Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Anggota Geng Motor Penyerang Warga di Depok Pernah Dipenjara

Kompas.com - 02/08/2017, 18:18 WIB
Alsadad Rudi

Penulis

DEPOK, KOMPAS.com - Polisi telah meringkus semua tersangka pelaku penyerangan warga di Jalan Raya Wadas, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat, pada 18 Juli 2017.

Semuanya ada tiga orang. Satu orang bernama Prasetya Abdurahman (19). Dua lainnya yang masih di bawah umur berinisial O alias Mor (17) dan P alias Kis (16). Dari ketiganya, Prasetya diketahui sebagai residivis kasus penganiayaan.

"Pelaku pernah dipenjara beberapa bulan di Lapas Pondok Rajeg," kata Kapolsek Pancoran Mas Komisaris Hamonangan Nadapdap saat dihubungi, Rabu (2/8/2017) sore.

Prasetya ditangkap beberapa jam setelah kejadian. Dua tersangka lainnya ditangkap pada Rabu dini hari tadi.

Hamonangan menyatakan, pihaknya akan mengecek rekam jejak dua orang tersangka pelaku lainnya. Sampai saat ini, polisi belum mendapatkan data mengenai laporan kejahatan yang pernah dilakukan keduanya di daerah Pancoran Mas.

"Tapi akan kami koordinasikan ke semua polsek wilayah hukum Polresta Depok terkait kejadian yang pernah dilakukan para pelaku yang telah kami tangkap," kata Hamonangan.

Penyerangan terhadap warga di Jalan Raya Wadas bermula dari kejadian tersangka tidak diberi rokok oleh seorang pemilik warung yang berkumpul bersama warga lainnya. Dua orang yang menjadi korban pembacokan tersangka pelaku adalah Aditiya Ferdiansyah (20) dan Budi Santoso (27).

Para tersangka penyerangan terancam dijerat dengan Pasal 170 KUHP tentang penganiayaan hingga membuat korban terluka dengan ancaman hukuman pidana minimal lima tahun penjara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Rumah 2 Lantai di Bogor Terbakar, Kerugian Ditaksir Capai Rp 15 Juta

Megapolitan
Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Soal Kans Duet dengan Anies di Pilkada Jakarta, Sandiaga: Enggak Ada Ajakan

Megapolitan
Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Rumah Kosong 2 Lantai di Bogor Terbakar, Penyebab Belum Diketahui

Megapolitan
Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Dinas KPKP DKI Jakarta Periksa 79.786 Hewan Kurban, Seluruhnya Dinyatakan Sehat

Megapolitan
Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Bisa Cemari Lingkungan, Pengusaha Konfeksi di Tambora Diminta Tak Buang Limbah Sembarangan

Megapolitan
Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Jusuf Kalla Persilakan Anies Maju Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Masjid Agung Al-Azhar Gelar Shalat Idul Adha Hari Ini, Warga: Perbedaan Hal Biasa

Megapolitan
Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Anies-Sandiaga Tak Berencana Duet Kembali pada Pilkada Jakarta

Megapolitan
Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Namanya Diusulkan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta 2024, Anies: Mengalir Saja, Santai...

Megapolitan
Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Akrab dengan Sandiaga Saat Nobar, Anies Sebut Tak Bahas Pilkada Jakarta 2024

Megapolitan
Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film 'Lafran'

Momen Anies Salami Jusuf Kalla Sambil Membungkuk dan Hormat ke Sandiaga Sebelum Nobar Film "Lafran"

Megapolitan
Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Pengelola Jakarta Fair 2024 Siapkan Area Parkir di JIExpo Kemayoran, Bisa Tampung Puluhan Ribu Kendaraan

Megapolitan
Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Seekor Sapi Masuk ke Tol Jagorawi, Lalu Lintas Sempat Macet

Megapolitan
10 Nama Usulan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta: Anies, Ahok, dan Andika Perkasa

10 Nama Usulan DPD PDI-P untuk Pilkada Jakarta: Anies, Ahok, dan Andika Perkasa

Megapolitan
Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Video Viral Bule Hina IKN Ternyata Direkam di Bogor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com