JAKARTA, KOMPAS.com - Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta M Taufik menyebut, sirkuit Formula E di Ancol, Jakarta Utara, bersifat permanen. Oleh sebab itu, lintasan tersebut bisa digunakan oleh ajang balap lainnya.
Menurut Taufik, sirkuit tersebut nantinya bisa dipakai lima hingga sepuluh kali.
"Ini permanen di sini (sirkuit Formula E). Ini kan bisa digunakan bertahun tahun, bisa sampai 5-10 kali," kata Taufik usai memantau sirkuit Formula E, Minggu (6/3/2022).
Di tempat yang sama, perwakilan Ikatan Motor Indonesia (IMI) Irawan mengatakan, tidak menutup kemungkinan nantinya akan ada kejuaraan nasional balapan mobil yang dilaksanakan di bekas sirkuit Formula E.
"Event di IMI juga banyak sekali padat dan di DKI tidak ada sirkuit. Makanya ini akan menjadi salah satu kontribusi kita," ujar Irawan.
Baca juga: 21 Motor Diamankan Polisi Usai Terobos Tol Kelapa Gading-Pulogebang
Sebelumnya diberitakan, Direktur Utama PT Jakarta Propertindo Widi Amanasto mengatakan, tahap pengaspalan sirkuit Formula E, sudah mulai dilakukan.
Namun, Widi belum bisa berbicara panjang lebar terkait pengaspalan tersebut kepada publik.
"Kalau diaspal sih sudah, nanti kan kita lihatkan langsung," kata Widi, saat dihubungi, Jumat (4/3/2022).
Widi mengatakan, perkembangan terkait pembangunan sirkuit Formula E akan dipaparkan secara resmi melalui konferensi pers. Konferensi pers akan dilakukan secara periodik.
"Kita janji secara periodik nanti kita akan update terus," tuturnya.
Widi juga memastikan, sirkuit akan dibangun sesuai dengan jadwal yang ditentukan, yaitu selama 54 hari.
Baca juga: Permintaan Maaf Rombongan Pemotor yang Masuk dan Beratraksi di Tol Layang Kelapa Gading-Pulogebang
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.