Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sejumlah PKL Tanah Abang Ngotot Berdagang di Trotoar walau Ditertibkan

Kompas.com - 22/12/2017, 16:27 WIB
David Oliver Purba

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Sejumlah pedagang kaki lima (PKL) yang menjual makanan dan minuman di Tanah Abang, Jakarta Pusat, Jumat (22/12/2017), ditertibkan petugas Satpol PP karena berjualan di trotoar. Namun para PKL itu justru memindahkan lapak dagangannya ke tempat penyebarangan orang.

Sebelumnya, petugas Satpol PP meminta PKL yang berjualan di trotoar di depan Stasiun Tanah Abang memindahkan barang dagangannya. Sempat terjadi perdebatan antara Satpol PP dan PKL.

Bukannya memindahkan barang dagangan ke tempat yang tidak menggangu, mereka malah dengan sengaja menaruh barang daganganya di sela-sela tempat penyeberangan.

Baca juga : Tak Terima Ditertibkan, PKL Tanah Abang yang Berjualan di Trotoar Debat dengan Satpol PP

Tempat penyeberangan itu berada prsis di depan pintu keluar Stasiun Tanah Abang. Tempat penyeberangan yang sebelumnya selebar 3,5 meter, setelah diokupasi pedagang menjadi tinggal 2 meter. Hal itu mengakibatkan para pejalan kaki berdesak-desakan melewati tempat itu.

Sore ini pejalan kaki yang menyeberang meningkat dibanding siang tadi. Sejumlah pejalan kaki yang ingin menyebrang akhirnya mengurungkan niatnya.

"Enak enggak, Bu kayak gini sempit-sempitan. Kami juga enggak mau kayak gini. Kami enggak mau merugikan masyarakat. Tapi Pemprov DKI beginiiin kami," kata seorang PKL.

Setelah satu jam berjualan di tempat penyeberangan, sejumlah PKL nekat mengangkat barang dagangannya dan kembali menduduki trotoar. Hal itu dilakukan PKL tepat di depan belasan petugas Satpol PP yang tengah berkumpul.

"Memangnya kami mau menunggu sampai kapan, kami mau cari makan. Emang lu siapa ngatur-ngatur gue" kata seorang PKL.

Sejumlah Satpol PP tampak hanya menonton para PKL tersebut.

Mulai hari ini Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menutup dua ruas Jalan Jatibaru Raya di Tanah Abang. Satu ruas diperuntukan buat PKL berjualan pakaian. Namun yang ditampung di badan jalan itu hanya 400 PKL. Satu ruas lagi hanya untuk bus transjakarta. 

Baca juga : Penataan Kawasan Tanah Abang ala Anies-Sandi...

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Motor Warga Kampung Pugur Dicuri, Maling Beraksi Saat Korban Olahraga Pagi

Motor Warga Kampung Pugur Dicuri, Maling Beraksi Saat Korban Olahraga Pagi

Megapolitan
Longsor 'Teror' Warga New Anggrek 2, Was-was Mencengkram meski Tinggal di Perumahan Elite

Longsor "Teror" Warga New Anggrek 2, Was-was Mencengkram meski Tinggal di Perumahan Elite

Megapolitan
Geruduk Mahasiswa Berujung Petaka, 4 Warga di Tangsel Kini Jadi Tersangka

Geruduk Mahasiswa Berujung Petaka, 4 Warga di Tangsel Kini Jadi Tersangka

Megapolitan
PKB Kota Bogor Andalkan Hasil Survei untuk Usung Kandidat pada Pilkada 2024

PKB Kota Bogor Andalkan Hasil Survei untuk Usung Kandidat pada Pilkada 2024

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta, Rabu 8 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam Nanti Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta, Rabu 8 Mei 2024 dan Besok: Tengah Malam Nanti Berawan

Megapolitan
Hari Pertama Pendaftaran Cagub Independen, KPU DKI Belum Terima Berkas Masuk

Hari Pertama Pendaftaran Cagub Independen, KPU DKI Belum Terima Berkas Masuk

Megapolitan
Keluarga Histeris Saat Tahu Putu Tewas di Tangan Senior STIP

Keluarga Histeris Saat Tahu Putu Tewas di Tangan Senior STIP

Megapolitan
Sosok Taruna STIP yang Meninggal Dianiaya Senior, Dikenal Mudah Berteman dan Bisa Diandalkan

Sosok Taruna STIP yang Meninggal Dianiaya Senior, Dikenal Mudah Berteman dan Bisa Diandalkan

Megapolitan
Taruna Tingkat Satu STIP Disebut Wajib Panggil Kakak Tingkat dengan Sebutan “Nior”

Taruna Tingkat Satu STIP Disebut Wajib Panggil Kakak Tingkat dengan Sebutan “Nior”

Megapolitan
Pengakuan Eks Taruna STIP, Difitnah dan Dipukul Senior sampai Kancing Seragam Pecah

Pengakuan Eks Taruna STIP, Difitnah dan Dipukul Senior sampai Kancing Seragam Pecah

Megapolitan
Tanggapi Permintaan Maaf Pendeta Gilbert ke MUI, Ketum PITI Tetap Berkeberatan

Tanggapi Permintaan Maaf Pendeta Gilbert ke MUI, Ketum PITI Tetap Berkeberatan

Megapolitan
Cerita Eks Taruna STIP: Lika-liku Perpeloncoan Tingkat Satu yang Harus Siap Terima Pukulan dan Sabetan Senior

Cerita Eks Taruna STIP: Lika-liku Perpeloncoan Tingkat Satu yang Harus Siap Terima Pukulan dan Sabetan Senior

Megapolitan
Bacok Pemilik Warung Madura di Cipayung, Pelaku Sembunyikan Golok di Jaketnya

Bacok Pemilik Warung Madura di Cipayung, Pelaku Sembunyikan Golok di Jaketnya

Megapolitan
Pura-pura Beli Es Batu, Seorang Pria Rampok Warung Madura dan Bacok Pemiliknya

Pura-pura Beli Es Batu, Seorang Pria Rampok Warung Madura dan Bacok Pemiliknya

Megapolitan
Tak Ada yang Janggal dari Berubahnya Pelat Mobil Dinas Polda Jabar Jadi Pelat Putih...

Tak Ada yang Janggal dari Berubahnya Pelat Mobil Dinas Polda Jabar Jadi Pelat Putih...

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com