Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

12 Anak Terpisah dari Orangtuanya saat Berlibur di Taman Margasatwa Ragunan Hari Ini

Kompas.com - 01/01/2024, 20:04 WIB
Rizky Syahrial,
Akhdi Martin Pratama

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Taman Margasatwa Ragunan mencatat ada 12 anak yang terpisah dari orangtuanya, Senin (1/1/2024).

"Sampai pukul 17.00 WIB tercatat sekitar 12 anak terpisah ya dan sudah kembali ke orang tuanya semua," ucap Humas Taman Margasatwa Ragunan Wahyudi Bambang kepada wartawan.

Selain anak yang terpisah, beberapa orangtua yang terpisah dari keluarganya di Taman Margasatwa Ragunan.

Baca juga: Pengunjung Membeludak Saat Libur Tahun Baru, Arus Lalin di Depan Ragunan Macet Parah

Namun, pihak pusat informasi Taman Margasatwa Ragunan memberikan petunjuk agar anggota keluarga yang hilang bisa terantisipasi.

"Semuanya bisa diantisipasi dengan banyaknya informasi kepada para pengunjung," kata Bambang.

Bambang menuturkan, salah satu faktor banyak anak yang terpisah dengan keluarga karena membeludaknya pengunjung di hari awal tahun ini.

"Pengunjung ramai menjadi salah satu faktor. Yang lebih jelas karena orang tua yang lalai dan anaknya yang aktif," terang ia.

Salah satu pengunjung Erna (48), menceritakan pengalamannya saat terpisah dengan anaknya di Taman Margasatwa Ragunan.

Baca juga: Pemeliharaan Satwa, Taman Margasatwa Ragunan Tutup 2 Januari 2024

"Anak saya kelas enam SD, izin mau ke toilet katanya. Saya tunggu sampai ketiduran, anak saya enggak balik-balik," ucap Erna saat diwawancarai.

Erna kehilangan putra bungsunya sejak pukul 10.00 WIB, menjelang sore sekitar pukul 16.00 WIB, ia belum kunjung menemukan anaknya.

"Anak saya yang hilang bungsu, terus kakaknya inisiatif mencari, eh dia hilang juga. Saya jadinya sendirian," jelas dia.

Erna mengatakan, faktor susah sinyal jadi masalah penting. Ia menjadi tidak bisa komunikasi ke anak-anaknya.

"Saya telepon kakaknya enggak bisa daritadi, sampai 5 jam lebih. 10 kali keliling Ragunan saya," terang Erna.

"Sampai-sampai kami enggak makan siang nih, enggak tahu pada ke mana anak saya," jelas Erna.

Selain Erna, Yayah (40) malah terpisah dengan suami dan anaknya.

"Kalau saya suami dan anak saya yang terpisah. Terakhir di kandang primata," ujar Yayah.

Malahan, suami dan anak Yayah tidak bisa makan karena bekal dibawa olehnya.

"Makanan semua di tas saya, jadi enggak bisa makan deh," tutur dia.

Yayah mengeluhkan susahnya sinyal di Ragunan siang tadi. Ia tidak bisa berkomunikasi secara jelas dengan suaminya.

"Handphone ada miscall, telepon balik enggak bisa. Chat WhatsApp enggak bisa. Gitu-gitu aja terus," ucap Yayah.

Hingga pukul 17.00 WIB, pengunjung Taman Margasatwa Ragunan berada diangka 98,221 orang.

Menurut Humas Taman Margasatwa Ragunan Wahyudi Bambang, jumlah pengunjung ini melebihi pada tanggal 24 Desember 2023 kemarin.

"Jumlah ini melebihi saat libur natal pada 24 Desember 2023 kemarin," kata Bambang.

Baca juga: Capek Terjebak Macet, Pengunjung Ragunan Kurang Nikmati Suasana Libur Tahun Baru

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tak Tutup Kemungkinan Usung Anies di Pilkada DKI, PDIP: Tergantung Penilaian DPP dan Rekam Jejak

Tak Tutup Kemungkinan Usung Anies di Pilkada DKI, PDIP: Tergantung Penilaian DPP dan Rekam Jejak

Megapolitan
Jukir Liar Akan Ditertibkan lalu Dikasih Pekerjaan, DPRD DKI: Tidak Semudah Itu 'Ferguso'!

Jukir Liar Akan Ditertibkan lalu Dikasih Pekerjaan, DPRD DKI: Tidak Semudah Itu "Ferguso"!

Megapolitan
Gerindra DKI Usul 4 Nama Bacagub Jakarta ke DPP, Ada Ariza Patria dan Rahayu Saraswati

Gerindra DKI Usul 4 Nama Bacagub Jakarta ke DPP, Ada Ariza Patria dan Rahayu Saraswati

Megapolitan
Jangan Seolah Lepas Tangan, Direktur STIP dan BPSDM Diminta Ikut Tanggung Jawab atas Tewasnya Putu

Jangan Seolah Lepas Tangan, Direktur STIP dan BPSDM Diminta Ikut Tanggung Jawab atas Tewasnya Putu

Megapolitan
DPRD DKI: Tidak Ada Anggaran untuk Beri Pekerjaan Eks Jukir Liar Minimarket

DPRD DKI: Tidak Ada Anggaran untuk Beri Pekerjaan Eks Jukir Liar Minimarket

Megapolitan
Prabowo Kantongi Nama Kader Gerindra yang Akan Maju Pilgub DKI Jakarta

Prabowo Kantongi Nama Kader Gerindra yang Akan Maju Pilgub DKI Jakarta

Megapolitan
Paniknya Maling Motor di Koja, Ditangkap Warga Usai Aksinya Ketahuan sampai Minta Tolong ke Ibunya

Paniknya Maling Motor di Koja, Ditangkap Warga Usai Aksinya Ketahuan sampai Minta Tolong ke Ibunya

Megapolitan
Pengelola Minimarket Diminta Juga Tanggung Jawab atas Keamanan Kendaaraan yang Parkir

Pengelola Minimarket Diminta Juga Tanggung Jawab atas Keamanan Kendaaraan yang Parkir

Megapolitan
Soal Wacana Pekerjaan Bagi Jukir Minimarket, Pengamat: Tergantung 'Political Will' Heru Budi

Soal Wacana Pekerjaan Bagi Jukir Minimarket, Pengamat: Tergantung "Political Will" Heru Budi

Megapolitan
Heru Budi Janjikan Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket, Pengamat: Jangan Hanya Wacana!

Heru Budi Janjikan Pekerjaan ke Jukir Liar Minimarket, Pengamat: Jangan Hanya Wacana!

Megapolitan
Babak Baru Kasus Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Muncul 3 Tersangka Baru yang Ikut Terlibat

Babak Baru Kasus Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Muncul 3 Tersangka Baru yang Ikut Terlibat

Megapolitan
Solidaritas Pelaut Indonesia Minta Senioritas ala Militer di STIP Dihapuskan

Solidaritas Pelaut Indonesia Minta Senioritas ala Militer di STIP Dihapuskan

Megapolitan
Polisi Tangkap Pemalak Sopir Truk yang Parkir di Jalan Daan Mogot

Polisi Tangkap Pemalak Sopir Truk yang Parkir di Jalan Daan Mogot

Megapolitan
Setuju Jukir Liar Minimarket Ditertibkan, Anggota DPRD DKI: Meresahkan

Setuju Jukir Liar Minimarket Ditertibkan, Anggota DPRD DKI: Meresahkan

Megapolitan
'Budaya Kekerasan di STIP Tak Ada Kaitannya dengan Dunia Kerja di Kapal'

"Budaya Kekerasan di STIP Tak Ada Kaitannya dengan Dunia Kerja di Kapal"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com