Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/09/2021, 14:00 WIB
Muhammad Naufal,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

TANGERANG, KOMPAS.com - Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tangerang mengumumkan bahwa capaian vaksinasi Covid-19 dosis pertama di wilayah itu mencapai 73,3 persen per 20 September 2021.

Adapun vaksinasi Covid-19 di Kota Tangerang telah dimulai sejak 24 Januari 2021.

Plt Kepala Dinkes Kota Tangerang Dini Anggraeini berujar, persentase tersebut jika dijumlahkan maka hasilnya sama dengan 1.084.203 orang.

Dari jumlah tersebut, sekitar 619.065 (41,8 persen) orang di antaranya telah menerima vaksin dosis dua.

Baca juga: UPDATE 20 September: Tambah 3 Kasus di Kota Tangerang, 202 Pasien Covid-19 Masih Dirawat

Kata dia, capaian vaksinasi di Kota Tangerang meningkat cukup signifikan karena pihaknya menggelar program Bulan Vaksinasi Tangerang selama September ini.

"Tercatat, pada Agustus 2021, peningkatan vaksinasi masih diangka 20.000-25.000 per hari," papar Dini dalam keterangannya, Selasa (21/9/2021).

"Sedangkan, pada September ini, bisa 25.000-30.000 dosis per hari. Bahkan, beberapa hari tercatat sampai 40.000 dosis per harinya," imbuhnya.

Baca juga: Kemenkes: Jika Ada Oknum Tawarkan Vaksinasi Dosis Ketiga, Laporkan!

Dini menuturkan, sentra vaksinasi diadakan di tingkat RW selama pelaksanaan program Bulan Vaksinasi Tangerang.

Oleh karena itu, calon peserta vaksinasi dapat menjangkau lokasi penyuntikan vaksin secara lebih cepat.

Dengan demikian, menurut dia, capaian vaksinasi dapat meningkat cukup signifikan.

Tak hanya itu saja, capaian itu juga meningkat cukup signifikan karena stok vaksin Covid-19 di Kota Tangerang yang memadai.

"Sampai saat ini, stok vaksin di Kota Tangerang (vaksin) Pfizer masih sekitar 100.000-an, begitu juga dengan (vaksin) Sinovac yang masih ada sekitar 100.000-an," ujar Dini.

Kendati telah mencapai 70 persen warga yang tervaksin, pihaknya masih terus menggencarkan vaksinasi Covid-19 hingga seluruh warga Kota Tangerang disuntik dosis pertama.

Adapun total warga Kota Tangerang berjumlah 1.479.301 orang.

Selain itu, Dinkes Kota Tangerang juga hendak menggencarkan vaksinasi Covid-19 dosis kedua hingga mencapai 70 persen.

"Dosis satu akan terus kita lanjutkan dan kita iringi dengan capaian dosis dua yang tinggal 30 persen lagi," ujar Dini.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

15 Remaja di Depok Gagal Tawuran, Langsung Dibawa ke Kantor Polisi

15 Remaja di Depok Gagal Tawuran, Langsung Dibawa ke Kantor Polisi

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di DKI Jakarta Hari Ini, 19 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di DKI Jakarta Hari Ini, 19 Maret 2024

Megapolitan
Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, 19 Maret 2024

Jadwal Buka Puasa di Depok Hari Ini, 19 Maret 2024

Megapolitan
Ponsel Jemaah Sering Ketinggalan, Marbut Masjid Al Jabr: Kalau Saya yang Temukan, Pasti Aman

Ponsel Jemaah Sering Ketinggalan, Marbut Masjid Al Jabr: Kalau Saya yang Temukan, Pasti Aman

Megapolitan
Polisi Tangkap Pasutri di Tangerang yang Tawarkan Prostitusi Anak secara 'Online'

Polisi Tangkap Pasutri di Tangerang yang Tawarkan Prostitusi Anak secara "Online"

Megapolitan
F-Gerindra DKI Usul KJP Dialihkan untuk Sekolah Gratis dan Pertahankan KJMU

F-Gerindra DKI Usul KJP Dialihkan untuk Sekolah Gratis dan Pertahankan KJMU

Megapolitan
Pengedar Gagal Selundupkan Narkoba di PN Depok karena Ketahuan Petugas

Pengedar Gagal Selundupkan Narkoba di PN Depok karena Ketahuan Petugas

Megapolitan
Polisi Kerahkan 3.355 Personel Gabungan Kawal Demo di DPR dan KPU RI

Polisi Kerahkan 3.355 Personel Gabungan Kawal Demo di DPR dan KPU RI

Megapolitan
Pengadilan Sita Narkoba yang Diselundupkan Ahmad Syahroni ke PN Depok Pakai Nasi dan Gorengan

Pengadilan Sita Narkoba yang Diselundupkan Ahmad Syahroni ke PN Depok Pakai Nasi dan Gorengan

Megapolitan
Pencuri Brankas Rumah di Ciracas Tersenyum Usai Beraksi, Terekam CCTV

Pencuri Brankas Rumah di Ciracas Tersenyum Usai Beraksi, Terekam CCTV

Megapolitan
Tarif Tol Jakarta-Yogyakarta untuk Mudik Lebaran 2024

Tarif Tol Jakarta-Yogyakarta untuk Mudik Lebaran 2024

Megapolitan
Geledah Klinik Dokter Gadungan di Bekasi, Polisi Sita Jas Dokter dan Obat-obatan

Geledah Klinik Dokter Gadungan di Bekasi, Polisi Sita Jas Dokter dan Obat-obatan

Megapolitan
Dishub Bogor Bakal Pekerjakan Sopir Angkot Konvensional ke Angkot Listrik

Dishub Bogor Bakal Pekerjakan Sopir Angkot Konvensional ke Angkot Listrik

Megapolitan
Pemprov DKI Buka Posko KJMU di Setiap Wilayah, Berikut Daftarnya

Pemprov DKI Buka Posko KJMU di Setiap Wilayah, Berikut Daftarnya

Megapolitan
Polisi Tangkap Dokter Gadungan di Bekasi, Praktik sejak 2019

Polisi Tangkap Dokter Gadungan di Bekasi, Praktik sejak 2019

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com