Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wajah Stasiun Tebet Setelah Ditata

Kompas.com - 05/12/2017, 13:39 WIB
Nibras Nada Nailufar

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Penataan Stasiun Tebet telah rampung dikerjakan. Dari pantauan Kompas.com di lokasi Selasa (5/12/2017) siang, kini ada satu hall baru yang beroperasi dan satu hall lama yang direnovasi.

Tadinya, Stasiun Tebet hanya memiliki dua akses yakni yang menghadap Jalan Tebet Timur Dalam dan yang menghadap putaran balik atau flyover Jalan KH Abdullah Syafei.

Ketiga hall ini disambungkan dengan terowongan bawah tanah atau underpass. Hall yang menghadap Jalan KH Abdullah Syafei atau arah Casablanca telah direnovasi. Jika tadinya keluar masuk terasa sesak bahkan pada jam sepi, kini penempatan gate (gerbang keluar-masuk) diubah sehingga akses keluar-masuk terasa lebih luas.

Ruang untuk pembelian tiket secara manual kini juga menjadi lebih efisien sebab transaksi tiket menggunakan vending machine.

Sementara itu, di sisi seberangnya atau peron kereta ke arah Jakarta, ada hall baru yang menghadap putaran balik ke arah Kampung Melayu. Sebelum ada hall ini, penumpang tetap harus menyeberangi rel di luar stasiun jika ingin turun atau naik di Jalan KH Abdullah Syafei sisi Kampung Melayu.

Baca juga : PT KCJ Tambah Hall Baru untuk Akses Penumpang di Stasiun Tebet

Hall di sisi Kampung Melayu itu langsung bersebelahan dengan pemberhentian feeder atau bus pengumpan transjakarta 5B jurusan Stasiun Tebet-Bidara Cina. Penumpang kereta yang ingin mengarah ke Jatinegara, Matraman, Otista, Kampung Melayu, atau Bidara Cina, cukup berjalan beberapa langkah untuk naik bus. Ada pula angkot, bajaj, dan ojek di depan Stasiun.

Hall Stasiun Tebet yang menghadap Jalan KH Abdullah Syafei arah Casablanca telah direnovasi, Selasa (5/12/2017).KOMPAS.com/NIBRAS NADA NAILUFAR Hall Stasiun Tebet yang menghadap Jalan KH Abdullah Syafei arah Casablanca telah direnovasi, Selasa (5/12/2017).
"Dengan beroperasi tiga hall baru tersebut maka saat ini masyarakat pengguna jasa KRL khususnya yang beraktivitas di Stasiun Tebet dengan angka sekitar 70.000 orang per hari akan lebih dimudahkan untuk keluar masuk stasiun yang langsung menuju ke angkutan lainnya untuk berpindah moda," kata VP Komunikasi PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) Eva Chairunisa dalam keterangan tertulisnya, Selasa.

Menurut Eva, angka penumpang melonjak 50 persen dari tahun 2016. Pihaknya bersama Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ), dan Pemprov DKI Jakarta memang mengedepankan integrasi antarmoda dalam menata kawasan Stasiun Tebet selama dua tahun terakhir.

Dengan pembangunan tiga area baru untuk keluar masuk penumpang tersebut secara total saat ini Stasiun Tebet memiliki fasilitas 24 gate, 4 loket dan 9 unit perangkat transaksi tiket mandiri atau vending machine.

Hall Stasiun Tebet yang menghadap Jalan KH Abdullah Syafei arah Kampung Melayu telah beroperasi, Selasa (5/12/2017).KOMPAS.com/NIBRAS NADA NAILUFAR Hall Stasiun Tebet yang menghadap Jalan KH Abdullah Syafei arah Kampung Melayu telah beroperasi, Selasa (5/12/2017).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Cerita 'Single Mom' Sulit Daftarkan Anak PPDB Online

Cerita "Single Mom" Sulit Daftarkan Anak PPDB Online

Megapolitan
Sohibul Batal Dicalonkan Gubernur tapi Jadi Cawagub, PKS Dinilai Pertimbangkan Elektabilitas

Sohibul Batal Dicalonkan Gubernur tapi Jadi Cawagub, PKS Dinilai Pertimbangkan Elektabilitas

Megapolitan
Polresta Bogor Tangkap Selebgram yang Promosikan Judi 'Online'

Polresta Bogor Tangkap Selebgram yang Promosikan Judi "Online"

Megapolitan
Warga Terpukau Kemeriahan Puncak HUT Ke-497 Jakarta

Warga Terpukau Kemeriahan Puncak HUT Ke-497 Jakarta

Megapolitan
Setelah PKS-PKB, Anies Optimistis Ada Partai Lain yang Bakal Usung Dirinya di Pilkada Jakarta

Setelah PKS-PKB, Anies Optimistis Ada Partai Lain yang Bakal Usung Dirinya di Pilkada Jakarta

Megapolitan
Polisi Sebut Pelaku Pembakaran Rumah di Jakbar Tak Gunakan Bensin, Hanya Korek Api

Polisi Sebut Pelaku Pembakaran Rumah di Jakbar Tak Gunakan Bensin, Hanya Korek Api

Megapolitan
Kesal Ditinggal Istri, AS Nekat Bakar Pakaian Hingga Menyebabkan Kebakaran di Jakbar

Kesal Ditinggal Istri, AS Nekat Bakar Pakaian Hingga Menyebabkan Kebakaran di Jakbar

Megapolitan
PKS Usung Anies pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Pilihan yang Realistis

PKS Usung Anies pada Pilkada Jakarta, Pengamat: Pilihan yang Realistis

Megapolitan
Polisi Sempat Kesulitan Tangkap Pembakar Rumah di Jalan Semeru, Pelaku Kerap Berpindah

Polisi Sempat Kesulitan Tangkap Pembakar Rumah di Jalan Semeru, Pelaku Kerap Berpindah

Megapolitan
Gagap Teknologi, Orangtua Calon Siswa Keluhkan PPDB Online Jakarta

Gagap Teknologi, Orangtua Calon Siswa Keluhkan PPDB Online Jakarta

Megapolitan
Dishub Jakpus Arahkan Bus Wisata Parkir di Lapangan Banteng agar Tak Kena Ketok Pungli Parkir Liar

Dishub Jakpus Arahkan Bus Wisata Parkir di Lapangan Banteng agar Tak Kena Ketok Pungli Parkir Liar

Megapolitan
Permintaan Siswi SMK Lingga Kencana Sebelum Kecelakaan: Ingin Ulang Tahunnya Dirayakan

Permintaan Siswi SMK Lingga Kencana Sebelum Kecelakaan: Ingin Ulang Tahunnya Dirayakan

Megapolitan
Atasi Permasalahan Stunting, Dharma Wanita PAM Jaya Raih Penghargaan dari Wali Kota Jakarta Pusat

Atasi Permasalahan Stunting, Dharma Wanita PAM Jaya Raih Penghargaan dari Wali Kota Jakarta Pusat

Megapolitan
Terkait Permasalahan Judi Online, Heru Budi : Ini Prioritas untuk Ditangani Serius

Terkait Permasalahan Judi Online, Heru Budi : Ini Prioritas untuk Ditangani Serius

Megapolitan
Polisi Tangkap Ketua Panitia Konser Lentera Festival yang Diduga Gelapkan Uang Tiket

Polisi Tangkap Ketua Panitia Konser Lentera Festival yang Diduga Gelapkan Uang Tiket

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com