Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Imbas Covid-19, Masjid Raya Jakarta Islamic Center Tiadakan Shalat Tarawih dan Shalat Idul Fitri

Kompas.com - 20/04/2020, 16:43 WIB
Jimmy Ramadhan Azhari,
Irfan Maullana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Masjid Raya Jakarta Islamic Center (JIC), Koja, Jakarta Utara, meniadakan shalat tarawih selama bulan Ramadhan dan shalat Idul Fitri 1437 Hijriah berkait belum redanya pandemi Covid-19.

Kepala Sub Divisi Dakwah Badan Manajemen Masjid Raya JIC Ma'arif Fuadi mengatakan, peniadaan kegiatan ini sesuai dengan Peraturan Gubernur (Pergub) Nomor 33 Tahun 2020 tentang pembatasan sosial berskala besar (PSBB).

"Sebagaimana keputusan Gubernur terkait PSBB, disebut bahwa kegiatan-kegiatan yang mengumpulkan banyak orang itu ditiadakan," kata Ma'arif saat dikonfirmasi, Senin (20/4/2020).

Baca juga: Masjid Istiqlal Tidak Gelar Tarawih dan Buka Puasa Bersama Selama Ramadhan

Masjid terbesar di Jakarta Utara ini tak hanya meniadakan shalat tarawih dan shalat Id. Seluruh kegiatan rutin selama Ramadhan, antara lain berbuka bersama dan tadarus di lingkungan masjid juga stop dilakukan tahun ini.

Ma'arif berharap, seluruh jemaah Masjid Raya JIC dapat menjalankan ibadah bulan Ramadhan mereka di rumah saja.

Meski tak menggelar kegiatan fisik di lingkungan masjid, pengurus berupaya mengisi bulan ramadhan jemaah dengan berbagai kegiatan online.

"Ada kegiatan-kegiatan yang biasanya kita laksanakan secara tatap muka, ada kultum dzuhur, ada kajian Islam Ramadan, ada ceramah berbuka puasa, ceramah salat tarawih, dan kegiatan lainnya seperti seminar-seminar, itu semua kita laksanakan dalam bentuk online," ucap Ma'arif.

Baca juga: INFOGRAFIK: Panduan Ibadah Ramadhan 2020 dari Kementerian Agama

Jemaah dapat mengakses kegiatan online tersebut melalui setiap media sosial dan situs website yang dimiliki JIC.

Adapun saat ini Pemerintah Provinsi DKI Jakarta masih menerapkan PSBB yang terhitung sejak tanggal 10 April hingga 23 April mendatang.

Penerapan PSBB ini dilakukan dengan tujuan memutus mata rantai penyebaran Covid-19 yang saat ini sudah menginfeksi ribuan warga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Remaja yang Tewas di Hotel Senopati Diduga Dicekoki Ekstasi dan Sabu Cair

Remaja yang Tewas di Hotel Senopati Diduga Dicekoki Ekstasi dan Sabu Cair

Megapolitan
Pintu Air Bendung Katulampa Jebol, Perbaikan Permanen Digarap Senin Depan

Pintu Air Bendung Katulampa Jebol, Perbaikan Permanen Digarap Senin Depan

Megapolitan
Masih Banyak Pengangguran di Tanah Tinggi, Kawasan Kumuh Dekat Istana Negara

Masih Banyak Pengangguran di Tanah Tinggi, Kawasan Kumuh Dekat Istana Negara

Megapolitan
Dinas SDA DKI: Normalisasi Ciliwung di Rawajati Bisa Dikerjakan Bulan Depan

Dinas SDA DKI: Normalisasi Ciliwung di Rawajati Bisa Dikerjakan Bulan Depan

Megapolitan
Warga Miskin Ekstrem di Tanah Tinggi Masih Belum Merasakan Bantuan, Pemerintah Diduga Tidak Tepat Sasaran

Warga Miskin Ekstrem di Tanah Tinggi Masih Belum Merasakan Bantuan, Pemerintah Diduga Tidak Tepat Sasaran

Megapolitan
Mobil Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang

Mobil Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang

Megapolitan
Khawatir Tak Lagi Dikenal, Mochtar Mohamad Bakal Pasang 1.000 Baliho untuk Pilkada Bekasi

Khawatir Tak Lagi Dikenal, Mochtar Mohamad Bakal Pasang 1.000 Baliho untuk Pilkada Bekasi

Megapolitan
Tiktoker Galihloss Akui Bikin Konten Penistaan Agama untuk Hiburan

Tiktoker Galihloss Akui Bikin Konten Penistaan Agama untuk Hiburan

Megapolitan
Polisi Sita Senpi dan Alat Bantu Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Polisi Sita Senpi dan Alat Bantu Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Megapolitan
Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi 'Online' di Depok yang Jual Koin Slot lewat 'Live Streaming'

Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi "Online" di Depok yang Jual Koin Slot lewat "Live Streaming"

Megapolitan
Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Megapolitan
Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Megapolitan
Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi mulai Mei 2024

Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi mulai Mei 2024

Megapolitan
Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com