Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Situ Cipondoh: Harga Tiket, Fasilitas dan Cara ke Sana

Kompas.com - 15/01/2023, 00:15 WIB
Tari Oktaviani,
Nibras Nada Nailufar

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Situ Cipondoh menjadi salah satu destinasi wisata di Tangerang yang saat ini selalu ramai dikunjungi. 

Lokasinya ada di Jalan KH Hasyim Ashari, Tangerang. Tepat di depan Kantor Kecamatan Cipondoh.

Setelah direvitalisasi, Situ Cipondoh akan lebih rapi dan bagus. Banyak spot foto yang cantik dan menarik.

Jika ingin ke sana ada baiknya pilih waktu yang tidak ramai dikunjungi seperti weekdays. Sedangkan waktu terbaik untuk nongkrong, bisa di pagi hari atau sore menjelang matahari terbenam.

Harga Tiket Masuk

Saat ini belum ada keterangan resmi berapa harga tiket masuk setelah area wisata ini selesai direvitalisasi. Namun saat ini belum dikenakan tiket masuk alias gratis jika hanya ingin berjalan-jalan di area depan. 

Untuk saat ini pengunjung hanya dikenakan biaya parkir kendaraan sebesar Rp 5.000 untuk mobil per jam dan Rp 2.000 untuk motor. 

Baca juga: Menikmati Senja di Situ Cipondoh

Fasilitas

Meski saat ini revitalisasi Situ Cipondoh masih berjalan namun dari tampak luar sudah terlihat jembatan yang memanjang. Bahkan jembatan tersebut bisa menjadi area jogging track

Selain itu di sana juga ada aula seperti Sydney Opera House. Atap warna putih menjadi ciri khas dari area ini. 

Tidak hanya itu saja, rencananya juga akan diadakan floating market. Nantinya akan ada banyak pedagang yang akan dipindahkan ke sana. 

Cara ke Situ Cipondoh Naik Transportasi Umum

  • Jika berangkat dari berbagai titik di Jabodetabek maka bisa naik Transjakarta yang tujuannya Halte CBD Ciledug. 
  • Halte CBD Ciledug dilewati oleh Transjakarta koridor 13 Ciledug-Tendean.
  • Dari Halte CBD Ciledug naik naik Bus TaYo koridor 3 CBD-Tangcity. Langsung berhenti di depan Situ Cipondoh.
  • Bisa juga naik angkutan umum B02 jurusan Ciledug – Cipondoh – Cikokol. Bisa langsung turun di Depan Situ Cipondoh. Namun untuk memastikan ada baiknya bertanya dulu pada supirnya terkait rute menuju Cipondoh.
  • Anda juga bisa naik kereta commuter line lalu turun di Stasiun Batu Ceper. Dari Stasiun Batu Ceper bisa menyambung dengan transportasi online. Jaraknya hanya 4 kilometer selama 12 menit. 
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute KA Tegal Bahari, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Tegal Bahari, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
20 Pelajar SMA Diamankan Polisi akibat Tawuran di Bangbarung Bogor

20 Pelajar SMA Diamankan Polisi akibat Tawuran di Bangbarung Bogor

Megapolitan
Jakarta Utara Macet Total sejak Subuh Buntut Trailer Terbalik di Clincing

Jakarta Utara Macet Total sejak Subuh Buntut Trailer Terbalik di Clincing

Megapolitan
Polisi Periksa 36 Saksi Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Polisi Periksa 36 Saksi Kasus Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior

Megapolitan
Ngerinya Kekerasan Berlatar Arogansi Senioritas di STIP, Tradisi yang Tak Benar-benar Hilang

Ngerinya Kekerasan Berlatar Arogansi Senioritas di STIP, Tradisi yang Tak Benar-benar Hilang

Megapolitan
Hanya Raih 4 Kursi DPRD, PKB Kota Bogor Buka Pintu Koalisi

Hanya Raih 4 Kursi DPRD, PKB Kota Bogor Buka Pintu Koalisi

Megapolitan
Ahmed Zaki Bertemu Heru Budi, Silaturahmi Lebaran Sambil Diskusi Daerah Khusus Jakarta

Ahmed Zaki Bertemu Heru Budi, Silaturahmi Lebaran Sambil Diskusi Daerah Khusus Jakarta

Megapolitan
Toyota Fortuner Picu Kecelakaan Tol MBZ, Ternyata Mobil Dinas Polda Jabar...

Toyota Fortuner Picu Kecelakaan Tol MBZ, Ternyata Mobil Dinas Polda Jabar...

Megapolitan
Truk Trailer Terbalik di Clincing akibat Pengemudinya Kurang Konsentrasi

Truk Trailer Terbalik di Clincing akibat Pengemudinya Kurang Konsentrasi

Megapolitan
Penyidikan Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior Belum Final...

Penyidikan Tewasnya Taruna STIP di Tangan Senior Belum Final...

Megapolitan
Motor Warga Kampung Pugur Dicuri, Maling Beraksi Saat Korban Olahraga Pagi

Motor Warga Kampung Pugur Dicuri, Maling Beraksi Saat Korban Olahraga Pagi

Megapolitan
Longsor 'Teror' Warga New Anggrek 2, Waswas Mencengkeram meski Tinggal di Perumahan Elite

Longsor "Teror" Warga New Anggrek 2, Waswas Mencengkeram meski Tinggal di Perumahan Elite

Megapolitan
Geruduk Mahasiswa Berujung Petaka, 4 Warga di Tangsel Kini Jadi Tersangka

Geruduk Mahasiswa Berujung Petaka, 4 Warga di Tangsel Kini Jadi Tersangka

Megapolitan
PKB Kota Bogor Andalkan Hasil Survei untuk Usung Kandidat pada Pilkada 2024

PKB Kota Bogor Andalkan Hasil Survei untuk Usung Kandidat pada Pilkada 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta, Rabu 8 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam Nanti Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta, Rabu 8 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam Nanti Berawan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com