Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Final Persija Vs Persib, Bendera Persija Berkibar di Kantor Kelurahan di Wilayah Jaksel

Kompas.com - 25/04/2021, 20:43 WIB
Wahyu Adityo Prodjo,
Diamanty Meiliana

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Bendera Persija Jakarta dikibarkan di sejumlah kantor kelurahan di Jakarta Selatan pada Minggu (25/4/2021) sore.

Pengibaran bendera Persija dilakukan untuk memeriahkan pertandingan final Piala Menpora 2021 leg 2 antara Persija vs Persib.

Kantor kelurahan yang mengibarkan bendera Persija yaitu di Kelurahan Kalibata dan Lenteng Agung.

Pengibaran bendera Persija pun sempat diabadikan warga dan beredar di media sosial.

Baca juga: Susunan Pemain Persib Vs Persija pada Leg Kedua Final Piala Menpora 2021

Lurah Kalibata, Maman Sumarman mengatakan, bendera Persija dinaikkan di tiang bendara utama di Kantor Kelurahan Kalibata.

“Itu bendera Persija berkibar, setelah bendera Merah Putih turun. Kan pas kantor lagi libur,” ujar Maman saat dikonfirmasi, Minggu (25/4/2021) malam.

Menurut Maman, pengibaran bendera Persija dilakukan oleh anggota karang taruna setempat.

Ia mengatakan, pengibaran dilakukan menjelang laga final Persija vs Persib.

“Besok udah diturunin. Kan kita ada bendera asli Merah Putih,” ujar Maman.

Selain itu, bendera Persija juga berkibar di Kantor Kelurahan Lenteng Agung.

Baca juga: Link Live Streaming Leg 2 Final Piala Menpora Persib Vs Persija, Kickoff 20.30 WIB

Lurah Lenteng Agung, Bayu Pasca Soengkono mengatakan, ada dua buah bendera Persija yang berkibar di kantor Kelurahan Lenteng Agung.

“Itu anak-anak PPSU yang kibarin. Kan pas ada pertandingan final Persija aja,” kata Bayu saat dikonfirmasi, Minggu (25/4/2021) malam.

Bayu mengatakan, pengibaran bendera Persija dilakukan di samping tiang bendera utama.

Ia menambahkan, pengibaran bendera Persija dilakukan dalam rangka memeriahkan pertandingan final Persija vs Persib.

“Jadi boleh pasang bendera, tapi nonton di rumah masing-masing. Itu pasangnya di samping tiang bendera Merah Putih bukan di tiang utama,” tambah Bayu.

Baca juga: Prediksi Line Up Persib Vs Persija - Nick dan Febri Absen, Simic Bugar

Persib Bandung dan Persija Jakarta akan kembali berhadapan pada leg kedua final Piala Menpora 2021.

Duel Persib vs Persija pada leg kedua final Piala Menpora 2021 itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Minggu (25/4/2021) malam WIB.

Leg pertama antara Persija dan Persib berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.

Pada leg pertama, Persija unggul 2-0 atas Persib.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Harga Bawang Merah Melonjak, Pemprov DKI Bakal Gelar Pangan Murah

Megapolitan
Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Pemprov DKI Diminta Lindungi Pengusaha Warung Madura Terkait Adanya Permintaan Pembatasan Jam Operasional

Megapolitan
Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Kronologi Brigadir RAT Bunuh Diri Pakai Pistol di Dalam Alphard

Megapolitan
Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Polisi Pastikan Kasus Dugaan Pemerasan Firli Bahuri Masih Terus Berjalan

Megapolitan
Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Brigadir RAT Diduga Pakai Pistol HS-9 untuk Akhiri Hidupnya di Dalam Mobil

Megapolitan
Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Korban: Guling yang Dicuri Maling Peninggalan Almarhum Ayah Saya

Megapolitan
Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Guling yang Dicuri Maling di Cinere Usianya Sudah Belasan Tahun

Megapolitan
Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program 'Bebenah Kampung'

Khawatir Rumahnya Diambil Pemerintah, Banyak Warga Tanah Tinggi Tak Ikut Program "Bebenah Kampung"

Megapolitan
Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Anggota Polresta Manado Tembak Kepalanya Pakai Senpi, Peluru Tembus dari Pelipis Kanan ke Kiri

Megapolitan
Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Maling Guling Beraksi di Cinere, Korban: Lucu, Kenapa Enggak Sekalian Kasurnya!

Megapolitan
Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Kronologi Pengendara Moge Tewas Terlindas Truk Trailer di Plumpang

Megapolitan
Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Mayat Bayi di Tanah Abang, Diduga Dibuang Ayah Kandungnya

Megapolitan
2 Pria Rampok Taksi 'Online' di Kembangan untuk Bayar Pinjol

2 Pria Rampok Taksi "Online" di Kembangan untuk Bayar Pinjol

Megapolitan
Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Heru Budi: Jakarta Bisa Benahi Tata Kota jika Pemerintahan Pindah ke IKN

Megapolitan
Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Polda Metro Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong Terkait Dugaan Penistaan Agama

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com