BEKASI, KOMPAS.com - Viral di media sosial video rekaman CCTV yang memperlihatkan aksi perampokan bersenjata api di sebuah minimarket di Bekasi Utara, Kota Bekasi.
Kasie Humas Polres Metro Bekasi Kota Kompol Erna Ruswing Andari menjelaskan, peristiwa perampokan itu terjadi di Jalan Teluk Pucung RT 02 RW 01 Kelurahan Teluk Pucung, Kecamatan Bekasi Utara.
"Benar adanya pencurian di Alfamart di Jalan Teluk Pucung, Bekasi Utara. Di mana kejadian pada hari Minggu tanggal 27 Agustus 2023, jam 22.00 WIB," kata Erna saat dikonfirmasi, Kamis (31/8/2023).
Erna menuturkan, perampokan terjadi ketika tiga pegawai minimarket tersebut hendak menutup toko.
Baca juga: Polisi Gelar Rekonstruksi Kasus Anak Bunuh Ibu dan Aniaya Ayah di Depok
"Tiba-tiba empat orang yang masuk ke dalam toko dengan mengancam karyawan Alfamart tersebut," jelasnya.
Empat pelaku mengancam menggunakan senjata api dan senjata tajam jenis golok. Mereka lalu menggiring pegawai menuju brankas.
"Pelaku empat orang masuk melalui pintu folding gate, langsung menodong senjata api (pistol) dan senjata tajam golok, ditodongkan ke karyawan, dan digiring ke brankas untuk mengambil uang," imbuh Erna.
Lebih lanjut, Erna menjelaskan, pelaku bukan hanya merampok uang senilai hampir Rp 40 juta, tetapi juga membawa kabur rokok berbagai merek.
Baca juga: Warga Cibubur Butuh Transportasi Feeder ke Stasiun LRT Harjamukti
"Pada saat penghitungan karyawan tersebut hasil dari penjualan toko kurang lebih Rp 40 juta," ujarnya.
Kini, polisi masih memburu keempat pelaku dan menyelidiki keaslian senjata api yang digunakan para pelaku.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.