Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemasangan Listrik di Rumah Tiko Digratiskan PLN, Berapa Tarifnya jika Harus Bayar?

Kompas.com - 10/01/2023, 15:33 WIB
Nabilla Ramadhian,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Biaya sambung baru listrik di rumah mewah milik Eny Sukaesi (58) dan Pulung Mustika Abima (23) atau Tiko digratiskan oleh PLN.

PLN menggratiskan biaya pemasangan listrik itu karena Tiko dan ibunya dianggap warga tak mampu. 

Bahkan, Eny dan Tiko sudah tinggal di rumah mewahnya di daerah Cakung, Jakarta Timur, itu tanpa listrik dan air selama belasan tahun.

Listrik rumah mewah itu diputus karena tak lagi dibayar usai kepergian ayah Tiko pada 2010. 

Baca juga: Rumah Sudah Terpasang Listrik dan Air, Kapan Tiko Kembali ke Rumahnya?

Berdasarkan keterangan pers yang Kompas.com terima, Senin (9/1/2023), penyambungan baru listrik gratis di rumah Eny dan Tiko itu dilakukan melalui program “Light Up The Dream”.

Program ini merupakan bentuk donasi pegawai PLN untuk membantu masyarakat tidak mampu yang membutuhkan listrik.

Untuk daya listriknya, PLN memasang 900 watt pada hunian Eny dan Tiko, sesuai dengan kebutuhan, yakni hanya untuk beberapa ruangan yang sering dipakai.

Baca juga: Babak Baru Kehidupan Eny dan Tiko: Rumah Kembali Diterangi Cahaya hingga Ditawari Pekerjaan Bergaji Tinggi

General Manager PLN Unit Induk Distribusi Jakarta Raya Doddy B Pangaribuan mengatakan, rumah mewah Eny dan Tiko berlangganan listrik 4.400 watt sebelum diputus.

“Daya listrik yang dilanggan sebelum 2010 (yakni) 4.400 VA,” ujar dia ketika dikonfirmasi, Selasa (10/1/2023).

Lantas, apabila pasang baru listrik tidak digratiskan, berapa biaya yang perlu dibayarkan?

Biaya pasang listrik

Doddy mengatakan bahwa masyarakat bisa langsung mengetahui biaya pasang baru listrik dengan mengakses opsi Simulasi Biaya di aplikasi PLN Mobile.

Berdasarkan penelusuran Kompas.com, ada data yang perlu diisi untuk mengetahui simulasi biaya permohonan pasang baru listrik yang mencakup provinsi, kabupaten/kota, dan kecamatan.

Sebagai contoh, untuk mengetahui biaya sambung baru listrik kediaman Eny dan Tiko dengan daya listrik 4.400 watt, serta token listrik awal Rp 200.000 dan paket SLO, nominal yang perlu dikeluarkan adalah Rp 4.595.600.

Total estimasi itu sudah mencakup biaya penyambungan sebesar Rp 4.263.600, pajak penerangan jalan Rp 4.688, rupiah token dikonversi ke kWh Rp 195.312, dan SLO Rp 132.000.

Baca juga: Rencana Tiko ke Depan, Fokus Rawat Eny dan Ziarah ke Makam Ayahnya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Rute KA Argo Cheribon, Tarif dan Jadwalnya 2024

Megapolitan
Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Polisi Grebek Laboratorium Narkoba di Perumahan Elite Kawasan Sentul Bogor

Megapolitan
Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Bau Sampah Terasa Menyengat di Lokbin Pasar Minggu

Megapolitan
Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Ini Tujuan Benyamin Ikut Penjaringan Bakal Cawalkot Tangsel di Tiga Partai Rival

Megapolitan
Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Usaha Dinsos Bogor Akhiri Perjalanan Mengemis Rosmini dengan Telusuri Keberadaan Keluarga

Megapolitan
Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Pembunuh Perempuan Dalam Koper Sempat Tinggalkan Jasad Korban di Hotel

Megapolitan
Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Dipecat karena Dituduh Gelapkan Uang, Ketua RW di Kalideres: Buat Apa Saya Korupsi Kalau Datanya Lengkap

Megapolitan
Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Sudah Sepi Pembeli, Uang Retribusi di Lokbin Pasar Minggu Naik 2 Kali Lipat

Megapolitan
Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Benyamin-Pilar Kembalikan Berkas Penjaringan Pilkada Tangsel, Demokrat Sambut dengan Nasi Kebuli

Megapolitan
Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Sehari Berlalu, Remaja yang Tenggelam di Kali Ciliwung Belum Ditemukan

Megapolitan
Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Polisi Masih Observasi Kondisi Kejiwaan Anak yang Bacok Ibu di Cengkareng

Megapolitan
Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Pedagang Sebut Lokbin Pasar Minggu Sepi karena Lokasi Tak Strategis

Megapolitan
Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Ini Kantong Parkir Penonton Nobar Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Monas

Megapolitan
Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Golkar Depok Ajukan Ririn Farabi Arafiq untuk Maju Pilkada 2024

Megapolitan
Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Jasad Bayi Tergeletak di Pinggir Tol Jaksel

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com