Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Laporcovid19: Rasio Tes di DKI 3 hingga 227 Kali Lebih Banyak dari Provinsi Lain

Kompas.com - 01/08/2020, 17:53 WIB
Vitorio Mantalean,
Krisiandi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Laporcovid.org menyebut bahwa DKI Jakarta menjadi provinsi dengan jumlah tes Covid-19 berbasis PCR yang paling tinggi di Indonesia.

Jakarta bahkan disebut sudah melakukan tes masif 4 kali lipat dari standar minimal WHO.

Dengan jumlah ini, angka tes Covid-19 di DKI Jakarta lebih dari 30 persen jumlah tes Covid-19 berbasis PCR yang dilakukan di Indonesia setiap harinya.

Disebutkan pula, rasio tes Covid per satu juta penduduk di DKI lebih banyak hingag 227 kali dibanding daerah lain. 

Baca juga: Pemprov DKI Harap Ganjil Genap Bisa Tekan Pergerakan Orang di Jakarta

Hal itu berdasarkan data yang dipaparkan epidemiolog dari LaporCovid-19, Iqbal Elyazar dalam webinar bertajuk "Ketimpangan Tes Covid-19 Indonesia, dari Jakarta hingga Papua", Sabtu (1/8/2020).

Dalam data tersebut, tercatat DKI Jakarta sudah memeriksa 426.004 spesimen (hingga 26 Juli 2020).

"Perbandingan DKI dengan daerah-daerah lain sekitar 3 sampai 227 kali lebih banyak pemeriksaannya (spesimen) per 1 juta penduduk," jelas Iqbal dalam webinar tersebut, Sabtu (1/8/2020).

Baca juga: Sebaran 2.040 Kasus Baru Covid-19, DKI Catat Penambahan Kasus Tertinggi

Mengutip data harian Pemprov DKI Jakarta, proporsi jumlah tes Covid-19 di Ibu Kota pada Jumat (31/7/2020) sebanyak 51 persen angka tes secara nasional.

Dalam data tersebut, Pemprov DKI Jakarta telah memeriksa 5.344 orang, sedangkan total warga yang dites PCR di Indonesia kemarin sebanyak 10.536.

Hingga 26 Juli 2020, DKI Jakarta sudah menyumbang 30 persen dari total tes Covid-19 berbasis PCR di Indonesia. Jumlah tes Covid-19 di Jakarta jauh melampaui jumlah tes yang sama pada provinsi-provinsi lain.LaporCovid-19 Hingga 26 Juli 2020, DKI Jakarta sudah menyumbang 30 persen dari total tes Covid-19 berbasis PCR di Indonesia. Jumlah tes Covid-19 di Jakarta jauh melampaui jumlah tes yang sama pada provinsi-provinsi lain.
Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) mengakui bahwa belum semua wilayah di Indonesia memenuhi standar minimal tes PCR oleh WHO, yakni 1 orang dites per 1.000 penduduk, dalam satu minggu.

Dalam rentang 21-27 Juli, menurut data BNPB, hanya delapan provinsi yang telah melampaui standar itu.

Selain DKI Jakarta, ada Sumatera Barat, DI Yogyakarta, Bali, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Gorontalo, dan Papua. 

Sementara itu, Jawa Barat menjadi provinsi dengan jumlah tes PCR yang paling jauh di bawah standar minimal WHO.

Baca juga: UPDATE 1 Agustus: 1.560 Kasus Baru Covid-19 Tersebar di 26 Provinsi, DKI Tertinggi

"Jakarta memang sudah berlipat-lipat dan sangat tinggi sekali," ujar Agus Wibowo, Kepala Bidang Strategi Penanggulangan Bencana BNPB dalam kesempatan yang sama. 

"Kalau kita bandingkan ketimpangan tes, setiap minggunya memang masih Jakarta saja yang sangat berlipat-lipat tesnya, dari minggu pertama, kedua, dan ketiga (Juli 2020). Sangat tinggi dibandingkan total (tes skala) Indonesia. Sangat beda jauh," jelas dia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak Sadar Jarinya Digigit Sampai Putus, Satpam Gereja: Ada yang Bilang 'Itu Jarinya Buntung'

Tak Sadar Jarinya Digigit Sampai Putus, Satpam Gereja: Ada yang Bilang 'Itu Jarinya Buntung'

Megapolitan
Pembunuh Wanita Dalam Koper Jadi Tersangka, Dijerat Pasal Pembunuhan dan Curas

Pembunuh Wanita Dalam Koper Jadi Tersangka, Dijerat Pasal Pembunuhan dan Curas

Megapolitan
Korban Duga Pelaku yang Gigit Jarinya hingga Putus di Bawah Pengaruh Alkohol

Korban Duga Pelaku yang Gigit Jarinya hingga Putus di Bawah Pengaruh Alkohol

Megapolitan
Geng Motor Nekat Masuk 'Kandang Tentara' di Halim, Kena Gebuk Provost Lalu Diringkus Polisi

Geng Motor Nekat Masuk 'Kandang Tentara' di Halim, Kena Gebuk Provost Lalu Diringkus Polisi

Megapolitan
Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Banyak Kondom Bekas Berserak, Satpol PP Jaga RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Bukan Rebutan Lahan Parkir, Ini Penyebab Pria di Pondok Aren Gigit Jari Satpam Gereja hingga Putus

Megapolitan
PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

PN Jakbar Tunda Sidang Kasus Narkotika Ammar Zoni

Megapolitan
Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Pelaku dan Korban Pembunuhan Wanita Dalam Koper Kerja di Perusahaan yang Sama

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Curi Uang Rp 43 Juta Milik Perusahaan Tempat Korban Kerja

Megapolitan
Pengemis yang Videonya Viral karena Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Pengemis yang Videonya Viral karena Paksa Orang Sedekah Berkali-kali Minta Dipulangkan dari RSJ Bogor

Megapolitan
Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Mengaku Kerja di Minimarket, Pemuda Curi Uang Rp 43 Juta dari Brankas Toko

Megapolitan
Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Kronologi Pria di Pondok Aren Gigit Jari Rekannya hingga Putus, Kesal Teman Korban Ikut Memarkirkan Kendaraan

Megapolitan
Syarat Maju Pilkada DKI Jalur Independen: KTP dan Pernyataan Dukungan Warga

Syarat Maju Pilkada DKI Jalur Independen: KTP dan Pernyataan Dukungan Warga

Megapolitan
17 Kambing Milik Warga Depok Dicuri, Hanya Sisakan Jeroan di Kandang

17 Kambing Milik Warga Depok Dicuri, Hanya Sisakan Jeroan di Kandang

Megapolitan
Pintu Rumah Tak Dikunci, Motor Warga di Sunter Dicuri Maling

Pintu Rumah Tak Dikunci, Motor Warga di Sunter Dicuri Maling

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com