Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pemkot Tangsel Janji Perbaiki Comberan yang Airnya Meluap di Jalan Raya Ceger

Kompas.com - 03/05/2023, 18:38 WIB
Firda Janati,
Ihsanuddin

Tim Redaksi

TANGERANG SELATAN, KOMPAS.com - Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Ichsan berjanji pihaknya bakal melakukan perbaikan fisik untuk megatasi masalah genangan air comberan yang meluap di Jalan Raya Ceger, Pondok Aren.

Pilar menjelaskan, bulan ini Pemkot akan melakukan perbaikan secara fisik dengan cara membenahi saluran airnya.

"Tahun lalu sudah kami anggarkan dan bulan Mei ini pelaksanaan. Saat ini lagi proses lelang, Insyalalah Minggu kedua dan ketiga sudah mulai penanganan fisik untuk pembangunan," kata Pilar dalam keterangan yang diterima Kompas.com, Rabu (3/5/2023).

Baca juga: Jalan Raya Ceger Tergenang Air Comberan, Warga Takut Kena Penyakit dan Gatal-gatal

Kata Pilar, Detail Engineering Design (DED) untuk drainase yang ada di Jalan Raya Ceger telah keluar.

Karena itu, pembangunan sistem saluran air termasuk juga pelebaran Kali Cantiga akan segera dilakukan dalam waktu dekat ini.

"Drainasenya terutama elevasinya harus kita benahi dan Kali Cantiga juga kemudian kita lebarkan, dari 4,5 meter menjadi 7,5 meter dan juga ada yang 10 meter sekaligus peninggian jembatan," ujar Pilar.

Baca juga: Jalan Raya Ceger Tergenang Air Comberan Selama 2 Tahun, Warga Protes lewat Banner

Nantinya jika telah dilakukan perbaikan, air akan mengalir mengikuti lokasi terendah menuju Kali Cantiga.

"Nanti ubah posisinya supaya drainase ini bisa mengikuti elevasi yang seharusnya. Jadi air itu mengikuti gravitasi dan masuk ke Kali Cantiga," ujarnya.

Pilar juga menanggapi keluhan warga sekitar mengapa pembedahan ini baru dilakukan setelah sekian lama diprotes.

Dia menegaskan, perbaikan harus menunggu anggaran yang sudah direncanakan dan disahkan di Tahun 2023.

Sebab itu, penanganan sementara dengan melakukan penyedotan.

"Saat ini penanganan permanen akan segera dilaksanakan, di tahun ini sesuai anggaran murni bisa terlaksana, ya minta doanya ini semua lancar," kata dia.

Baca juga: Jalan Raya Ceger Tergenang Air Comberan, Pengendara Motor Naik ke Trotoar

Sebelumnya diberitakan, warga Pondok Aren terutama yang tinggal di sekitar Jalan Raya Ceger mengeluhkan air comberan yang tidak pernah surut.

Sebagai bentuk protes, warga setempat memasang banner bertuliskan "Awas, ada genangan air comberan. Airnya kotor atau najis. Kulit bisa gatal-gatal".

Saat meninjau lokasi, Rabu (3/5/2023), Kompas.com melihat adanya genangan air berwarna kehitaman dipinggir Jalan Raya Ceger tepat di seberang Mega Persada Residence.

Mendekati genangan air tersebut, tercium aroma tidak sedap yang berasal dari pembuangan air di lokasi.

Genangan air berbau busuk itu sangat dihindari warga. Pengendara motor misalnya, mereka terpaksa memilih melintasi trotoar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tangis Haru dan Sujud Syukur Casis Bintara yang Dibegal Usai Diterima Kapolri Jadi Polisi...

Tangis Haru dan Sujud Syukur Casis Bintara yang Dibegal Usai Diterima Kapolri Jadi Polisi...

Megapolitan
Hadiah Sehabis Musibah bagi Satrio, Diterima Jadi Polisi meski Gagal Ujian akibat Dibegal

Hadiah Sehabis Musibah bagi Satrio, Diterima Jadi Polisi meski Gagal Ujian akibat Dibegal

Megapolitan
Nasib Nahas Efendy yang Tewas di Kali Sodong, Diburu Mata Elang dan Dipukuli hingga Tak Berdaya

Nasib Nahas Efendy yang Tewas di Kali Sodong, Diburu Mata Elang dan Dipukuli hingga Tak Berdaya

Megapolitan
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Sabtu 18 Mei 2024 dan Besok: Pagi ini Cerah Berawan

Megapolitan
[POPULER JABODETABEK] Kapolri Beri Hadiah Casis Bintara yang Dibegal dengan Diterima Jadi Polisi | Kilas Balik Kronologi Pembunuhan Vina Cirebon

[POPULER JABODETABEK] Kapolri Beri Hadiah Casis Bintara yang Dibegal dengan Diterima Jadi Polisi | Kilas Balik Kronologi Pembunuhan Vina Cirebon

Megapolitan
Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Berkoordinasi dengan Polda Jabar, Polda Metro Jaya Bantu Buru 3 DPO Pembunuh Vina

Megapolitan
Pria di Kali Sodong Dibunuh 'Debt Collector' Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Pria di Kali Sodong Dibunuh "Debt Collector" Gadungan karena Tolak Serahkan Motor

Megapolitan
KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

KPU DKI Verifikasi Dokumen Dukungan Bacagub Independen Dharma Pongrekun hingga 29 Mei

Megapolitan
PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

PPK GBK Ungkap Riwayat Kepemilikan Tanah Tempat Berdirinya Hotel Sultan

Megapolitan
Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Perubahan Jadwal KRL, Transjakarta, MRT, dan LRT Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta 19 Mei

Megapolitan
Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Epy Kusnandar Isap Ganja di Atas Pohon pada Waktu Subuh

Megapolitan
'Bullying' Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

"Bullying" Siswi SMP di Bogor Diduga karena Rebutan Cowok

Megapolitan
KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

KDRT dan Terlibat Kasus Penistaan Agama, Pejabat Kemenhub Dibebastugaskan

Megapolitan
Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Mayat di Kali Sodong Ternyata Korban Perampokan dan Pembunuhan, Polisi Tangkap Pelakunya

Megapolitan
Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Ini Rekayasa Lalu Lintas di Bundaran HI Saat Pencanangan HUT Ke-497 Jakarta pada 19 Mei

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com