Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Undang Khaerun Pramudi Transjakarta yang Gagalkan Aksi Bunuh Diri ke Balai Kota, Anies: Bapak Teladan bagi Kita Semua

Kompas.com - 29/01/2022, 08:15 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengundang Khaerun, pramudi bus transjakarta yang menggagalkan aksi percobaan bunuh diri, pada Jumat (28/1/2022).

Dikutip dari akun Instagram Anies Baswedan, Khaerun datang ke Balai Kota untuk berbincang dengan Anies mengenai kejadian tersebut.

Anies pun bertanya tentang bagaimana awal mula Khaerun melakukan aksinya tersebut.

"Wah ramai Bapak, terima kasih, Pak!" ujar Anies saat menyambut kedatangan Khaerun.

"Spontan, Pak!" kata Khaerun.

"Gimana kejadiannya itu?" tanya Anies membuka percakapan.

Baca juga: Aksi Heroik Khaerun Gagalkan Percobaan Bunuh Diri, Tindakan Spontan yang Selamatkan Satu Nyawa

Khaerun pun menceritakan kejadian itu yang diawali dengan keramaian orang di bawah flyover yang akan dilewatinya.

Dia mengaku spontan menghentikan bus yang dibawanya, membuka jendelanya, dan mencoba membujuk perempuan yang akan melakukan percobaan bunuh diri itu.

"Jangan lakukan, Dek. Jangan lakukan, Dek! Tapi dia malah teriak. Setelah posisi saya tepat, saya coba tipu dengan menunjuk posisi penumpang. 'Dek, penumpang itu pada ngelihatin kamu lho, kamu enggak malu?' otomatis dengan sendirinya dia nengok, setelah itu baru saya rangkul dan alhamdulillah berhasil," tutur Khaerun kepada Anies.

"Lalu apa reaksinya setelah Bapak tarik?" tanya Anies.

"Ya tetap histeris sih, Pak. Di mobil pun waktu saya bawa masih histeris," jawab Khaerun.

"Tapi, paling tidak niatnya sudah bisa dihentikan ya," lanjut Anies.

Baca juga: Cegah Perempuan Hendak Bunuh Diri, Pramudi Transjakarta Diberikan Piagam dan 5 Gram Emas

Anies pun menyampaikan rasa syukurnya kepada Khaerun setelah mendengar dan membaca cerita tentang aksi pria tersebut.

Dia pun mengucapkan terima kasih kepada Khaerun atas tindakan terpujinya itu.

"Saya ingin ucapkan terima kasih, Pak Khaerun, sudah menunjukkan respons seorang yang bertanggung jawab. Kita sering ketemu peristiwa-peristiwa, belum tentu lalu bertindak. Bapak milih bertindak, Bapak milih menyelamatkan," kata Anies.

Dalam video, Anies juga tampak memberikan topi dan rompi Jakarta yang langsung dipakai oleh Khaerun.

Selain itu, dalam keterangan video tersebut, Anies juga menyebut bahwa Khaerun merupakan teladan bagi semua orang.

Sebab, dalam peristiwa tak terduga, ujar dia, Khaerun memilih untuk peduli dan bertindak.

"Memilih menyelamatkan sesama warga dan tidak membiarkannya sendiri. Bapak adalah teladan bagi kita semua," ucap Anies.

Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang sopir atau pramudi bus transjakarta menggagalkan percobaan bunuh diri dengan melompat dari atas flyover viral di media sosial pada Kamis (27/1/2022).

Sebagai informasi, kejadian seorang perempuan melakukan percobaan bunuh diri terjadi di Flyover Jembatan Tiga, Penjaringan, Jakarta Utara, Selasa (25/1/2022).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Pedagang Pigura di Bekasi Bakal Jual 1.000 Pasang Foto Prabowo-Gibran

Megapolitan
Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Ketika Pemprov DKI Seolah Tak Percaya Ada Perkampungan Kumuh Dekat Istana Negara...

Megapolitan
Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Pedagang Pigura di Bekasi Patok Harga Foto Prabowo-Gibran mulai Rp 150.000

Megapolitan
Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Upaya PKS Lanjutkan Hegemoni Kemenangan 5 Periode Berturut-turut pada Pilkada Depok

Megapolitan
PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

PKS Bakal Gaet Suara Anak Muda untuk Bisa Menang Lagi pada Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Golkar: Elektabilitas Bukan Jadi Indikator Utama untuk Pilih Cagub DKI

Megapolitan
Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Polisi Periksa 13 Saksi dalam Kasus Anggota Polisi yang Tembak Kepalanya Sendiri

Megapolitan
Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Nestapa Agus, Tak Dapat Bantuan Pemerintah dan Hanya Andalkan Uang Rp 100.000 untuk Hidup Sebulan

Megapolitan
Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Ogah Bayar Rp 5.000, Preman di Jatinegara Rusak Gerobak Tukang Bubur

Megapolitan
Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Megapolitan
Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Warga yang 'Numpang' KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

[POPULER JABODETABEK] Warga yang "Numpang" KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com