Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sandiaga Apresiasi Pemprov DKI yang Batalkan Pesta Tahun Baru

Kompas.com - 01/01/2017, 11:19 WIB
Rakhmat Nur Hakim

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno, mengapresiasi langkah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang membatalkan pesta perayaan tahun baru.

Menurut dia, hal itu sudah tepat karena sepanjang 2016, bangsa ini diuji dengan serangkaian kesulitan ekonomi.

"Masih banyak saudara-saudara kita yang belum bisa memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari, apalagi merayakan tahun baru dengan pesta," kata Sandi di Masjid At Tin, Sabtu (31/12/2016).

"Sebaiknya seperti ini, berzikir dan menghormati mereka yang tak bisa merayakan malam tahun baru dengan hura-hura," ucapnya, saat menghadiri acara zikir akbar tersebut.

Ia juga berharap 2017 menjadi momen bagi masyarakat Jakarta menggapai capaian yang lebih baik. Karena itu ia berharap seluruh warga Jakarta di pergantian tahun ini mengintrospeksi diri dan memikirkan langkah ke depan.

"Saya pikir kita semua harus optimis menghadapi tahun 2017 dan mari sama-sama kita pikirkan, langkah terbaik apa yang mau kita kerjakan," ujar dia.

Sebelumnya, car free night (CFN) yang rencananya akan digelar di kawasan Sudirman-Thamrin untuk merayakan pergantian tahun dibatalkan oleh Pemprov DKI Jakarta dan Polda Metro Jaya.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Argo Yuwono mengatakan, CFN dibatalkan karena dikhawatirkan mengganggu proyek mass rapid transit (MRT) yang masih dalam tahap pembangunan di ruas Sudirman-Thamrin.

Selain itu, CFN juga dibatalkan dengan alasan kesederhanaan.

"Harapannya perayaan tahun baru bisa dilakukan di masing-masing lingkungan, mungkin dengan mendekatkan diri dengan lingkungan," ujar Argo di Mapolda Metro Jaya, Sabtu (31/12/2016).

(Baca: Alasan "Car Free Night" di Jakarta Dibatalkan)

Perayaan tahun baru di Jakarta digelar di tingkat kotamadya, seperti Jakarta Utara dengan perayaan di Ancol, Jakarta Pusat di Lapangan Arsisi, Jakarta Timur di Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta Selatan di Setu Babakan, dan Jakarta Barat di Kota Tua serta Kembangan.

Kompas TV Semarak Perayaan Tahun Baru di Mancanegara
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Proyek Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Rampung Akhir 2024

Proyek Pengembangan Stasiun Tanah Abang Ditargetkan Rampung Akhir 2024

Megapolitan
Polisi Bakal Pertemukan Perwakilan Warga Klender dan Cipinang Muara demi Atasi Tawuran di Pasar Deprok

Polisi Bakal Pertemukan Perwakilan Warga Klender dan Cipinang Muara demi Atasi Tawuran di Pasar Deprok

Megapolitan
Ketika Si Kribo Apes Usai 'Diviralkan' Pemilik Warteg karena Bayar Makan Sesukanya...

Ketika Si Kribo Apes Usai "Diviralkan" Pemilik Warteg karena Bayar Makan Sesukanya...

Megapolitan
3 Orang Tewas akibat Kebakaran Kapal di Muara Baru

3 Orang Tewas akibat Kebakaran Kapal di Muara Baru

Megapolitan
PPKUKM Akui Tumpukan Sampah 3 Ton Jadi Faktor Utama Sepinya Lokbin Pasar Minggu

PPKUKM Akui Tumpukan Sampah 3 Ton Jadi Faktor Utama Sepinya Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
3 Kapal Nelayan di Muara Baru Terbakar akibat Mesin Pendingin Ikan Meledak

3 Kapal Nelayan di Muara Baru Terbakar akibat Mesin Pendingin Ikan Meledak

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, Demokrat Ungkap Kriteria yang Cocok Jadi Cagub Jakarta

Jelang Pilkada 2024, Demokrat Ungkap Kriteria yang Cocok Jadi Cagub Jakarta

Megapolitan
Upaya Mencari Titik Terang Kasus Junior Tewas di Tangan Senior STIP

Upaya Mencari Titik Terang Kasus Junior Tewas di Tangan Senior STIP

Megapolitan
Pelaku Pembunuhan Kakak Tiri di Medan Serahkan Diri ke Polresta Bogor

Pelaku Pembunuhan Kakak Tiri di Medan Serahkan Diri ke Polresta Bogor

Megapolitan
Cerita Warga Trauma Naik JakLingko, Tegur Sopir Ugal-ugalan Malah Diteriaki 'Gue Orang Miskin'...

Cerita Warga Trauma Naik JakLingko, Tegur Sopir Ugal-ugalan Malah Diteriaki "Gue Orang Miskin"...

Megapolitan
Pendisiplinan Tanpa Kekerasan di STIP Jakarta Utara, Mungkinkah?

Pendisiplinan Tanpa Kekerasan di STIP Jakarta Utara, Mungkinkah?

Megapolitan
STIP Didorong Ikut Bongkar Kasus Junior Tewas di Tangan Senior

STIP Didorong Ikut Bongkar Kasus Junior Tewas di Tangan Senior

Megapolitan
Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir di Minimarket dan Simalakama Jukir yang Beroperasi

Janji Dishub DKI Tertibkan Juru Parkir di Minimarket dan Simalakama Jukir yang Beroperasi

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Kuasa Hukum Berharap Ada Tersangka Baru Usai Pra-rekonstruksi

Taruna STIP Tewas Dianiaya Senior, Kuasa Hukum Berharap Ada Tersangka Baru Usai Pra-rekonstruksi

Megapolitan
Cerita Farhan Kena Sabetan Usai Lerai Keributan Mahasiswa Vs Warga di Tangsel

Cerita Farhan Kena Sabetan Usai Lerai Keributan Mahasiswa Vs Warga di Tangsel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com