Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Perbaikan "Flyover" Cengkareng Diperpanjang hingga 7 Januari

Kompas.com - 03/01/2019, 19:43 WIB
Rima Wahyuningrum,
Dian Maharani

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Perbaikan flyover atau jalan layang Cengkareng, Jakarta Barat diperpanjang hingga Senin (7/1/2019) dari target rampung pada Kamis (3/1/2019).

Perbaikan dilakukan oleh petugas Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional (BBPJN) VI Ditjen Bina Marga.

"Setelah dilakukan inspeksi lebih detail, memerlukan tambahan waktu untuk perbaikan struktur lebih seksama sehingga konstruksi memenuhi kriteria keamanan dan keselamatan bagi pengguna sesuai rencana," kata Kepala Biro Komunikasi Publik Kementerian PUPR, Endra S. Atmawidjaja, dalam keterangannya, Kamis. 

Baca juga: Melihat Kondisi Flyover Cengkareng yang Mengalami Keretakan

Perbaikan dilakukan sejak Kamis (27/12/2018) akibat muatan yang melintas melebihi kapasitas sehingga landasan atau pot bearing tidak berfungsi optimal.

Adapun perbaikan mencakup penggantian perletakan atau landasan, sambungan siar muai (expansion joint) pada pilar 4 dan pilar 11 dari keseluruhan 14 pilar.

Berdasarkan pantauan Kompas.com di lokasi pada Kamis, proyek perbaikan masih berlangsung. Terlihat sejumlah pekerja berada di sekitar perbaikan.

Beberapa tumpukan besi tebal berwarna merah terpasang di bawah jembatan. Tumpukan tersebut berada tepat di bawah area jembatan yang berongga.

Hingga saat ini, rongga jembatan masih terlihat sekitar 30 sentimeter. 

Baca juga: Flyover Cengkareng Retak karena Landasan Tak Berfungsi Optimal

Selain itu, sebuah besi panjang berwarna perak di bawah area yang berongga juga terlihat putus dari rangkaiannya.

Meski begitu, pengerjaan proyek perbaikan flyover tidak memengaruhi lalu lintas di sekitarnya. Sejumlah kendaraan baik transportasi umum, sepeda motor dan mobil masih bebas berlalu lalang di bawah jembatan.

Namun, flyover dari arah Kembangan arah Pluit masih belum bisa digunakan. Kedua sisi flyover pun ditutup, pada sisi Kembangan ditutup oleh 10 moveable concrete barrier (MCB) dan dijaga petugas dari Suku Dinas Perhubungan Jakarta Barat.

Sementara sisi flyover arah pluit, tepatnya depan Kantor Camat Cengkareng ditutup oleh traffic cone dan terlihat baru selesai pengaspalan.

Akibatnya, sejak 27 Desember 2018, para pengendara diarahkan ke Jalan Arteri - Cengkareng - Pluit. Ada pula sistem buka tutup Exit Tol Rawa Buaya yakni pukul 06.00-15.00 WIB kendaraan boleh turun dan pukul 15.00-22.00 WIB kendaraan tidak boleh lewat Exit Tol Rawa Buaya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute Transjakarta 8N Kebayoran - Petamburan via Asia Afrika

Rute Transjakarta 8N Kebayoran - Petamburan via Asia Afrika

Megapolitan
Ahok Beberkan Solusi Penanganan Macet Jakarta, Berharap Direalisasikan Gubernur DKI

Ahok Beberkan Solusi Penanganan Macet Jakarta, Berharap Direalisasikan Gubernur DKI

Megapolitan
DJ East Blake Terancam 12 Tahun Penjara akibat Sebar Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih

DJ East Blake Terancam 12 Tahun Penjara akibat Sebar Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih

Megapolitan
Pemprov DKI Jakarta Pertimbangkan Usul DPRD DKI soal Sekolah Gratis Negeri dan Swasta

Pemprov DKI Jakarta Pertimbangkan Usul DPRD DKI soal Sekolah Gratis Negeri dan Swasta

Megapolitan
Komisi E DPRD DKI Desak Pemprov Wujudkan Sekolah Gratis Negeri dan Swasta, dari TK sampai SMA

Komisi E DPRD DKI Desak Pemprov Wujudkan Sekolah Gratis Negeri dan Swasta, dari TK sampai SMA

Megapolitan
Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Inikah Akhir Perjalanan Rosmini, Ibu Pengemis yang Marah-marah?

Megapolitan
DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

DJ East Blake Serahkan Diri ke Polisi Usai Sebar Video dan Foto Mesum Mantan Kekasih

Megapolitan
Maju Mundurnya Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta...

Maju Mundurnya Ridwan Kamil untuk Pilkada DKI Jakarta...

Megapolitan
Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Misteri Mayat Wanita Dalam Koper Mulai Terkuak: Pelaku Rekan Kerja, Motif Ekonomi Jadi Alasan

Megapolitan
DJ East Blake Ambil Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih Diam-diam karena Sakit Hati Diputuskan

DJ East Blake Ambil Foto dan Video Mesum Mantan Kekasih Diam-diam karena Sakit Hati Diputuskan

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Jumat 3 Mei 2024, dan Besok: Tengah Malam Ini Berawan

Megapolitan
Saat Satpam Gereja di Pondok Aren Digigit Jarinya hingga Putus oleh Juru Parkir Liar…

Saat Satpam Gereja di Pondok Aren Digigit Jarinya hingga Putus oleh Juru Parkir Liar…

Megapolitan
Teka-teki yang Belum Terungkap dari Pembunuhan Wanita Dalam Koper di Cikarang

Teka-teki yang Belum Terungkap dari Pembunuhan Wanita Dalam Koper di Cikarang

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper | Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

[POPULER JABODETABEK] RM Dibunuh, Mayatnya Dimasukkan ke Koper | Brigadir RAT Bunuh Diri Saat Jadi Pengawal Bos Tambang, tapi Atasannya Tak Tahu

Megapolitan
Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com