Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Usai Mencoblos, Azizah Diingatkan Warga agar Tidak Lupa Janji Kampanyenya jika Terpilih

Kompas.com - 09/12/2020, 11:28 WIB
Sonya Teresa Debora,
Egidius Patnistik

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Calon wali kota Tangerang Selatan (Tangsel), Banten, Siti Nur Azizah, menyapa warga yang berada di sekitar tempat pemungutan suara (TPS) tempat dia memberikan suara dalam Pilkada Tangsel 2020, Rabu (9/12/2020).

Warga yang disapa mengingatkan Azizah untuk tidak melupakan janji-janji kampanyenya jika nanti terpilih.

Azizah mencoblos di TPS 08 Pondok Pucung, Kecamatan Pondok Aren, Tangerang Selatan, Rabu.

Sejumlah warga menunggu Azizah dengan antusias di dekat pintu keluar TPU 08 itu. Azizah mengingatkan mereka untuk mencoblos pada hari ini.

Baca juga: Pilkada Tangsel, Azizah Bawa Paku Sendiri untuk Hindari Tertular Covid-19

"Jangan lupa nyoblos ya nanti, Bu,"ujar Azizah.

Azizah kemudian berbincang dengan beberapa orang yang ada di lokasi.

Di tengah-tengah perbincangan tersebut, seorang warga yang berada tak begitu dekat dengan Azizah mengingatkan Azizah untuk tak melupakan janji-janji kampanye jika ia terpilih.

"Nanti jangan lupa janjinya ya, Bu!" kata seorang perempuan dengan suara kencang.

Komentar itu dibalas Azizah dengan tawa. Warga lainnya juga tertawa mendengar hal tersebut.

Azizah meminta warga patuh pada protokol kesehatan pencegahan Covid-19. Azizah menegur seorang warga yang tak menggunakan masker.

"Maskernya dipakai ya, Bu," ujar Azizah.

Azizah bersama suami dan anak-anaknya tiba di TPS 08 pada Rabu pagi, sekitar pukul 08.15 WIB. Dia datang menggunakan atasan putih serta memakai masker. Sebelum mencoblos, Azizah mencuci tangan di depan TPS.

Ia lalu mengenakan sarung tangan sekali pakai yang telah disediakan. Usai mencoblos, Azizah membuang sarung tangan dan kembali mencuci tangannya.

Pilkada Tangsel 2020 diikuti tiga pasangan calon. Siti Nur Azizah merupakan calon walikota Tangerang Selatan nomor urut dua. Ia dan wakilnya, Ruhamaben, diusung Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) dengan total 13 kursi di DPRD Tangsel.

Azizah merupakan putri keempat Wapres Ma'ruf Amin.  Ia kini menjabat sebagai Wakil Sekretaris Jenderal Partai Demokrat.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Keluarga Tolak Otopsi Jenazah Brigadir RAT yang Bunuh Diri di Mampang

Keluarga Tolak Otopsi Jenazah Brigadir RAT yang Bunuh Diri di Mampang

Megapolitan
Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Pemilik Rumah Tempat Brigadir RAT Bunuh Diri Minta Publik Tak Berasumsi

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Jenazah Brigadir RAT Telah Dibawa Pihak Keluarga dari RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Proyek LRT Jakarta Rute Velodrome-Manggarai Masuk Tahap Pemasangan Girder

Megapolitan
Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Polisi Sebut Brigadir RAT Bunuh Diri di Mampang saat Sedang Cuti

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Pemprov DKI Siapkan Stok Blanko KTP untuk Pemilih Pemula Pilgub 2024

Megapolitan
Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Sebelum Tewas, Brigadir RAT Sepekan Tinggal di Jakarta

Megapolitan
Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Partisipasi Pemilih di Jakarta pada Pemilu 2024 Turun Dibandingkan 2019

Megapolitan
Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Pemerintah DKJ Punya Wewenang Batasi Kendaraan Pribadi di Jakarta, DPRD Minta Dilibatkan

Megapolitan
Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Dua Begal di Depok Lakukan Aksinya di Tiga Tempat dalam Sehari

Megapolitan
Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Unggah Foto Gelas Starbucks Tutupi Kabah Saat Umrah, Zita Anjani: Saya Berniat Mancing Obrolan...

Megapolitan
Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Jenazah Brigadir RAT Belum Diotopsi, Polisi Tunggu Keputusan Keluarga

Megapolitan
Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Keluarga Brigadir RAT yang Meninggal Bunuh Diri Tiba di RS Polri Kramat Jati

Megapolitan
Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Dua Begal yang Bacok Korban di Depok Incar Anak Sekolah

Megapolitan
Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Pemprov DKI Disarankan Ambil Alih Pengelolaan JIS, TIM, dan Velodrome dari Jakpro

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com