Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapolda Metro Jaya Resmi Lantik Dirlantas dan Kabiddokkes Baru

Kompas.com - 15/07/2022, 13:19 WIB
Tria Sutrisna,
Nursita Sari

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran melantik pejabat baru Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) dan Kepala Bidang Kedokteran dan Kesehatan (Kabiddokkes) Polda Metro Jaya.

Dalam upacara serah terima jabatan pada Kamis (14/7/2022), Fadil melantik Kombes Pol Latif Usman menjadi Dirlantas Polda Metro Jaya. Sebelumnya, Latif menjabat sebagai Dirlantas Polda Jawa Timur.

Latif menggantikan Sambodo Purnomo Yogo yang dipromosikan sebagai Brigadir Jenderal Polisi dengan jabatan baru sebagai Kepala Biro Kebijakan Strategis Deputi Perencanaan Anggaran (Karojakstra) Kapolri.

Baca juga: Kapolda Metro Jaya Perintahkan Dirlantas Baru Bentuk Satgas Anti-Kemacetan

Selain Latif Usman, Kapolda Metro Jaya juga melantik Kombes Pol dr Hery Wijatmoko sebagai Kabiddokkes Polda Metro Jaya. Hery sebelumnya menjabat sebagai Kabiddokpol Mabes Polri.

Heru menggantikan dr Didiet Setioboedi yang juga dipromosikan menjadi Brigadir Jenderal Polisi dengan jabatan baru sebagai Sespusdokkes Polri.

"Di hadapan seluruh anggota, saya ucapkan selamat datang dan selamat bergabung kepada pejabat baru. Semoga bisa segera menyesuaikan diri dengan tugas-tugas di wilayah hukum Polda Metro Jaya," ujar Fadil di Mapolda Metro Jaya, Jumat (15/7/2022).

Pada kesempatan itu, Fadil juga mengucapkan terima kasih atas dedikasi yang berikan oleh Sambodo dan Didiet selama bertugas di Mapolda Metro Jaya.

Baca juga: Kapolda Metro Minta Kabiddokkes Baru Bentuk Satgas Forensik untuk Bantu Ungkap Perkara

Dia pun berharap, silaturahmi Sambodo dan Didiet dengan jajaran Polda Metro Jaya tidak terputus, meskipun keduanya kini sudah menjadi perwira tinggi Mabes Polri.

"Tidak ada yang bisa saya berikan kepada Pak Sambodo dan Mas Didiet. Saya hanya bisa mengacarakan saudara di lapangan ini sebagai saksi dan bentuk kepercayaan saya," tutur Fadil.

"Terima kasih telah bekerja dalam menjaga Jakarta, dalam menjaga Kamtibmas di bidang lalu lintas dan juga penanganan Covid-19," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jasad Balita Tersangkut di Selokan Matraman, Orangtua Sempat Lapor Kehilangan

Jasad Balita Tersangkut di Selokan Matraman, Orangtua Sempat Lapor Kehilangan

Megapolitan
Jasad Balita di Matraman Ditemukan Warga Saat Bersihkan Selokan, Ternyata Sudah 3 Hari Hilang

Jasad Balita di Matraman Ditemukan Warga Saat Bersihkan Selokan, Ternyata Sudah 3 Hari Hilang

Megapolitan
Polisi Ungkap Penyebab Mahasiswa di Tangsel Bertikai dengan Warga Saat Beribadah

Polisi Ungkap Penyebab Mahasiswa di Tangsel Bertikai dengan Warga Saat Beribadah

Megapolitan
KPU DKI Pastikan Keamanan Data 618.000 KTP yang Dikumpulkan untuk Syarat Dukung Cagub Independen

KPU DKI Pastikan Keamanan Data 618.000 KTP yang Dikumpulkan untuk Syarat Dukung Cagub Independen

Megapolitan
Ketua RW: Aktivitas Ibadah yang Dilakukan Mahasiswa di Tangsel Sudah Dikeluhkan Warga

Ketua RW: Aktivitas Ibadah yang Dilakukan Mahasiswa di Tangsel Sudah Dikeluhkan Warga

Megapolitan
Pemilik Warteg Kesal, Pria yang Bayar Makanan Sesukanya 'Nyentong' Nasi Sendiri

Pemilik Warteg Kesal, Pria yang Bayar Makanan Sesukanya "Nyentong" Nasi Sendiri

Megapolitan
Hampir Dua Pekan, Preman yang Hancurkan Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Hampir Dua Pekan, Preman yang Hancurkan Gerobak Bubur di Jatinegara Masih Buron

Megapolitan
Warga Bogor yang Rumahnya Ambruk akibat Longsor Bakal Disewakan Tempat Tinggal Sementara

Warga Bogor yang Rumahnya Ambruk akibat Longsor Bakal Disewakan Tempat Tinggal Sementara

Megapolitan
Jelang Kedatangan Jemaah, Asrama Haji Embarkasi Jakarta Mulai Berbenah

Jelang Kedatangan Jemaah, Asrama Haji Embarkasi Jakarta Mulai Berbenah

Megapolitan
KPU DKI Terima 2 Bacagub Independen yang Konsultasi Jelang Pilkada 2024

KPU DKI Terima 2 Bacagub Independen yang Konsultasi Jelang Pilkada 2024

Megapolitan
Kecamatan Grogol Petamburan Tambah Personel PPSU di Sekitar RTH Tubagus Angke

Kecamatan Grogol Petamburan Tambah Personel PPSU di Sekitar RTH Tubagus Angke

Megapolitan
Alasan Pria Ini Bayar Sesukanya di Warteg, Ingin Makan Enak tapi Uang Pas-pasan

Alasan Pria Ini Bayar Sesukanya di Warteg, Ingin Makan Enak tapi Uang Pas-pasan

Megapolitan
Bakal Maju di Pilkada DKI Jalur Independen, Tim Pemenangan Noer Fajrieansyah Konsultasi ke KPU

Bakal Maju di Pilkada DKI Jalur Independen, Tim Pemenangan Noer Fajrieansyah Konsultasi ke KPU

Megapolitan
Lindungi Mahasiswa yang Dikeroyok Saat Beribadah, Warga Tangsel Luka karena Senjata Tajam

Lindungi Mahasiswa yang Dikeroyok Saat Beribadah, Warga Tangsel Luka karena Senjata Tajam

Megapolitan
Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Pengamat: Mungkin yang Dipukulin tapi Enggak Meninggal Sudah Banyak

Taruna STIP Dianiaya Senior hingga Tewas, Pengamat: Mungkin yang Dipukulin tapi Enggak Meninggal Sudah Banyak

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com