Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kejar Pelaku Pencurian, Polisi Lepaskan Enam Tembakan

Kompas.com - 30/06/2014, 19:28 WIB
Abba Gabrillin

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kepolisian Sektor Metro Tamansari menangkap dua pelaku pencurian yang sering beraksi di pusat-pusat perbelanjaan. Saat penangkapan pada Jumat (20/6/2014), polisi terpaksa mengeluarkan enam tembakan. Pasalnya, pelaku yang menggunakan kendaraan roda empat berusaha melarikan diri.

Dua orang pelaku yang berhasil ditangkap adalah ZAH (36), berperan sebagai otak pencurian, dan GLM (38), berperan sebagai pengemudi kendaraan.

"Setelah dua kali dilakukan tembakan peringatan, pelaku tidak juga berhenti. Akhirnya petugas menembak ban mobil. Karena tak juga berhenti, polisi menembak bagian pintu sebelah kiri mobil, hingga akhirnya pelaku mau berhenti," ujar Kepala Polsek Metro Tamansari Ajun Komisaris Besar Tri Suhartanto, Senin (30/6/2014).

Kejadian bermula saat dua pelaku bersama enam orang lainnya melakukan aksi pencurian di pusat perbelanjaan Hypermart Gajah Mada Plaza, Jakarta Pusat. Petugas keamanan Hypermart yang mengetahui aksi ketujuh orang tersebut lantas mengikuti pelaku menuju mobil.

Merasa aksinya diketahui petugas keamanan, ketujuh orang beserta supir berusaha melarikan diri menggunakan kendaraan Toyota Innova. Petugas keamanan dan warga yang berada di lokasi kejadian berusaha mengejar dan melempari mobil pelaku dengan batu.

"Saat dikejar, pelaku masuk ke jalur Transjakarta menuju arah Kota dengan kecepatan tinggi," kata Tri. Meskipun berhasil memaksa pelaku berhenti, polisi yang hanya seorang diri tak mampu menangkap enam orang wanita yang ikut menjadi pelaku.

Hingga kini, polisi masih melakukan penyelidikan terhadap pelaku lain. Kepada polisi, pelaku mengakui sudah melakukan aksinya sebanyak 30 kali, di pusat-pusat perbelanjaan di Jakarta. Selanjutnya, pelaku akan dikenakan Pasal 363 KUHP tentang pencurian dengan pemberatan, dengan hukuman maksimal 7 tahun penjara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Remaja Diperkosa Staf Kelurahan, Pelaku Belum Ditangkap 2 Tahun Usai Kejadian

Remaja Diperkosa Staf Kelurahan, Pelaku Belum Ditangkap 2 Tahun Usai Kejadian

Megapolitan
Gerebek Pabrik Narkoba di Bogor, Polisi Sita 1,2 Juta Butir Pil PCC

Gerebek Pabrik Narkoba di Bogor, Polisi Sita 1,2 Juta Butir Pil PCC

Megapolitan
Perundungan Pelajar SMP di Citayam, Pelaku Jambak dan Pukul Korban Pakai Tangan Kosong

Perundungan Pelajar SMP di Citayam, Pelaku Jambak dan Pukul Korban Pakai Tangan Kosong

Megapolitan
Kemenhub Sesalkan Kasus Dugaan KDRT yang Dilakukan Pegawainya

Kemenhub Sesalkan Kasus Dugaan KDRT yang Dilakukan Pegawainya

Megapolitan
Dijebak Bertemu Perundungnya, Siswi SMP di Bogor Awalnya Diajak 'Ngopi' Bareng

Dijebak Bertemu Perundungnya, Siswi SMP di Bogor Awalnya Diajak "Ngopi" Bareng

Megapolitan
Tingkah Oknum Pejabat Kemenhub: Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci Usai Ketahuan Selingkuh, lalu Lakukan KDRT

Tingkah Oknum Pejabat Kemenhub: Ucap Sumpah Sambil Injak Kitab Suci Usai Ketahuan Selingkuh, lalu Lakukan KDRT

Megapolitan
2 Perundung Siswi SMP di Bogor Terancam Dikeluarkan dari Sekolah

2 Perundung Siswi SMP di Bogor Terancam Dikeluarkan dari Sekolah

Megapolitan
Polisi Bongkar “Home Industry” Narkoba di Bogor

Polisi Bongkar “Home Industry” Narkoba di Bogor

Megapolitan
Polisi Amankan Dua Pelaku Perundungan Siswi SMP di Citayam

Polisi Amankan Dua Pelaku Perundungan Siswi SMP di Citayam

Megapolitan
Dirundung karena Rebutan Cowok, Siswi SMP di Bogor Dijebak untuk Bertemu

Dirundung karena Rebutan Cowok, Siswi SMP di Bogor Dijebak untuk Bertemu

Megapolitan
Dewan Pertimbangan Jagokan Ahmed Zaki Jadi Bacagub Jakarta dari Golkar

Dewan Pertimbangan Jagokan Ahmed Zaki Jadi Bacagub Jakarta dari Golkar

Megapolitan
Aksi Pejabat Kemenhub Injak Kitab Suci demi Buktikan Tak Selingkuh, Berujung Terjerat Penistaan Agama

Aksi Pejabat Kemenhub Injak Kitab Suci demi Buktikan Tak Selingkuh, Berujung Terjerat Penistaan Agama

Megapolitan
Polisi Periksa Pelajar SMP yang Jadi Korban dan Pelaku Perundungan di Bogor

Polisi Periksa Pelajar SMP yang Jadi Korban dan Pelaku Perundungan di Bogor

Megapolitan
Tangis Haru dan Sujud Syukur Casis Bintara yang Dibegal Usai Diterima Kapolri Jadi Polisi...

Tangis Haru dan Sujud Syukur Casis Bintara yang Dibegal Usai Diterima Kapolri Jadi Polisi...

Megapolitan
Hadiah Sehabis Musibah bagi Satrio, Diterima Jadi Polisi meski Gagal Ujian akibat Dibegal

Hadiah Sehabis Musibah bagi Satrio, Diterima Jadi Polisi meski Gagal Ujian akibat Dibegal

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com