Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ancol Siapkan Pengibaran Bendera Merah Putih di Dalam Air

Kompas.com - 15/08/2020, 21:45 WIB
Sandro Gatra

Editor

Sumber Antara

JAKARTA, KOMPAS.com - Manajemen Taman Impian Jaya Ancol tengah menyiapkan upacara pengibaran bendera Merah Putih di dalam air agar dapat dipertontonkan kepada pengunjung pada peringatan HUT RI ke-75, Senin (17/8/2020).

Division Head of Tirta Ancol Taman Impian, Rika Sudranto mengatakan, pengibaran bendera itu akan dilaksanakan dalam akuarium utama Sea World Ancol pada pukul 10.17 WIB dan di Aquarium Under Water Ocean Dream Samudra pada pukul 13.15 WIB.

"Ini merupakan ritual tahunan, yakni upacara pengibaran bendera Merah Putih dalam akuarium raksasa unit rekreasi Ancol," jelas Rika di Jakarta, Sabtu (15/8/2020), seperti dikutip Antara.

Baca juga: Serba-serbi Upacara HUT Ke-75 Kemerdekaan RI di Tengah Pandemi...

Pengibaran bendera itu dilakukan oleh penyelam profesional dan diiringi lagu Indonesia Raya.

Selama kegiatan berlangsung, pengunjung yang berwisata dapat menyaksikan dengan khidmat dan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Rika menjelaskan, karena pembatasan pengunjung akibat pandemi COVID-19, hanya sebagian pengunjung yang dapat menyaksikan momen tersebut.

Sementara mereka yang tidak berkesempatan dapat menyaksikan secara virtual di akun resmi instagram @seaworld.ancol dan @oceandreamsamudra.

Baca juga: Kerinduan Idris Si Manusia Patung, Kenang Ramainya HUT RI di Kota Tua Sebelum Pandemi...

Berbagai kegiatan lainnya yang turut ditampilkan, yakni gebuk bantal under water dan tarik tambang yang secara khusus dimainkan oleh penyelam.

Selain itu, upacara bersama biota lucu berang-berang di Pentas Singa Laut serta Parade Bendera dengan mamalia laut lumba-lumba juga dapat disaksikan oleh pengunjung di Ocean Dream Samudra.

Beberapa pertunjukan tersebut dapat dinikmati pengunjung pada tanggal 17, 20, 22, dan 23 Agustus 2020.

"Kami berharap aktivitas tersebut menjadi hiburan tersendiri dalam peringatan kemerdekaan agar tetap semarak dan meriah di masa pandemi ini," kata Rika.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Megapolitan
Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Megapolitan
'Mayday', 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

"Mayday", 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

Megapolitan
Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Megapolitan
3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

Megapolitan
Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Megapolitan
PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

Megapolitan
Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Megapolitan
Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Megapolitan
Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Megapolitan
Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Megapolitan
Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Megapolitan
Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Megapolitan
Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk 'Liquid'

Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk "Liquid"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com