Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Nyaleg", Ayu Azhari Bilang "Saya Datang Bukan sebagai Artis"

Kompas.com - 27/07/2018, 19:21 WIB
Rima Wahyuningrum,
Icha Rastika

Tim Redaksi

TANGERANG KOTA, KOMPAS.com - Artis peran Ayu Khadijah Azhari atau yang dikenal dengan nama Ayu Azhari menambah daftar artis yang maju sebagai bakal calon legislatif (bacaleg).

Ia dicalonkan Partai Amanat Nasional (PAN) untuk Pileg 2019.

"Saya pribadi maju menjadi caleg itu atau bacaleg bukan main-main. Saya datang bukan sebagai artis, tetapi sebagai bagian dari masyarakat yang ingin mewakili mereka," kata Ayu setelah menjalani tes kesehatan di RSUD Kabupaten Tangerang, Jumat (27/7/2018).

Baca juga: Positif Narkoba, Putra Ayu Azhari Dikenakan Wajib Lapor

Bintang Sinetron Bidadari tersebut mengatakan, pencalonnnya fokus untuk pendidikan, anak-anak, kesehatan, dan perempuan.

Menurut dia, bidang tersebut telah lama diikutinya sembari menjadi artis.

"Selama ini saya sudah berkegiatan, panjang ya perjalanannya. Bukan hal yang baru buat saya dan mekanisme partai menunjuk perwakilan di DPR buat saya adalah kesempatan yang baik yang bisa bantu untuk perubahan," kata Ayu.

Sementara itu, nama Ayu Azhari keluar sebagai salah satu caleg dari PAN pada hari terakhir pendaftaran bacaleg di KPU DKI Jakarta, Rabu (17/7/2018), pukul 00.00 WIB.

Baca juga: Sempat Terjaring Razia, Putra Ayu Azhari Dipulangkan oleh BNNP DKI

Ketua DPW PAN DKI Jakarta Eko Hendro Purnomo atau Eko Patrio mengumumkan enam nama yang datang dari berbagai kalangan seperti pemuda, artis, dan pengacara.

Adapun di antaranya yaitu Ayu Azhari Dapil VI, Devita Rusdi Dapil IV, Guru Tirta Lunggana Dapil X, Farazahdi, Dapil VII, Zita Anjani Dapil V dan Ilal Ferhard Dapil IV.

"Tentunya sementara sih DKI, tapi terserah partai di taruh di mana saya ikut," kata Eko.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Kapolres Jaksel: Brigadir RAT Diduga Bunuh Diri karena Ada Masalah Pribadi

Megapolitan
Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Polisi: Mobil Alphard yang Digunakan Brigadir RAT Saat Bunuh Diri Milik Kerabatnya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 27 April 2024, dan Besok: Siang ini Hujan Ringan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Warga yang 'Numpang' KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

[POPULER JABODETABEK] Warga yang "Numpang" KTP Jakarta Protes NIK-nya Dinonaktifkan | Polisi Sita Senpi dan Alat Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com