Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perumahan Pondok Gede Permai Terendam Banjir hingga 3 Meter

Kompas.com - 21/04/2016, 15:04 WIB
Robertus Belarminus

Penulis

BEKASI, KOMPAS.com — Banjir menenggelamkan sejumlah permukiman warga di Perumahan Pondok Gede Permai (PGP), Jatiasih, Bekasi, Jawa Barat. Sumber banjir disebut-sebut berasal dari tanggul yang jebol.

Belum diketahui secara pasti penyebab dari banjir tersebut.

Pantauan Kompas.com, Kamis (21/4/2016), air sudah menggenangi mulai dari gapura Kompleks Perumahan PGP. Tingginya bervariasi, ada yang mencapai sekitar tiga meter.

Rumah-rumah yang ada di mulut gapura terendam sampai ketinggian dekat ventilasi atas pintu. Rumah-rumah tampak kosong ditinggal penghuni. Namun, ada pula yang memiliki rumah dua lantai terlihat masih berada di atas rumah.

Robertus Bellarminus Akibat tanggul Jati Asih jebol, banjir menggenangi Perumahan Pondok Gede Permai, Kamis (21/4/2016).

Salah seorang petugas TNI dari Kodim di lokasi mengatakan, banjir mulai muncul sekitar pukul 08.00. Air kemudian naik dengan cepat dan menenggelamkan rumah warga. Belum ada informasi apa benar penyebabnya adalah tanggul yang jebol atau bukan.

"Di belakang sini itu Sungai Cikeas, kayaknya limpasan, enggak ada (informasi) tanggul jebol," kata petugas TNI tersebut kepada Kompas.com depan kompleks masuk, Kamis (21/4/2016).

Warga tampak sudah mengungsikan kendaraan keluar mulut kompleks di Jalan Pondok Gede Permai dan Jalan Baru Cipendawa. Posko pengungsian didirikan di sebuah lapangan dari TNI dan Polri. (Baca: Jakarta Diguyur Hujan Deras, 20 Kelurahan Terendam Banjir)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Rayakan 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Rayakan "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Padati Stadion Madya GBK

Megapolitan
Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Fahira Idris: Gerakan Buruh Terdepan dalam Perjuangkan Isu Lintas Sektoral

Megapolitan
Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Polisi Tangkap Pembunuh Wanita Dalam Koper di Bekasi

Megapolitan
Hadiri 'May Day Fiesta', Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Hadiri "May Day Fiesta", Massa Buruh Mulai Bergerak Menuju GBK

Megapolitan
Pakai Caping Saat Aksi 'May Day', Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Pakai Caping Saat Aksi "May Day", Pedemo: Buruh seperti Petani, Semua Pasti Butuh Kami...

Megapolitan
Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Penyebab Mobil Terbakar di Tol Japek: Pecah Ban lalu Ditabrak Pikap

Megapolitan
Massa Buruh Nyalakan 'Flare' dan Kibarkan Bendera di Monas

Massa Buruh Nyalakan "Flare" dan Kibarkan Bendera di Monas

Megapolitan
Ribuan Buruh Ikut Aksi 'May Day', Jalanan Jadi 'Lautan' Oranye

Ribuan Buruh Ikut Aksi "May Day", Jalanan Jadi "Lautan" Oranye

Megapolitan
Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Bahas Diskriminasi di Dunia Kerja pada Hari Buruh, Aliansi Perempuan: Muka Jelek, Eh Tidak Diterima...

Megapolitan
Ribuan Polisi Amankan Aksi 'May Day', Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Ribuan Polisi Amankan Aksi "May Day", Kapolres: Tidak Bersenjata Api untuk Layani Buruh

Megapolitan
Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Korban Tenggelam di Kali Ciliwung Ditemukan, Jasad Mengapung 2,5 Kilometer dari Titik Kejadian

Megapolitan
Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Mobil Terbakar di Tol Japek Arah Cawang, Lalin Sempat Tersendat

Megapolitan
Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi 'May Day'

Jalanan Mulai Ditutup, Ini Rekayasa Lalu Lintas di Jakarta Saat Ada Aksi "May Day"

Megapolitan
Massa Aksi 'May Day' Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Massa Aksi "May Day" Mulai Berkumpul di Depan Patung Kuda

Megapolitan
Rayakan 'May Day', Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Rayakan "May Day", Puluhan Ribu Buruh Bakal Aksi di Patung Kuda lalu ke Senayan

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com