Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 RT dan 6 Ruas Jalan di Jakarta Terendam Banjir hingga Ketinggian 150 Cm

Kompas.com - 04/01/2024, 17:08 WIB
Zintan Prihatini,
Ambaranie Nadia Kemala Movanita

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta melaporkan, lima lingkup rukun tetangga (RT) dan enam ruas jalan di Jakarta terendam banjir hingga ketinggian 150 sentimeter (cm), Kamis (4/1/2024).

Data itu berdasarkan catatan hingga pukul 16.00 WIB.

"BPBD mencatat saat ini terdapat lima RT atau 0,016 persen dari 30.772 RT dan enam ruas jalan tergenang," kata Kepala Pelaksana BPBD Provinsi DKI Jakarta Isnawa Adji, dalam keterangan tertulisnya.

Baca juga: Jakarta Diguyur Hujan, 3 Ruas Jalan Terendam Banjir hingga 40 Sentimeter

Banjir disebabkan hujan intensitas sedang hingga deras yang melanda wilayah DKI Jakarta.

Berikut daftar wilayah yang terendam banjir:

Jakarta Selatan

Kelurahan Pejaten Barat

  • Jumlah: 2 RT
  • Ketinggian: 150 cm

Kelurahan Kalibata

  • Jumlah: 1 RT
  • Ketinggian: 60 cm

Kelurahan Pela Mampang

  • Jumlah: 2 RT
  • Ketinggian: 60 cm

Jalan Taman Kemang, Kelurahan Bangka, Kecamatan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan

  • Ketinggian: 40 cm

Jalan Empang 3, Kelurahan Pejaten Timur, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan

  • Ketinggian: 30 cm

Jalan AUP Depan Bank BNI Pasar Minggu, Kelurahan Pasar Minggu, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan

  • Ketinggian: 20 cm

Jalan Kemang Utara IX, Kelurahan Duren Tiga, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan

  • Ketinggian: 40 cm

Jalan Pelita Nomor 5, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur

  • Ketinggian: 20 cm

Jalan Perjuangan Ceger, Kelurahan Ceger, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur

  • Ketinggian: 30 cm

Baca juga: Malam Tahun Baru, Satpol PP Jaktim Bakal Bersiaga di Kanal Banjir Timur hingga TMII

Sedangkan ruas jalan yang sudah surut ialah Jalan Pinang Ranti II, Pinang Ranti, Makasar, Jakarta Timur.

"BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan," ujar Isnawa.

Selain itu, BPBD DKI memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat.

Masyarakat diimbau berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan.

Dalam keadaan darurat, masyarakat dapat menghubungi kontak 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam non-stop.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ratusan Sekuriti Geruduk Kampung Susun Bayam, Perintahkan Warga Segera Pergi

Ratusan Sekuriti Geruduk Kampung Susun Bayam, Perintahkan Warga Segera Pergi

Megapolitan
Lima Tahun Berlalu, Polisi Periksa 5 Terduga Pelaku Penusukan Noven Siswi SMK Bogor

Lima Tahun Berlalu, Polisi Periksa 5 Terduga Pelaku Penusukan Noven Siswi SMK Bogor

Megapolitan
Pemerkosa Remaja di Tangsel Sudah Mundur dari Staf Kelurahan Sejak 2021

Pemerkosa Remaja di Tangsel Sudah Mundur dari Staf Kelurahan Sejak 2021

Megapolitan
Usahanya Tak Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Minta Mediasi ke Pemilik Lahan

Usahanya Tak Ditutup Paksa, Pemilik Restoran di Kebon Jeruk Bakal Minta Mediasi ke Pemilik Lahan

Megapolitan
4 Oknum Polisi yang Ditangkap karena Pesta Narkoba di Depok Direhabilitasi

4 Oknum Polisi yang Ditangkap karena Pesta Narkoba di Depok Direhabilitasi

Megapolitan
Cegah Stunting di Jaksel, PAM Jaya dan TP-PKK Jaksel Teken Kerja Sama Percepatan Penurunan Stunting

Cegah Stunting di Jaksel, PAM Jaya dan TP-PKK Jaksel Teken Kerja Sama Percepatan Penurunan Stunting

Megapolitan
KPAI Datangi Sekolah Siswa yang Hendak Bunuh Diri, Cek Keamanan dan Sarpras Gedung

KPAI Datangi Sekolah Siswa yang Hendak Bunuh Diri, Cek Keamanan dan Sarpras Gedung

Megapolitan
Tersedia 8.426 Kuota PPDB Bersama, Pelajar yang Tak Lulus Negeri Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis

Tersedia 8.426 Kuota PPDB Bersama, Pelajar yang Tak Lulus Negeri Bisa Masuk Sekolah Swasta Gratis

Megapolitan
Jelang Idul Adha, Pemprov DKI Mulai Periksa Kesehatan Ribuan Hewan Kurban

Jelang Idul Adha, Pemprov DKI Mulai Periksa Kesehatan Ribuan Hewan Kurban

Megapolitan
Selain Temukan Pil PCC, Polisi Juga Sita Sejutaan Butir Hexymer di 'Pabrik Narkoba' Bogor

Selain Temukan Pil PCC, Polisi Juga Sita Sejutaan Butir Hexymer di "Pabrik Narkoba" Bogor

Megapolitan
Polisi Periksa 14 Saksi Terkait Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor

Polisi Periksa 14 Saksi Terkait Kasus Perundungan Siswi SMP di Bogor

Megapolitan
Sespri Iriana Ikut Pilkada Bogor, Klaim Kantongi Restu Jokowi

Sespri Iriana Ikut Pilkada Bogor, Klaim Kantongi Restu Jokowi

Megapolitan
Siswi SLB Diduga Dicabuli Teman di Kalideres, Disdik DKI: Sedang Kami Dalami

Siswi SLB Diduga Dicabuli Teman di Kalideres, Disdik DKI: Sedang Kami Dalami

Megapolitan
Sekap Wanita “Open BO” di Apartemen Kemayoran, Pelaku Bawa Teman dari Kalbar

Sekap Wanita “Open BO” di Apartemen Kemayoran, Pelaku Bawa Teman dari Kalbar

Megapolitan
Polisi Periksa Sejumlah Ahli untuk Mengungkap Kasus Pembunuhan Siswi SMK di Bogor

Polisi Periksa Sejumlah Ahli untuk Mengungkap Kasus Pembunuhan Siswi SMK di Bogor

Megapolitan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com