Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Setelah Gagal Memerkosa, Satpam Ini Curi Ponsel Korban

Kompas.com - 22/06/2014, 00:32 WIB
Dian Fath Risalah El Anshari

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Kejahatan di atas Jembatan Penyebrangan Orang (JPO) kembali terjadi. Kali ini terjadi di JPO depan gedung Prasetia Mulya, Cilandak, Jakarta Selatan. Polda Metro Jaya menjelaskan peristiwa ini sebenarnya terjadi pada Senin (16/6/2014) lalu.

Kabidhumas Polda Metro Jaya, Kombes Rikwanto kejahatan itu menimpa seorang karyawati Prasetia Mulya, Nurimah (26) yang ditemukan tergeletak dengan luka di kepalanya di jembatan penyeberangan itu.

"Pada Senin 16 Juni 2014 sekitar pukul 04.45, ditemukan seorang wanita tergeletak dengan luka di bagian kepala dan celana sobek di bagian selangkangannya. Korban saat itu sedang menuju tempat kerjanya," kata Rikwanto, Sabtu (21/6/2014).

Rikwanto menambahkan, selain luka di kepala, korban juga menderita luka lebam di mata kanan, hidung berdarah, bibir bagian bawah sobek dan leher memerah.

Setelah melakukan penyelidikan, polisi akhirnya mengetahui pelaku penyerangan itu adalah Mulyadi (35) yang sehari-hari bekerja sebagai satpam di kawasan Kebun Jeruk, Jakarta Barat.

Pada Jumat (20/6/2014), polisi menangkap tersangka pelaku di tempat kerjanya. Menurut pengakuan pelaku, saat itu dia tengah mengendarai sepeda motornya setelah pulang dari tempat kerjanya.

Saat melintas di depan gedung Prasetia Mulya, Cilandak, dia melihat korban sedang menyeberangi JPO sendirian. Saat itulah muncul niat untuk memperkosa korban.

Pelaku langsung menghampiri korban, menariknya dan menghantamkan kepala perempuan itu ke lantai JPO. Akibat hantaman ke lantai JPO itulah korban menderita sejumlah luka di kepala dan wajahnya.

"Pelaku gagal melakukan niatnya karena pada waktu bersamaan ada orang melintas di TKP sehingga pelaku melarikan diri. Namun, pelaku sempat membawa satu buah handphone milik korban," tambah Rikwanto.

Rikwanto menambahkan pelaku diketahui merupakan residivis kasus pembunuhan dan pencurian dengan kekerasan seorang model yang dilakukannya di tangga darurat komplek SCBD pada tahun 2009 lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Didukung Maju Pilkada Tangsel, Marshel Widianto Dianggap Belum Punya Kapabilitas

Didukung Maju Pilkada Tangsel, Marshel Widianto Dianggap Belum Punya Kapabilitas

Megapolitan
Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta Hari Ini 27 Juni 2024

Daftar Lokasi SIM Keliling di Jakarta Hari Ini 27 Juni 2024

Megapolitan
Sebulan Setelah Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana: Suci Masih Terbaring, Makan Lewat Selang di Hidung

Sebulan Setelah Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana: Suci Masih Terbaring, Makan Lewat Selang di Hidung

Megapolitan
Hadirnya Marshel Widianto di Pilkada Tangsel Dianggap Justru Muluskan Kemenangan Benyamin-Pilar

Hadirnya Marshel Widianto di Pilkada Tangsel Dianggap Justru Muluskan Kemenangan Benyamin-Pilar

Megapolitan
Gerindra Dinilai Korbankan Kapabilitas karena Dukung Marshel Widianto Maju Pilkada Tangsel

Gerindra Dinilai Korbankan Kapabilitas karena Dukung Marshel Widianto Maju Pilkada Tangsel

Megapolitan
Akhir Pelarian Ketua Panitia Konser Lentera Festival Tangerang, Ditangkap di  Leuwidamar Usai Kabur dari Rumah

Akhir Pelarian Ketua Panitia Konser Lentera Festival Tangerang, Ditangkap di Leuwidamar Usai Kabur dari Rumah

Megapolitan
Polda Metro Jaya Buru Bandar Judi 'Online' hingga ke Luar Negeri

Polda Metro Jaya Buru Bandar Judi "Online" hingga ke Luar Negeri

Megapolitan
Polda Metro Patroli Siber Kumpulkan Daftar Situs Judi Online untuk Diserahkan ke Kominfo

Polda Metro Patroli Siber Kumpulkan Daftar Situs Judi Online untuk Diserahkan ke Kominfo

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Polisi Tangkap Ketua Panitia Konser Lentera Festival | Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Masih Dirawat di RS UI

[POPULER JABODETABEK] Polisi Tangkap Ketua Panitia Konser Lentera Festival | Korban Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Masih Dirawat di RS UI

Megapolitan
Kapolres Jaksel Periksa Ponsel Anggota untuk Pastikan Tak Ada yang Ikut Judi 'Online'

Kapolres Jaksel Periksa Ponsel Anggota untuk Pastikan Tak Ada yang Ikut Judi "Online"

Megapolitan
SYL Akui Berikan Uang Rp 1,3 M ke Firli Bahuri Dalam BAP Polisi

SYL Akui Berikan Uang Rp 1,3 M ke Firli Bahuri Dalam BAP Polisi

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 27 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan Tebal

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Kamis 27 Juni 2024 dan Besok: Tengah Malam ini Berawan Tebal

Megapolitan
Ketika Popularitas dan Elektabilitas Anies Dinilai Bikin PKS Batal Usung Sohibul Iman Jadi Cagub pada Pilkada Jakarta...

Ketika Popularitas dan Elektabilitas Anies Dinilai Bikin PKS Batal Usung Sohibul Iman Jadi Cagub pada Pilkada Jakarta...

Megapolitan
Kasus Ibu Cabuli Anak Kandung Diduga Didalangi Sindikat, Polisi Buru Para Pelaku

Kasus Ibu Cabuli Anak Kandung Diduga Didalangi Sindikat, Polisi Buru Para Pelaku

Megapolitan
Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak Disebut Kerap Ganti Ponsel dan Medsos untuk Hilangkan Jejak

Dalang Kasus Ibu Cabuli Anak Disebut Kerap Ganti Ponsel dan Medsos untuk Hilangkan Jejak

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com