Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Plaza Atrium Senen Dijual dan Berganti Manajemen, Pedagang Onderdil: Semoga Gedung Dirapikan

Kompas.com - 29/09/2023, 14:07 WIB
Xena Olivia,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah pedagang onderdil di Plaza Atrium Senen, Jakarta Pusat, berharap pergantian kepemilikan dan manajemen bisa membawa angin segar.

Salah satu pedagang onderdil, Bryan (35), mengaku mengetahui pemilik Plaza Atrium Senen, PT Cowell Development Tbk., mengalami kepailitan dan telah menjual pusat perbelanjaan modern itu.

Namun, dia tak memiliki kekhawatiran besar. Sebab, pihak manajemen membuka komunikasi yang jelas kepada para pedagang.

Baca juga: Pemilik Pailit, Plaza Atrium Senen Resmi Dijual

So far kekhawatiran enggak gitu signifikan, karena (manajemen baru) ada komunikasi sama kami. Ada omongan, statusnya lagi kayak gimana, pailit kayak gimana,” tutur Bryan kepada Kompas.com, Kamis (28/9/2023).

Hal serupa disampaikan oleh Pepen (55). Dia juga mendapatkan surat edaran yang sama dari pihak manajemen sehingga tidak mempermasalahkan itu.

“Kan memang ada kontrak (sewa) per tiga tahun. Sudah ada perjanjian, kalau sebelum itu enggak bisa (misalnya tiba-tiba diminta relokasi),” imbuh Pepen.

Berbeda dengan Daniel (45). Dia baru mengetahui bahwa Plaza Atrium telah dijual. Namun, dia tahu kalau ada pergantian manajemen karena menerima surat edaran.

Baca juga: Dijual karena Pemiliknya Pailit, Begini Kondisi Terkini Plaza Atrium Senen

Menurut Daniel, tidak ada perbedaan signifikan sejauh ini. Sebab, orang-orang manajemen yang berinteraksi dengannya tak berganti.

“Yang saya tahu dan sudah berjalan, cuma ganti manajemen saja. Kalau pengelolaan, sekuriti, atau yang kayak kontrol di sini (terasanya) biasa saja, orangnya masih sama,” ungkap dia.

Bryan berharap, pergantian manajemen bisa membuat Plaza Atrium menjadi lebih baik. Menurut dia, sebaiknya manajemen yang baru bisa melakukan renovasi.

“Semoga dengan manajemen baru gedungnya bisa dirapikan, bikin program-program bisar pengunjung lebih tertarik ke atrium dan menambahkan tenant-tenant,” kata Bryan.

Baca juga: Curhat Asosiasi Perusahaan Kosmetik, Produk Lokal Susah Masuk Mal-mal Besar

“Ini malnya menurut saya sudah agak lama (tua). Cat-catnya mungkin bisa dirapikan, penerangannya juga. Jadi pengunjung juga lebih nyaman,” sambung dia.

Daniel ikut menimpali, “Semoga jangan ribut-ribut, pengelolaan jadi lebih baik lagi dengan bergantinya manajemen.”

Sebagai informasi, pengumuman kepailitan PT Cowell Development Tbk dirilis pada 18 September 2023 melalui surat bernomor 020/CD/DIR/VIII/2023.

Proses penjualan pusat perbelanjaan ini bahkan telah berlangsung sejak bulan lalu, tepatnya pada 16 Agustus 2023.

Kendati demikian, masih ada kehidupan di mal yang diresmikan sejak 12 Agustus 1992 ini.

Berlokasi di daerah Segitiga Senen, di plaza ini berisi 130 toko retail dan aksesoris, 50 restoran, 30 toko gadget dan lebih dari 100 toko otomotif.

Karena mudah diakses melalui berbagai moda transportasi umum seperti Busway, MRT dan Commuter Line, tempat ini menjadi salah satu destinasi masyarakat untuk berkunjung.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Optimis Prabowo-Gibran Bisa Menang Satu Putaran, AHY: Harus Kompak dan Kerja Keras

Optimis Prabowo-Gibran Bisa Menang Satu Putaran, AHY: Harus Kompak dan Kerja Keras

Megapolitan
Pemprov DKI Siapkan Acara Perayaan Tahun Baru 2024 di Jalan Sudirman hingga Kawasan Monas

Pemprov DKI Siapkan Acara Perayaan Tahun Baru 2024 di Jalan Sudirman hingga Kawasan Monas

Megapolitan
Hujan Lebat di Jakarta, Status Pos Angke Hulu Siaga 3

Hujan Lebat di Jakarta, Status Pos Angke Hulu Siaga 3

Megapolitan
Lebih Rendah dari Tuntutan Jaksa, Rihani Divonis Tiga Tahun Penjara

Lebih Rendah dari Tuntutan Jaksa, Rihani Divonis Tiga Tahun Penjara

Megapolitan
Mahfud MD Berkunjung ke MTS di Bekasi, Warga Harap Kampungnya Jadi Makin Maju

Mahfud MD Berkunjung ke MTS di Bekasi, Warga Harap Kampungnya Jadi Makin Maju

Megapolitan
Kasus Pneumonia Anak Meningkat, Kapan Orangtua Perlu Waspada?

Kasus Pneumonia Anak Meningkat, Kapan Orangtua Perlu Waspada?

Megapolitan
DPRD DKI Larang Pemprov Pakai Gedung Sekolah untuk Gudang Logistik Pemilu 2024

DPRD DKI Larang Pemprov Pakai Gedung Sekolah untuk Gudang Logistik Pemilu 2024

Megapolitan
Mahfud MD Kunjungi MTS di Bekasi, Warga Bersorak 'Ganjar-Mahfud'

Mahfud MD Kunjungi MTS di Bekasi, Warga Bersorak "Ganjar-Mahfud"

Megapolitan
Rihana Divonis Empat Tahun Penjara, Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa

Rihana Divonis Empat Tahun Penjara, Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa

Megapolitan
Walkot Jaksel Bakal Sewa Gedung untuk Gudang Logistik Pemilu 2024 di Mampang dan Kebayoran Lama

Walkot Jaksel Bakal Sewa Gedung untuk Gudang Logistik Pemilu 2024 di Mampang dan Kebayoran Lama

Megapolitan
IPW Desak Polisi Tahan Firli Bahuri Usai Pemeriksaan Kedua

IPW Desak Polisi Tahan Firli Bahuri Usai Pemeriksaan Kedua

Megapolitan
Tertangkapnya Tiga Buruh Pengeroyok Sopir Truk Saat Demo UMK di Cikarang, Para Pelaku Terancam 5 Tahun Penjara

Tertangkapnya Tiga Buruh Pengeroyok Sopir Truk Saat Demo UMK di Cikarang, Para Pelaku Terancam 5 Tahun Penjara

Megapolitan
Mahfud MD Kunjungi MTS di Bekasi, Warga Berkerumun Ingin Lihat Cawapres

Mahfud MD Kunjungi MTS di Bekasi, Warga Berkerumun Ingin Lihat Cawapres

Megapolitan
Vandalisme Penempelan Stiker Caleg Diduga Banyak Terjadi di Bus TransJakarta

Vandalisme Penempelan Stiker Caleg Diduga Banyak Terjadi di Bus TransJakarta

Megapolitan
IPW Minta Polda Metro Percepat Proses Penyidikan Kasus Dugaan Pemerasan SYL

IPW Minta Polda Metro Percepat Proses Penyidikan Kasus Dugaan Pemerasan SYL

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com