BEKASI, KOMPAS.com - Satu unit angkutan kota (angkot) 04B jurusan Gabus-Proyek habis terbakar di Jalan KH Agus Salim, Bekasi Jaya, Bekasi Timur, Kota Bekasi, Selasa (21/3/2023) pukul 11.12 WIB.
Saksi yang juga warga setempat bernama Ade (42) mengatakan, api mulanya terlihat dari kolong angkot tersebut.
"Kalau dari penglihatan, api memang dari kolong. Dugaan saya ada korsleting di kabelnya," kata Ade kepada wartawan, Selasa.
Ketika angkot tersebut terbakar, penumpang sudah turun dari kendaraan itu. Para penumpang berhasil turun dan menjauh dari angkot tersebut sebelum api membesar.
"Penumpang memang enggak ada, sudah turun. Tadi saya bantu lalu lintas saja, karena masih banyak sepeda motor yang lalu lalang padahal apinya sudah besar," ujar Ade.
Ade menyebutkan, tidak ada korban luka berat dalam peristiwa yang terjadi. Namun, sang sopir dievakuasi karena mengalami luka ringan di tangannya.
"Sopirnya syok, dibawa ke rumah warga dalam kondisi terluka. Itu lukanya di bagian tangannya dia," sebut Ade.
Terpisah, Komandan Regu Peleton B Regu 6 Dinas Damkar Kota Bekasi Dony Kurniawan mengatakan, petugas menerjunkan dua unit mobil damkar untuk memadamkan api.
"Berangkat dari markas komando (mako) satu unit, dari Pos Wisma Asri juga satu unit. Jadi, total dua unit kami turunkan," kata Dony.
Dinas Damkar memastikan tidak ada korban jiwa dalam musibah yang terjadi. Proses pemadaman dinyatakan selesai pukul 11.30 WIB.
Adapun kerugian akibat kebakaran itu ditaksir mencapai Rp 20 juta.
"Kerugian kurang lebih Rp 20 juta," ujar Dony.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.