Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

International Youth Championship 2021 Digelar di JIS, 625 Petugas Gabungan Lakukan Pengamanan

Kompas.com - 13/04/2022, 14:31 WIB
Deti Mega Purnamasari,
Ivany Atina Arbi

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebanyak 625 petugas gabungan dikerahkan untuk mengamankan penyelenggaraan International Youth Championship (IYC) 2021 di Jakarta International Stadium (JIS), Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu (13/4/2022).

Kabag Ops Polres Metro Jakarta Utara AKBP Rahmat Eko Mulyadi mengatakan, mereka merupakan gabungan dari personel TNI/Polri dan Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP).

"Semuanya ada 625 personel gabungan. Dari Polri 300 personel dan dari Pemda serta TNI 300 lebih," kata Rahmat kepada wartawan, Rabu.

Lebih lanjut ia mengatakan, konsentrasi pengamanan akan dilakukan di sisi barat yang merupakan pintu keluar masuk.

"Tetap semua diamankan, tapi kami fokusnya di sisi barat karena pintu masuk dan keluarnya dari situ," kata dia.

Baca juga: Bambang Pamungkas Jadi Penendang Bola Pertama pada Grand Launching JIS

Selain itu, pengamanan terhadap para pemain dilakukan sejak dari tempat akomodasi.

Dengan demikian, saat pemain datang pun mereka sudah dikawal oleh petugas.

"Pengamanan akan berlangsung sampai sembilan hari ke depan," ujar Rahmat.

Rahmat juga mengingatkan penonton undangan yang hadir untuk tidak membawa barang berbahaya yang dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan.

Para penonton yang mendapat undangan tetap akan diperiksa oleh panitia sebelum masuk ke dalam JIS.

Baca juga: Anies Sebut Grand Launching JIS Digelar Setelah Final International Youth Championship

"Nanti ada petugas sendiri dari pihak panitia penyelenggara (yang memeriksa penonton undangan)," imbuhnya.

Turnamen IYC akan digelar pada 13-19 April 2022. Pertandingan ini sempat tertunda akibat pandemi Covid-19.

Para tim yang akan bertanding dalam turnamen tersebut sebelumnya mengikuti jamuan makan malam di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (12/4/2022).

Tim yang hadir dalam jamuan makan malam dan akan mengikuti IYC adalah Barcelona U-18, Atletico Madrid U-18, Bali United U-18, dan Indonesia All Stars U-20.

"Ini sebagai rangkaian soft launching Jakarta International Stadium (JIS) pada 13 hingga 19 April 2022," kata Anies di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa malam.

Menurut Anies, IYC 2021 dapat terlaksana berkat kolaborasi dari seluruh panitia soft launching JIS, meliputi PT Jakarta Tourisindo (Jakarta Experience Board), PT Jakarta Propertindo (Jakpro), dan jajaran organisasi perangkat daerah di lingkungan Pemprov DKI Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Remaja yang Tewas di Hotel Senopati Diduga Dicekoki Ekstasi dan Sabu Cair

Remaja yang Tewas di Hotel Senopati Diduga Dicekoki Ekstasi dan Sabu Cair

Megapolitan
Pintu Air Bendung Katulampa Jebol, Perbaikan Permanen Digarap Senin Depan

Pintu Air Bendung Katulampa Jebol, Perbaikan Permanen Digarap Senin Depan

Megapolitan
Masih Banyak Pengangguran di Tanah Tinggi, Kawasan Kumuh Dekat Istana Negara

Masih Banyak Pengangguran di Tanah Tinggi, Kawasan Kumuh Dekat Istana Negara

Megapolitan
Dinas SDA DKI: Normalisasi Ciliwung di Rawajati Bisa Dikerjakan Bulan Depan

Dinas SDA DKI: Normalisasi Ciliwung di Rawajati Bisa Dikerjakan Bulan Depan

Megapolitan
Warga Miskin Ekstrem di Tanah Tinggi Masih Belum Merasakan Bantuan, Pemerintah Diduga Tidak Tepat Sasaran

Warga Miskin Ekstrem di Tanah Tinggi Masih Belum Merasakan Bantuan, Pemerintah Diduga Tidak Tepat Sasaran

Megapolitan
Mobil Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang

Mobil Rubicon Mario Dandy Tak Laku Dilelang

Megapolitan
Khawatir Tak Lagi Dikenal, Mochtar Mohamad Bakal Pasang 1.000 Baliho untuk Pilkada Bekasi

Khawatir Tak Lagi Dikenal, Mochtar Mohamad Bakal Pasang 1.000 Baliho untuk Pilkada Bekasi

Megapolitan
Tiktoker Galihloss Akui Bikin Konten Penistaan Agama untuk Hiburan

Tiktoker Galihloss Akui Bikin Konten Penistaan Agama untuk Hiburan

Megapolitan
Polisi Sita Senpi dan Alat Bantu Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Polisi Sita Senpi dan Alat Bantu Seks dari Pria yang Cekoki Remaja hingga Tewas

Megapolitan
Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Kebakaran Agen Gas dan Air di Cinere Depok, Empat Ruangan Hangus

Megapolitan
Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi 'Online' di Depok yang Jual Koin Slot lewat 'Live Streaming'

Polisi Tangkap Empat Pebisnis Judi "Online" di Depok yang Jual Koin Slot lewat "Live Streaming"

Megapolitan
Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Punya Penjaringan Sendiri, PDI-P Belum Jawab Ajakan PAN Usung Dedie Rachim di Pilkada Bogor

Megapolitan
Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Begini Tampang Dua Pria yang Cekoki Remaja 16 Tahun Pakai Narkoba hingga Tewas

Megapolitan
Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi mulai Mei 2024

Kelurahan di DKJ Dapat Kucuran Anggaran 5 Persen dari APBD, Sosialisasi mulai Mei 2024

Megapolitan
Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Diprotes Warga karena Penonaktifan NIK, Petugas: Banyak Program Pemprov DKI Tak Berjalan Mulus karena Tak Tertib

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com