TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Perayaan imlek tahun ini jatuh pada 22 Januari 2023 atau tinggal menghitung hari. Berbagai persiapan pun sudah dilakukan oleh umat yang merayakannya.
Seperti pengelola Vihara Boen Hay Bio. Pengelola wihara yang berlokasi di Jalan Pasar Lama Serpong, RT 014 RW 005 Cilenggang, Serpong, Tangerang Selatan, ini sudah mempersiapkan segala sesuatunya secara matang.
"Sudah semuanya, sudah pergantian lampion yang baru, bersih-bersih kelenteng, mempersiapkan hio dan berbagai kue seperti kue keranjang," ujar Ketua Perkumpulan Vihara Boen Hay Bio Karuna Jala, Tatang Yong Fendy (65), saat ditemui di lokasi, Rabu (18/1/2023).
Baca juga: Menengok Vihara Boen Hay Bio, Tempat Ibadah Tertua Umat Buddha di Tangsel
Bangunan yang berdiri di lahan seluas 1.600 meter persegi itu sudah dilengkapi dengan beragam pernak-pernik.
Tampak sejumlah lampion bersinar di segala sisi wihara, mulai dari lampion biasa hingga lampion LED yang berwarna-warni.
"Nantinya seperti biasa, ada pertunjukan barongsai. Terus ada perayaan cap go meh 15 hari setelah Imlek," kata Fendy.
Baca juga: 1.200 Orang Diprediksi Akan Rayakan Imlek 2023 di Vihara Boen San Bio Tangerang
"Biasanya itu jauh lebih ramai, sebagai ucapan terima kasih setelah Imlek, bakal ada pertunjukan gambang kromong atau lenong atau organ tunggal. Tahun ini rencananya organ tunggal. Dari luar Jabodetabek juga banyak yang ke sini," lanjut dia.
Vihara Boen Hay Bio merupakan tempat ibadah tertua di wilayah Tangerang Selatan bagi umat Buddha dan etnis Tionghoa.
Berdiri sejak 1664, wihara tersebut kini berusaha 359 tahun atau lebih dari tiga abad.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.