Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Car Free Day" di Bekasi Kembali Digelar

Kompas.com - 16/06/2019, 08:45 WIB
Sandro Gatra

Editor

Sumber Antara

BEKASI, KOMPAS.com - Hari bebas kendaraan atau car free day (CFD) di Kota Bekasi kembali dibuka pada Minggu (16/6/2019), setelah ditiadakan selama Ramadhan dan Idul Fitri yang lalu.

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi mengatakan, pihaknya saat itu mengeluarkan edaran bahwa CFD diliburkan mengingat masyarakat menjalani ibadah puasa Ramadhan dilanjutkan Idul Fitri.

"Maka pelaksanaan car free day di Kota Bekasi kemarin diliburkan selama enam kali hari Minggu, yaitu tanggal 5, 12, 19, 26 Mei, dan tanggal 2 dan 9 Juni 2019," kata dia di Bekasi, seperti dikutip Antara.

Setelah enam pekan berlalu, kini masyarakat Kota Bekasi dapat kembali menikmati CFD setiap akhir pekan, mulai hari ini dan pekan-pekan berikutnya.

Kasubbag Humas Pemkot Bekasi Sayekti Rubiah mengatakan, peniadaan CFD yang biasa dilakukan mulai pukul 06.00 hingga 09.00 WIB di sepanjang Jalan Jenderal Ahmad Yani, Bekasi Selatan selama enam pekan yang lalu untuk menghargai Bulan Suci Ramadhan.

"Agar masyarakat Kota Bekasi khususnya bisa fokus menjalani segala macam ibadah di Bulan Suci Ramadhan," kata dia.

Selain itu, kata dia, untuk menunjang kelancaran arus mudik serta balik Lebaran, mengingat Jalan Jenderal Ahmad Yani merupakan jalan protokol yang menjadi jalur lintasan pemudik.

Sayekti mengimbau masyarakat pengguna CFD untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan serta sarana dan prasarana umum yang ada di sekitar area CFD.

"Silakan datang, ajak keluarga namun tetap jaga ketertiban umum agar sarana CFD yang diselenggarakan Pemkot Bekasi dapat bermanfaat," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Polda Metro Jaya Kerahkan 3.454 Personel Amankan Hari Buruh di Jakarta

Megapolitan
Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Terima Mandat Partai Golkar, Benyamin-Pilar Saga Tetap Ikut Bursa Cawalkot Tangsel dari PDIP

Megapolitan
Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Brigadir RAT Bunuh Diri dengan Pistol, Psikolog: Perlu Dicek Riwayat Kesehatan Jiwanya

Megapolitan
'Mayday', 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

"Mayday", 15.000 Orang Buruh dari Bekasi Bakal Unjuk Rasa ke Istana Negara dan MK

Megapolitan
Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Maju Pilkada 2024, 2 Kader PDI-P yang Pernah Jadi Walkot Bekasi Juga Daftar Lewat PKB

Megapolitan
3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

3 Juta KTP Warga DKI Bakal Diganti Jadi DKJ pada Tahun Ini, Dukcapil: Masih Menunggu UU DKJ Diterapkan

Megapolitan
Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Saat Tekanan Batin Berujung pada Kecemasan yang Dapat Membuat Anggota Polisi Bunuh Diri

Megapolitan
PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

PMI Jakbar Ajak Masyarakat Jadi Donor Darah di Hari Buruh

Megapolitan
Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Gulirkan Nama Besar Jadi Bacagub DKI, PDI-P Disebut Ingin Tandingi Calon Partai Lain

Megapolitan
Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Anggota Polisi Bunuh Diri, Psikolog Forensik: Ada Masalah Kesulitan Hidup Sekian Lama...

Megapolitan
Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Warga Sebut Pabrik Arang di Balekambang Sebelumnya Juga Pernah Disegel

Megapolitan
Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Pengelola Sebut Warga Diduga Jual Beli Rusun Muara untuk Keuntungan Ekspres

Megapolitan
Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Nama Andika Perkasa Masuk Bursa Cagub DKI 2024, Pengamat: PDI-P Harus Gerak Cepat

Megapolitan
Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Polisi Tutup Kasus Kematian Brigadir RAT, Kompolnas: Sudah Tepat karena Kasus Bunuh Diri

Megapolitan
Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk 'Liquid'

Pengedar Narkoba yang Ditangkap di Depok Konsumsi Ganja Berbentuk "Liquid"

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com