Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kehabisan Tiket KA Online, Cek Lagi 3 Jam Kemudian!

Kompas.com - 12/05/2014, 18:37 WIB
Laila Rahmawati

Penulis


JAKARTA, KOMPAS.com
- Anda kehabisan tiket KA online padahal jarum jam baru lewat sedikit dari 00.00 WIB? Jangan putus asa lantas pasrah. PT KAI menganjurkan untuk mencoba memesan tiket kembali tiga jam kemudian.

"Setelah berhasil pesan (tiket), kita kan kasih waktu 3 jam untuk  pembayaran. Biasanya ada yang tidak bayar. Setelah tiga jam bisa dilihat. Pukul 00.00 WIB nggak dapat, coba lagi tiga jam kemudian. Makanya nggak heran kalau ada yang beli pukul 03.00 WIB malah dapet (tiket)," kata Direktur Personalia Umum dan IT PT KAI M Kuncoro Wibowo dalam jumpa pers di kantor Jakarta Railway Center, Senin (12/5/2014).

Kuncoro mengungkapkan, dari data pemesanan tiket lebaran tahun ini, terlihat ada satu akun yang beratus-ratus kali memesan, tetapi hanya membayar kurang dari 10 tiket. 

Kuncoro menambahkan, tiket terjual habis di detik-detik pertama sudah merupakan hal yang biasa. Sejak tahun lalu, KAI sudah menerapkan sistem penjualan tiket online. Namun baru tahun ini, tiket KA ekonomi dijual secara online.

"Ekonomi ini yang banyak diminati. Murah. (Tiket) KA Gaya Baru Malam Selatan (KA ekonomi jurusan Jakarta-Surabaya) 15 menit langsung habis," kata Kuncoro.

Untuk mengantisipasi calon penumpang yang tinggal di daerah minim sinyal internet, KAI menyediakan call center 121 yang dapat diakses 24 jam.

Menurut Kuncoro, line yang dimiliki KAI cukup banyak untuk memenuhi kebutuhan pemesanan tiket penumpang. Kuncoro melanjutkan, KAI juga tidak memberikan prioritas kepada travel agen mana pun dalam hal pemesanan tiket online.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita Ahok Ingin Reklamasi 17 Pulau di Utara Jakarta Agar Pemprov DKI Bisa Raup Pendapatan Rp 127,5 Triliun

Cerita Ahok Ingin Reklamasi 17 Pulau di Utara Jakarta Agar Pemprov DKI Bisa Raup Pendapatan Rp 127,5 Triliun

Megapolitan
Rayakan HUT Jakarta ke-497, TMII Bagi-bagi Roti Buaya ke Pengunjung

Rayakan HUT Jakarta ke-497, TMII Bagi-bagi Roti Buaya ke Pengunjung

Megapolitan
DPRD DKI Soroti Kemacetan dan Banjir di Jakarta Saat Rapat Paripurna

DPRD DKI Soroti Kemacetan dan Banjir di Jakarta Saat Rapat Paripurna

Megapolitan
Anies dan Ahok Tak Hadiri Rapat Paripurna HUT ke-497 Jakarta

Anies dan Ahok Tak Hadiri Rapat Paripurna HUT ke-497 Jakarta

Megapolitan
Sejarah Pulau Bidadari, Dahulu Tempat Menampung Orang Sakit yang Kini Jadi Destinasi Memesona

Sejarah Pulau Bidadari, Dahulu Tempat Menampung Orang Sakit yang Kini Jadi Destinasi Memesona

Megapolitan
Heru Budi Minta Warga Gunakan Hak Pilihnya pada Pilkada Jakarta 2024

Heru Budi Minta Warga Gunakan Hak Pilihnya pada Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Daftar 34 Ruas Jalan yang Ditutup Saat Jakarta International Marathon

Daftar 34 Ruas Jalan yang Ditutup Saat Jakarta International Marathon

Megapolitan
Ahok Ucapkan Selamat Ultah untuk Jakarta, Ungkit Sosok untuk Mengurus Warga

Ahok Ucapkan Selamat Ultah untuk Jakarta, Ungkit Sosok untuk Mengurus Warga

Megapolitan
Tawuran Pecah di Jatinegara Saat Momen HUT Ke-497 Jakarta

Tawuran Pecah di Jatinegara Saat Momen HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Transportasi Massal Lawas di Jakarta yang Kini Telah Punah...

Transportasi Massal Lawas di Jakarta yang Kini Telah Punah...

Megapolitan
Ditanya Soal Kandidat Cagub DKI, Heru Budi: Kandidatnya Bagus, Mudah-mudahan Pilihan Rakyat yang Terbaik

Ditanya Soal Kandidat Cagub DKI, Heru Budi: Kandidatnya Bagus, Mudah-mudahan Pilihan Rakyat yang Terbaik

Megapolitan
Absen Perayaan HUT Jakarta di PRJ Saat Ada Anies Baswedan, Heru Budi: Saya Rapat sampai Malam

Absen Perayaan HUT Jakarta di PRJ Saat Ada Anies Baswedan, Heru Budi: Saya Rapat sampai Malam

Megapolitan
Hari Ini HUT Jakarta, Masuk Monas Gratis hingga ke Museum dan Cawan

Hari Ini HUT Jakarta, Masuk Monas Gratis hingga ke Museum dan Cawan

Megapolitan
Heru Budi: Tahun Ini Ultah Terakhir Jakarta dengan Status Ibu Kota

Heru Budi: Tahun Ini Ultah Terakhir Jakarta dengan Status Ibu Kota

Megapolitan
Kaesang Sebut Dirinya dan Anies Berbeda, Anies: Saya Hormati Pandangan Beliau

Kaesang Sebut Dirinya dan Anies Berbeda, Anies: Saya Hormati Pandangan Beliau

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com