Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Aksi Bela Palestina di Monas Besok, 13 Perjalanan Kereta dari Gambir Juga Berhenti di Stasiun Jatinegara

Kompas.com - 04/11/2023, 18:58 WIB
Muhammad Isa Bustomi,
Jessi Carina

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta telah mengantisipasi soal adanya Aksi Akbar Bela Palestina yang digelar di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat pada Minggu (4/11/2023).

Humas KAI Daop 1 Jakarta Ixfan Hendriwintoko mengatakan, pihaknya telah melakukan pola keberangkatan dan penghentian kereta jarak jauh dari yang biasa beroperasi di Stasiun Gambir, Jakarta Pusat.

"Terkait adanya Aksi Akbar Aliansi Rakyat Indonesia Bela Palestina maka beberapa kereta dari Stasiun Gambir diberhentikan di Stasiun Jatinegara," ujar Ixfan dalam keterangan tertulis yang diterima, Sabtu (4/11/2023).

Baca juga: Besok Pagi, MUI Gelar Aksi Akbar Bela Palestina di Monas

Setidaknya, ada 13 perjalanan kereta api jarak jauh dari Stasiun Gambir yang nantinya juga akan diberhentikan di Stasiun Jatinegara, Jakarta Timur.

Menurut Ixfan, langkah itu diambil PT KAI guna menghindari keterlambatan calon penumpang karena kemacetan arus lalu lintas untuk menuju menuju Stasiun Gambir.

"Itu 13 keberangkatan kereta yang diberhentikan di Stasiun Jatinegara itu sejak pukul 06.30 sampai 13.10 WIB untuk melayani naik penumpang," kata Ixfan.

Baca juga: MUI Akan Gelar Aksi Bela Palestina di Monas, Tuntut PBB Bersikap Tegas

Berikut 13 perjalanan kereta api jarak jauh yg berhenti di Stasiun Jatinegara pada Minggu:

  1. KA 18 (Argo Semeru) relasi Gambir-Surabaya Gubeng, berangkat 06.20 WIB
  2. KA 38 (Argo Parahyangan) relasi Gambir – Bandung, berangkat 06.30 WIB
  3. KA 14 (Argo Muria) relasi Gambir – Semarang Tawang, berangkat 07.00 WIB
  4. KA 52 (Argo Parahyangan) relasi Gambir – Bandung, berangkat 07.25 WIB
  5. KA 34 (Argo Parahyangan) relasi Gambir – Bandung, berangkat 08.05 WIB
  6. KA 2 (Argo Bromo Anggrek) relasi Gambir – Surabaya Pasarturi, berangkat 08.20 WIB
  7. KA 26 (Argo Cheribon) relasi Gambir – Tegal, berangkat 08.30 WIB
  8. KA 68 (Taksaka) relasi Gambir – Yogyakarta, berangkat 09.20 WIB
  9. KA 44 (Argo Parahyangan) relasi Gambir – Bandung, berangkat 09.30 WIB
  10. KA 22a (Argo Cheribon) relasi Gambir – Cirebon, berangkat 10.10 WIB
  11. KA 62a (Sembrani) relasi Gambir – Surabaya Pasarturi, berangkat 09.50 WIB
  12. KA 48 (Argo Parahyangan) relasi Gambir – Bandung, berangkat 12.30 WIB
  13. KA 50 (Argo Parahyangan) relasi Gambir – Bandung, berangkat 13.10 WIB

Sementara itu, PT KAI Daop 1 Jakarta memastikan waktu keberangkatan KA dari Stasiun Gambir tidak mengalami perubahan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gangguan Jiwa Berat, Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Dirawat di RSJ

Gangguan Jiwa Berat, Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Sempat Dirawat di RSJ

Megapolitan
Jika Profesinya Dihilangkan, Jukir Liar Minimarket: Rawan Maling Motor dan Copet!

Jika Profesinya Dihilangkan, Jukir Liar Minimarket: Rawan Maling Motor dan Copet!

Megapolitan
Polisi: Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Alami Gangguan Kejiwaan Berat

Polisi: Ibu yang Bunuh Anak Kandung di Bekasi Alami Gangguan Kejiwaan Berat

Megapolitan
Imbas Tanah Longsor, Warga New Anggrek 2 GDC Depok Khawatir Harga Rumah Anjlok

Imbas Tanah Longsor, Warga New Anggrek 2 GDC Depok Khawatir Harga Rumah Anjlok

Megapolitan
Kisah Iyan, Korban Banjir Cipayung yang Terpaksa Mengungsi ke Rumah Mertua 2 Bulan Lamanya...

Kisah Iyan, Korban Banjir Cipayung yang Terpaksa Mengungsi ke Rumah Mertua 2 Bulan Lamanya...

Megapolitan
Maling Motor 'Ngadu' ke Ibunya Lewat 'Video Call' Saat Tertangkap Warga: Mak, Tolongin...

Maling Motor 'Ngadu' ke Ibunya Lewat 'Video Call' Saat Tertangkap Warga: Mak, Tolongin...

Megapolitan
Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Sediakan Alat Pijat dan 'Treadmill' untuk Calon Jemaah Haji

Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Sediakan Alat Pijat dan "Treadmill" untuk Calon Jemaah Haji

Megapolitan
Penampakan Rumah TKP Penusukan Seorang Ibu oleh Remaja Mabuk di Bogor, Sepi dan Tak Ada Garis Polisi

Penampakan Rumah TKP Penusukan Seorang Ibu oleh Remaja Mabuk di Bogor, Sepi dan Tak Ada Garis Polisi

Megapolitan
Anggap Pendaftaran Cagub Independen DKI Formalitas, Dharma Pongrekun: Mustahil Kumpulkan 618.000 Pendukung

Anggap Pendaftaran Cagub Independen DKI Formalitas, Dharma Pongrekun: Mustahil Kumpulkan 618.000 Pendukung

Megapolitan
Resahnya Arya Naik JakLingko, Dapat Sopir Ugal-ugalan yang Tengah Diteror 'Debt Collector'

Resahnya Arya Naik JakLingko, Dapat Sopir Ugal-ugalan yang Tengah Diteror "Debt Collector"

Megapolitan
3 Jenazah Korban Kebakaran Kapal di Muara Baru Diketahui Identitasnya

3 Jenazah Korban Kebakaran Kapal di Muara Baru Diketahui Identitasnya

Megapolitan
Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Tambah Fasilitas 'One Stop Service' untuk Calon Jemaah

Asrama Haji Embarkasi Jakarta-Bekasi Tambah Fasilitas "One Stop Service" untuk Calon Jemaah

Megapolitan
Polisi Sebut STIP Terbuka dalam Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna yang Dianiaya Senior

Polisi Sebut STIP Terbuka dalam Penyidikan Kasus Tewasnya Taruna yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Maling Motor di Tebet Sempat Masuk ICU gara-gara Dikeroyok Warga

Maling Motor di Tebet Sempat Masuk ICU gara-gara Dikeroyok Warga

Megapolitan
“Kalau Bung Anies Berniat Maju Pilkada DKI Lewat PDI-P, Silakan Daftar'

“Kalau Bung Anies Berniat Maju Pilkada DKI Lewat PDI-P, Silakan Daftar"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com