapolitan
Susul PKS dan Golkar, Partai Nasdem Gabung Koalisi Usung Imam-Ririn di Pilkada Depok 2024

Susul PKS dan Golkar, Partai Nasdem Gabung Koalisi Usung Imam-Ririn di Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Masih Ada 7 Anak Pasien DBD yang Dirawat di RSUD Tamansari

Masih Ada 7 Anak Pasien DBD yang Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Viral Video Sekelompok Orang yang Diduga Gangster Serang Warga Bogor

Viral Video Sekelompok Orang yang Diduga Gangster Serang Warga Bogor

Megapolitan
PKS dan Golkar Berkoalisi, Dukung Imam Budi-Ririn Farabi Jadi Pasangan di Pilkada Depok

PKS dan Golkar Berkoalisi, Dukung Imam Budi-Ririn Farabi Jadi Pasangan di Pilkada Depok

Megapolitan
Cerita Pinta, Bangun Rumah Singgah demi Selamatkan Ratusan Anak Pejuang Kanker

Cerita Pinta, Bangun Rumah Singgah demi Selamatkan Ratusan Anak Pejuang Kanker

Megapolitan
Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok: Jangan Hanya Jadi Kota Besar, tapi Penduduknya Tidak Kenyang

Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok: Jangan Hanya Jadi Kota Besar, tapi Penduduknya Tidak Kenyang

Megapolitan
Jukir Minimarket: Kalau Dikasih Pekerjaan, Penginnya Gaji Setara UMR Jakarta

Jukir Minimarket: Kalau Dikasih Pekerjaan, Penginnya Gaji Setara UMR Jakarta

Megapolitan
Bakal Dikasih Pekerjaan oleh Pemprov DKI, Jukir Minimarket: Mau Banget, Siapa Sih yang Pengin 'Nganggur'

Bakal Dikasih Pekerjaan oleh Pemprov DKI, Jukir Minimarket: Mau Banget, Siapa Sih yang Pengin "Nganggur"

Megapolitan
Bayang-bayang Kriminalitas di Balik Upaya Pemprov DKI atasi Jukir Minimarket

Bayang-bayang Kriminalitas di Balik Upaya Pemprov DKI atasi Jukir Minimarket

Megapolitan
Kala Wacana Heru Budi Beri Pekerjaan Eks Jukir Minimarket Terbentur Anggaran yang Tak Dimiliki DPRD...

Kala Wacana Heru Budi Beri Pekerjaan Eks Jukir Minimarket Terbentur Anggaran yang Tak Dimiliki DPRD...

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com