Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ahok Bangga Pakai Baju Rancangan Penghuni Rusun Marunda

Kompas.com - 25/08/2016, 21:55 WIB
Kurnia Sari Aziza

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama atau Ahok merasa bangga dapat menggunakan baju rancangan penghuni rusun Marunda. Setelan kemeja berwarna hitam dengan motif bunga dan kura-kura itu dikenakannya saat menghadiri acara Bazaar Art Jakarta, di Hotel Ritz Carlton, Jakarta Pusat, Kamis (25/8/2016) malam.

"Ini baju yang saya pakai ini produk anak-anak yang ada di Rusun Marunda, dikasih ke desainer yang baik untuk bikinin baju ini. Ini dibikin khas Jakarta," kata Ahok.

Tak hanya Ahok, sang istri yang merupakan Ketua Dekranasda DKI Jakarta, Veronica Tan, juga mengenakan kain dengan motif yang sama. Bedanya, Veronica mengubah kain tersebut menjadi dress selutut.

Pakaian yang dikenakan Ahok dan Veronica menarik perhatian Ferdy Hasan, pembawa acara.

"Ini adalah seragam binaan Dekranasda DKI. Motifnya flora fauna, motifnya bulus," kata Ferdy.

Pada kesempatan itu, Ahok mengapresiasi pelaksanaan Bazaar Art Jakarta. Pasalnya, acara tersebut menampilkan produk kreatif anak bangsa.

"Ini akan menolong seniman kita untuk naik kelas, karena mereka (penyelenggara) kan juga mengundang 20 kolektor dari seluruh dunia. Dia akan lihat karya seni kita, ini akan baik bagi Jakarta," kata Ahok.

Bertemu Dian Sastro

Ada hal lain yang menarik perhatian pada acara itu. Ahok kembali dipertemukan dengan artis peran yang juga pernah digadang-gadang menjadi calon wakil gubernur idamannya, Dian Sastro.

Setiba di lokasi, Ahok dan Veronica disambut oleh Dian dan sang suami. Mereka berempat terlihat akrab. Ahok duduk berdampingan dengan Veronica dan Dian. Ketiganya pernah menjadi viral di dunia maya beberapa waktu. Hal itu karena sebuah foto yang menampilkan Ahok sedang melakukan selfie bersama Dian, sedangkan Veronica menunduk sambil menggenggam botol air mineral.

Foto tersebut diambil pada saat acara nonton bersama film Ada Apa dengan Cinta?2 di Djakarta Theater. Kini, Ahok juga kembali mengunggah foto ketiganya dalam akun Instagram @basukibtp.

Dalam foto tersebut memperlihatkan Veronica dan Dian yang sedang mengobrol serta Ahok yang melihat ke arah kamera. "No caption needed," tulis Ahok.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Remaja yang Tusuk Seorang Ibu di Bogor Ditahan Selama 7 Hari

Remaja yang Tusuk Seorang Ibu di Bogor Ditahan Selama 7 Hari

Megapolitan
Dubes Palestina: Gaza Utara Hancur Total, Rafah Dikendalikan Israel

Dubes Palestina: Gaza Utara Hancur Total, Rafah Dikendalikan Israel

Megapolitan
Warga Luar Jadi Biang Kerok Menumpuknya Sampah di TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu

Warga Luar Jadi Biang Kerok Menumpuknya Sampah di TPS Dekat Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
Remaja yang Tusuk Seorang Ibu di Bogor Kini Berstatus Anak Berhadapan dengan Hukum

Remaja yang Tusuk Seorang Ibu di Bogor Kini Berstatus Anak Berhadapan dengan Hukum

Megapolitan
Seorang Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Bajaj, Diduga Sakit

Seorang Pria Ditemukan Meninggal Dunia di Dalam Bajaj, Diduga Sakit

Megapolitan
PKS-Golkar-Nasdem Masih Terbuka ke Parpol Lain untuk Berkoalisi di Pilkada Depok 2024

PKS-Golkar-Nasdem Masih Terbuka ke Parpol Lain untuk Berkoalisi di Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Dukung Penertiban Jukir Liar, Pegawai Minimarket: Kadang Mereka Suka Resek!

Dukung Penertiban Jukir Liar, Pegawai Minimarket: Kadang Mereka Suka Resek!

Megapolitan
Diduga Mengantuk, Sopir Angkot di Bogor Tabrak Pengendara Sepeda Motor hingga Tewas

Diduga Mengantuk, Sopir Angkot di Bogor Tabrak Pengendara Sepeda Motor hingga Tewas

Megapolitan
Pengendara Motor Tewas Usai Ditabrak Angkot di Bogor

Pengendara Motor Tewas Usai Ditabrak Angkot di Bogor

Megapolitan
Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok : Harusnya Tidak Ada Pengangguran

Soal Jakarta Tak Lagi Jadi Ibu Kota, Ahok : Harusnya Tidak Ada Pengangguran

Megapolitan
Keterlibatan 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP, dari Panggil Korban sampai 'Kompori' Tegar untuk Memukul

Keterlibatan 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP, dari Panggil Korban sampai "Kompori" Tegar untuk Memukul

Megapolitan
Puncak Kasus DBD Terjadi April 2024, 57 Pasien Dirawat di RSUD Tamansari

Puncak Kasus DBD Terjadi April 2024, 57 Pasien Dirawat di RSUD Tamansari

Megapolitan
Ahok : Buat Tinggal di Jakarta, Gaji Ideal Warga Rp 5 Juta

Ahok : Buat Tinggal di Jakarta, Gaji Ideal Warga Rp 5 Juta

Megapolitan
Ahok: Saya Mendorong Siapa Pun yang Jadi Gubernur Jakarta Harus Serahkan Nomor HP Pribadi ke Warga

Ahok: Saya Mendorong Siapa Pun yang Jadi Gubernur Jakarta Harus Serahkan Nomor HP Pribadi ke Warga

Megapolitan
Susul PKS dan Golkar, Partai Nasdem Gabung Koalisi Usung Imam-Ririn di Pilkada Depok 2024

Susul PKS dan Golkar, Partai Nasdem Gabung Koalisi Usung Imam-Ririn di Pilkada Depok 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com