Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resmi Beroperasi, Baru 6 Bus Transpatriot Bekasi yang Beredar

Kompas.com - 22/08/2019, 13:35 WIB
Vitorio Mantalean,
Sandro Gatra

Tim Redaksi

BEKASI, KOMPAS.com - Baru enam unit bus Transpatriot Bekasi yang dioperasikan melayani dua rute baru, yakni Summarecon-Vida Bantargebang dan Wisma Asri-Sumber Arta sejak Kamis (22/8/2019) hingga beberapa waktu ke depan. 

Padahal, Kementerian Perhubungan RI menghibahkan 20 unit bus kepada Pemerintah Kota Bekasi untuk dioperasikan sebagai bus Transpatriot nonsubsidi.

Tubagus Hendra, Direktur PT PSA selaku operator bus Transpatriot nonsubsidi ini mengaku baru akan mengoperasikan 14 unit bus tersisa secara bertahap pada akhir 2019 nanti.

"Di awal kita bertahap, di akhir tahun (2019) mudah-mudahan bisa berjalan 20 bus, karena dari awal diserahkan pada kita (dari Pemerintah Kota Bekasi) pertengahan bulan lalu," ucap Hendra ditemui di lokasi peresmian operasional bus Transpatriot di kompleks perumahan Vida Bantargebang, Bekasi, Kamis pagi.

"Diserahkan pun kondisi unit tidak jalan kondisinya, kita harus me-repair. Untuk pindahkan ke pool saja kita mesti repair dulu," tambahnya.

Baca juga: Bus Transpatriot Rute Baru Gratis sampai Awal September

Sebanyak 20 unit bus Transpatriot hibah dari Kementerian Perhubungan memang sempat mangkrak selama hampir 8 bulan.

Kementerian Perhubungan akhirnya meminta seluruh bus dilakukan uji jalan dan secepatnya beroperasi.

Hendra menampik jika 14 unit bus lainnya dalam kondisi tidak lain jalan sehingga belum dapat beroperasi.

Baca juga: Bus Transpatriot Bekasi Tak Disubsidi APBD

Pihaknya baru mengoperasikan enam unit bus lantaran prasarana seperti halte penumpang belum siap.

"Sekarang sudah diperbaiki siap, jalan. Kita perbaiki semuanya sehingga sudah siap jalan saat ini. Hanya menunggu perizinan, kan ada halte yang harus disiapkan. Prasarana kan belum disiapkan pemkot," Hendra menjelaskan.

Sementara itu, David Santoso, CEO PT TRON selaku pengembang teknologi aplikasi bagi operasional bus Transpatriot juga mengaku ingin sesegera mungkin mengoperasikan 20 unit bus hibah itu.

"Adalah logis jika operator ingin mengoperasikan dengan cepat, karena selain bisa menguntungkan masyarakat, juga menguntungkan operator," ucap David di kesempatan yang sama.

Baca juga: Bus Transpatriot Bekasi Tambah Trayek pada 22 Agustus, Ini Rutenya

Sembari menanti prasarana siap, ujar David, pihaknya bersama PT PSA akan menyurvei pola perjalanan penumpang, sehingga penambahan operasional bus Transpatriot lebih efisien.

Dua rute bus Transpatriot Bekasi baru, yakni Summarecon-Vida Bantargebang dan Wisma Asri-Sumber Arta resmi dioperasikan hari ini, Kamis (22/8/2019).

Pembiayaan operasional seluruhnya dibebankan kepada pihak ketiga selaku operator yang bekerja sama dengan badan usaha milik daerah (BUMD) PD Mitra Patriot (PDMP) selaku pengelola angkutan masal tersebut.

Penumpang masih belum dikenai tarif apabila menumpang bus-bus ini hingga awal September 2019 mendatang. Operasional bus sejak pukul 05.00 hingga 21.00.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BOY STORY Bawakan Lagu 'Dekat di Hati' Milik RAN dan Joget Pargoy

BOY STORY Bawakan Lagu "Dekat di Hati" Milik RAN dan Joget Pargoy

Megapolitan
Lepas Rindu 'My Day', DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Lepas Rindu "My Day", DAY6 Bawakan 10 Lagu di Saranghaeyo Indonesia 2024

Megapolitan
Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Jelang Pilkada 2024, 8 Nama Daftar Jadi Calon Wali Kota Bogor Melalui PKB

Megapolitan
Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Satpol PP Minta Pihak Keluarga Jemput dan Rawat Ibu Pengemis Viral Usai Dirawat di RSJ

Megapolitan
Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Mulai Hari Ini, KPU DKI Jakarta Buka Pendaftaran Cagub Independen

Megapolitan
Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Kala Senioritas dan Arogansi Hilangkan Nyawa Taruna STIP...

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

[POPULER JABODETABEK] Kebengisan Pembunuh Wanita Dalam Koper | Kronologi Meninggalnya Siswa STIP yang Dianiaya Senior

Megapolitan
Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Daftar 73 SD/MI Gratis di Tangerang dan Cara Daftarnya

Megapolitan
Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi 'Penindakan'

Taruna STIP Tewas Dianiaya, Polisi Ungkap Pemukulan Senior ke Junior Jadi Tradisi "Penindakan"

Megapolitan
Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Empat Taruna STIP yang Diduga Saksikan Pelaku Aniaya Junior Tak Ikut Ditetapkan Tersangka

Megapolitan
Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Motif Pelaku Aniaya Taruna STIP hingga Tewas: Senioritas dan Arogansi

Megapolitan
Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Penyebab Utama Tewasnya Taruna STIP Bukan Pemukulan, tapi Ditutup Jalur Pernapasannya oleh Pelaku

Megapolitan
Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Polisi Tetapkan Tersangka Tunggal dalam Kasus Tewasnya Taruna STIP Jakarta

Megapolitan
Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Hasil Otopsi Taruna STIP yang Tewas Dianiaya Senior: Memar di Mulut, Dada, hingga Paru

Megapolitan
Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Akhir Penantian Ibu Pengemis yang Paksa Orang Sedekah, Dua Adiknya Datang Menjenguk ke RSJ

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com