JAKARTA, KOMPAS.com - Jakarta mulai diguyur hujan sejak akhir September lalu. Guyuran hujan dengan intensitas sedang hingga deras mengguyur Jakarta pada 21 September dan 4 Oktober 2020.
Akibat hujan itu, sejumlah permukiman dan jalan di Ibu Kota digenangi banjir setinggi 10 hingga 150 sentimeter. Padahal, saat ini Jakarta masih dalam masa pancaroba.
Selain karena hujan lokal yang deras, banjir di sejumlah wilayah pada 21 September lalu juga akibat banjir kiriman dari wilayah Bogor yang menyebabkan Sungai Ciliwung meluap.
Saat itu, Bendungan Katulampa, Bogor, Jawa Barat berstatus siaga 1 dengan tinggi muka air (TMA) mencapai 240 cm. Dampak hujan lokal dan banjir kiriman dari Bogor tersebut, setidaknya 49 wilayah rukun tetangga (RT) di DKI Jakarta terendam.
Baca juga: Senin Siang, 69 RT di Jakarta Terendam Banjir, Paling Banyak di Jakarta Timur
Kepala Pusat Data dan Informasi Kebencanaan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta Mohammad Insaf mengatakan, ada 14 RT di Jakarta Barat yang teredam banjir dengan ketinggian 10 sampai dengan 80 cm.
Selain ada 10 RT di Jakarta Selatan dengan ketinggian 10 sampai dengan 40 cm, 23 RT di Jakarta Timur dengan ketinggian 10 sampai dengan 100 cm, di Jakarta Utara 1 RT dengan ketinggian air 20 sampai dengan 50 cm, dan di Jakarta Pusat 1 RT dengan ketinggian 20 cm.
Demikian berdasarkan data BPBD DKI Jakarta, pada pukul 10.00 WIB kemarin.
"Di Jakarta Selatan ada 26 RT, di Jakarta Timur 64 RT tergenang, dan 2 RT di Jakarta Barat masih tergenang," kata Insaf dalam keterangannya kemarin.
Jakarta dilanda banjir memang sudah biasa. Namun kali ini banjir terjadi di tengah pandemi Covid-19.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menyiapkan prosedur yang berbeda di lokasi pengungsian banjir dengan adanya pandemi Covid-19.
Tulis komentar dengan menyertakan tagar #JernihBerkomentar dan #MelihatHarapan di kolom komentar artikel Kompas.com. Menangkan E-Voucher senilai Jutaan Rupiah dan 1 unit Smartphone.
Syarat & Ketentuan